Teknik Penarikan Sampel Teknik Pengumpulan Data Metode Analisis Data

Cory Pasaribu : Analisis Pemanfaatan Sumber Daya Perikanan Melalui Tpi Terhadap Pad Desa Bagan Percut Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang, 2009. USU Repository © 2009

3.4. Teknik Penarikan Sampel

Teknik penarikan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode purposive sampling yaitu sampel diambil dengan berdasarkan pertimbangan subyektif peneliti, di mana persyaratan yang dibuat sebagai kriteria harus dipenuhi sebagai sampel. Jadi dasar pertimbangannya ditentukan tersendiri oleh peneliti Subagyo, 2004

3.5. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan sebagai berikut: 1 Data Primer, diperoleh langsung dari responden di lapangan, dengan membuat kuesioner yang berisi pertanyaan-pertanyaan yang relevan dengan objek yang diteliti, dimana kuesioner ini akan dibagikan kepada seluruh nelayan yang menjadi responden dan kemudian mengadakan tanya jawab langsung. 2 Data sekunder, merupakan data tambahan yang menjadi pendukung data primer. Diperoleh melalui buku-buku, literatur, atau tulisan-tulisan yang terkait dengan objek yang diteliti, yaitu sumber daya perikanan. Penulis juga memperoleh data sekunder yang berasal dari Badan Pusat Statistik BPS provinsi Sumatera Utara. Cory Pasaribu : Analisis Pemanfaatan Sumber Daya Perikanan Melalui Tpi Terhadap Pad Desa Bagan Percut Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang, 2009. USU Repository © 2009

3.6. Metode Analisis Data

Data primer yang telah diperoleh kemudian dianalisis dengan alat uji yang sesuai. 1 Menguji hipotesis pertama, dianalisis dengan menggunakan model analisis jalur Analysis Path yang digunakan untuk menganalisis pola hubungan antar variabel dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh langsung maupun tidak langsung seperangkat variabel bebas eksogen terhadap variabel terikat endogen. Kemudian data-data diolah dengan program komputer SPSS Statistical Product and Service Solution versi 15. Model persamaannya adalah sebagai berikut: Y 1 = β 1 X 1 + β 2 X 2 + β 3 X 3 + µ Y 2 = β 1 X 1 + β 2 X 2 + β 3 X 3 + β 4 Y 1 + µ Keterangan : Y 2 = Retribusi Y 1 = Kinerja TPI X 1 = Pemahaman terhadap TPI X 2 = Loyalitas terhadap TPI X 3 = Manfaat TPI β 1, β 2, β 3 = Koefisien Regresi µ = Term of error Cory Pasaribu : Analisis Pemanfaatan Sumber Daya Perikanan Melalui Tpi Terhadap Pad Desa Bagan Percut Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang, 2009. USU Repository © 2009 Untuk variabel X 1 , X 2 dan X 3 diukur dengan menggunakan skala likert dengan kisaran 1-5 dengan berbagai alternatif jawaban. Langkah kerja analisis jalur ini pada garis besarnya adalah sebagai berikut:

a. Pengujian secara Keseluruhan