Pengertian Model Active Learning Teknik Imajinasi KelebihanModel Active Learning Teknik Imajinasi

41 aktif yang telah dimiliki, memberi anak sebuah saluran untuk menggunakan imajinasi mereka secara positif John Kehoe, 2006: 67. Berbeda dengan berbagai ahli di atas, Heru Kurniawan 2009: 140 menyatakan bahwa dalam menulis sastra, imajinasi menjadi kemampuan dasar yang harus dimiliki. Imajinasi ini dapat dilatih melalui keterlibatan nyata maupun tak nyata seseorang terhadap suatu kejadian. Keterlibatan nyata dapat diperoleh melalui pengalaman, sedangkan keterlibatan tak langsung dapat didapat melakui perantara teks. Visualisasi adalah teknik yang menarik bagi anak-anak karena teknik ini memanfaatkan imajinasi aktif yang telah dimiliki, memberi anak sebuah saluran untuk menggunakan imajinasi mereka secara positif John Kehoe, 2006: 67. Dari berbagai pendapat di atas mengenai definisi teknik dan imajinasi, dapat disimpulkan bahwa teknik imajinasi merupakan upaya yang dilakukan guru agar siswa dapat mencapai tujuan pembelajaran dengan membuat gambaran atau pencitraan visual dalam pikiran tentang keinginan, kehendak atau angan siswa terhadap suatu kejadian atau peristiwa secara mandiri.

3. Pengertian Model Active Learning Teknik Imajinasi

Model active learning teknik imajinasi ini termasuk dalam kegiatan belajar secara mandiri. Ketika siswa belajar dengan cara mereka sendiri, berarti siswa tersebut mengembangkan kemampuan untuk memfokuskan diri dan merenung. Belajar secara mandiri juga memberi siswa kesempatan untuk memikul tanggung jawab pribadi atas apa yang mereka pelajari. Dengan teknik imajinasi ini, siswa mampu menciptakan gagasan sendiri.Imaji ini cukup efektif sebagai suplemen 42 kreatif dalam belajar bersamaSilberman, 2012: 194-195.Dengan menggunakan teknik imajinasi ini, siswa belajar aktif secara mandiri dengan bantuan dari guru berupa pemberian saran imaji kepada siswa untuk kemudian dibentuk, dikembangkan dan digambarkan kembali ke dalam sebuah tulisan. John Kohoe 2009: 77 memberikan dua poin yang perlu diperhatikan ketika menggunakan teknik visualisasi atau imajinasi. Pertama, selalu visualkan situasi seperti peristiwa yang sesungguhnya. Kedua, libatkan perasaan dan emosi ke dalam imajinasi tersebut. Dari kedua pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa model active learning teknik imajinasi merupakan salah satu teknik belajar secara mandiri melalui imaji visual yang diharapkan siswa dapat menciptakan gagasan sendiri dan meningkatkan kreativitas dengan memperhatikan visualisasi situasi seperti peristiwa yang sesungguhnya dan keterlibatan perasaan dan emosi ke dalam imajinasi tersebut.

4. KelebihanModel Active Learning Teknik Imajinasi

Kelebihan model active learning teknik imajinasi ini terdapat pada segi kreativitas, di mana teknik ini cukup efektif sebagai suplemen kreatif dalam belajar bersama dan juga berfungsi sebagai papan loncatan menuju proyek atau tugas independen yang pada awalnya mungkin tampak membuat siswa kewalahan Silberman, 2012: 195. Model active learning teknik imajinasi termasuk ke dalam kegiatan belajar secara mandiri sehingga pelaksanaannya memberikan siswa kesempatan untuk memikul tanggung jawab pribadi atas apa yang dipelajari. Selain itu, teknik 43 imajinasi ini juga bertujuan membuat siswa mampu mengembangkan kemampuan untuk memfokuskan diri dan merenung. Silberman juga memberikan penjelasan mengenai kelebihan dirancangnya teknik-teknik dalam active learning. Setiap teknik dirancang memiliki salah satu atau beberapa kelebihan tersebut. Khusus untuk teknik imajinasi ini, menurut peneliti, memiliki kelebihan menciptakan minat awal terhadap pelajaran dengan pelibatan belajar secara langung. Selain itu, teknik ini juga mendorong siswa untuk berperan aktif dalam pembelajaran sejak awal. Dapat disimpulkan bahwa kelebihan model active learning teknik imajinasi ini adalah sebagai berikut. a. Teknik ini cukup efektif sebagai suplemen kreatif dalam belajar. b. Berfungsi sebagai papan loncatan menuju proyek atau tugas independen yang pada awalnya mungkin tampak membuat siswa kewalahan c. Memberikan siswa kesempatan untuk memikul tanggung jawab pribadi atas apa yang dipelajari d. Membuat siswa mampu mengembangkan kemampuan untuk memfokuskan diri dan merenung. e. Menciptakan minat awal terhadap pelajaran dengan pelibatan belajar secara langung. f. Mendorong siswa untuk berperan aktif dalam pembelajaran sejak awal. Dari berbagai kelebihan tersebut di atas, kelebihan yang sesuai dengan tujuan penelitian ini adalah teknik ini dapat berfungsi sebagai papan loncatan menuju proyek atau tugas independen yang pada awalnya mungkin tampak membuat 44 siswa kewalahan. Hal tersebut didasarkan pada hasil pengamatan dimana siswa tampak mengeluh bila diminta membuat puisi.

5. Prosedur Model Active Learning Teknik Imajinasi

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI MELALUI TEKNIK UNGKAPAN KREATIF PADA SISWA KELAS V Peningkatan Keterampilan Menulis Puisi Melalui Teknik Ungkapan Kreatif Pada Siswa Kelas V SD Negeri Kartasura 06 Tahun 2011/2012.

0 2 15

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI MELALUI TEKNIK UNGKAPAN KREATIF PADA SISWA KELAS V Peningkatan Keterampilan Menulis Puisi Melalui Teknik Ungkapan Kreatif Pada Siswa Kelas V SD Negeri Kartasura 06 Tahun 2011/2012.

0 2 15

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI SISWA KELAS V SD NEGERI 3 LIMBANGAN DENGAN TEKNIK LATIHAN TERBIMBING MELALUI MEDIA LAGU.

0 0 130

PENINGKATAN SIKAP SOSIAL MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN ACTIVE LEARNING TIPE ACTIVE KNOWLEDGE SHARING SISWA KELAS V SD N NGENTAKREJO.

0 1 136

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR SISWA KELAS V SD NEGERI SURYODININGRATAN 2, YOGYAKARTA.

0 7 165

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI MELALUI PENERAPAN MODEL ACTIVE LEARNING TEKNIK CARD SORT SISWA KELAS VA SEKOLAH DASAR 1 PEDES, SEDAYU, BANTUL TAHUN AJARAN 2013/2014.

1 2 254

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI BEBAS MENGGUNAKAN MODEL QUANTUM TEACHING SISWA KELAS V SD NEGERI KARANGGAYAM PLERET BANTUL.

9 39 182

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI BEBAS MENGGUNAKAN TEKNIK PEMODELAN

0 0 11

MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI DAN MENDEKLAMASIKAN PUISI MENGGUNAKAN TEKNIK AKROSTIK DI KELAS V SD N 1 MIPIRAN

0 0 15

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI MELALUI PENERAPAN MODEL ACTIVE LEARNING TEKNIK CARD SORT SISWA KELAS V SDN 1 DUMAN KECAMATAN LINGSAR KABUPATEN LOMBOK BARAT TAHUN AJARAN 20162017

0 0 14