Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian Spesifikasi Produk yang Diharapkan

sumber dan media pembelajaran, termasuk dalam pembelajaran akuntansi.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dipaparkan di atas, dapat dirumuskan masalahnya yaitu “seperti apakah blog yang layak digunakan untuk mendukung pembelajaran ekonomi SMA materisiklus akuntansi perusahaan jasa bagi siswa SMA kelas XI IPS semester II?”

C. Batasan Masalah

Cakupan materi dalam pembelajaran akuntansi cukup banyak, maka materi yang dikembangkan dalamblogpembelajaran akuntansi dibatasi hanya pada materi siklus akuntansi perusahaan jasa untuk siswa SMA kelas XI IPS semester II.

D. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkanblogyang layak digunakan sebagai media dan sumber belajar pada pembelajaran ekonomi khususnya pembelajaran materi siklus akuntansi perusahaan jasa bagi siswa SMA kelas XI IPS semester II. Melalui blog ini siswa dapat dengan mudah mengakses materi pembelajaran yang dibutuhkan pada saat mereka mengikuti pembelajaran materi siklus akuntansi perusahaan jasa.

E. Spesifikasi Produk yang Diharapkan

Produk yang dikembangkan ini berupa blog pembelajaran untuk mata pelajaran ekonomi SMA kelas XI semester II, yang memiliki spesifikasi sebagai berikut: 1. Blog ini dibuat dengan fasilitas yang disediakan oleh penyediablogsecara gratis yaitu http:blogger.com. 2. Blog ini berisi materi pelajaran ekonomi SMA kelas XI IPS semester II yaitu siklus akuntansi perusahaan jasa serta Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran RPP dan Silabus. Juga terdapat soal-soal latihan yang berkaitan dengan siklus akuntansi perusahaan jasa. 3. Blog ini merupakan media pembelajaran interaktif karena terdapat fasilitas komentar yang dapat digunakan oleh siswa untuk menanyakan tentang materi yang belum diketahui kepada guru tanpa bertatap muka secara langsung. 4. Isi konten dalam blog ini juga dapat diunduh didownload oleh siswa, sehingga siswa dapat mempelajari materi yang akan diberikan oleh guru dan dapat melatih kemampuan siswa dalam mengunduh materi dan soal-soal latihan dari blog.

F. Pentingnya Pengembangan