Pentingnya Pengembangan Definisi Istilah

E. Spesifikasi Produk yang Diharapkan

Produk yang dikembangkan ini berupa blog pembelajaran untuk mata pelajaran ekonomi SMA kelas XI semester II, yang memiliki spesifikasi sebagai berikut: 1. Blog ini dibuat dengan fasilitas yang disediakan oleh penyediablogsecara gratis yaitu http:blogger.com. 2. Blog ini berisi materi pelajaran ekonomi SMA kelas XI IPS semester II yaitu siklus akuntansi perusahaan jasa serta Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran RPP dan Silabus. Juga terdapat soal-soal latihan yang berkaitan dengan siklus akuntansi perusahaan jasa. 3. Blog ini merupakan media pembelajaran interaktif karena terdapat fasilitas komentar yang dapat digunakan oleh siswa untuk menanyakan tentang materi yang belum diketahui kepada guru tanpa bertatap muka secara langsung. 4. Isi konten dalam blog ini juga dapat diunduh didownload oleh siswa, sehingga siswa dapat mempelajari materi yang akan diberikan oleh guru dan dapat melatih kemampuan siswa dalam mengunduh materi dan soal-soal latihan dari blog.

F. Pentingnya Pengembangan

Manfaat atau pentingnya pengembangan blog pembelajaran ini dapat dipaparkan sebagai berikut: a. Bagi Peneliti Pengembangan blog ini dapat menambah wawasan dan pengalaman dalam mengembangkan blog pada mata pelajaran ekonomi SMA kelas XI IPS semester II yang dapat mempermudah siswa dalam mempelajari materi siklus akuntansi perusahaan jasa. b. Bagi Siswa Blog ini dikembangkan sebagai sumber dan media pembelajaran bagi siswa dalam mendapatkan materi akuntansi khususnya dalam materi siklus akuntansi perusahaan jasa serta soal-soal latihan yang dapat membantu siswa dalam memahami siklus akuntansi perusahaan jasa. c. Bagi Guru Pengembangan blog ini dapat memberikan inspirasi bagi guru untuk mengembangkan blog sebagai sumber dan media pembelajaran yang dapat dijadikan sebagai referensi tambahan bagi siswa dalam memperoleh informasi bahan ajar tentang materi akuntansi. d. Bagi Prodi Pendidikan Akuntansi Pengembangan blog ini dapat menambah bahan referensi untuk mengembangkan blog sebagai media pembelajaran yang sesuai dengan kemajuan di bidang teknologi informasi.

G. Definisi Istilah

1. Pengembangan dalam arti pendidikan berarti proses menghasilkan bahan-bahan ajar Punaji Setyosari,2010:197. Pengembangan yang dilakukan oleh peneliti adalah menghasilkan suatu produk yaitu media blogyang berisikan tentang materi siklus akuntansi perusahaan jasayang dapat digunakan dalam pembelajaran. 2. Menurut Wikipedia, blog merupakan singkatan dari web log yang berisikan tentang tulisan-tulisan umum yang dimuat dalam bentuk posting. Tulisan-tulisan yang dimuat didasarkan oleh pemikiran penulis blog itu sendiri. 3. Pembelajaran ekonomi SMA Pembelajaran ekonomi SMA terdiri dari materi ekonomi dan akuntansi. Mata pelajaran ekonomi merupakan ilmu tentang perilaku dan tindakan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya yang bervariasi, dan berkembang dengan sumber daya yang ada melalui pilihan-pilihan kegiatan produksi, konsumsi, danatau distribusi. Sedangkan materi akuntansi difokuskan pada siklus akuntansi perusahaan jasa dan siklus akuntansi perusahaan dagang untuk memahami transaksi keuangan perusahaan jasa dan dagang serta mencatatnya dalam suatu sistem akuntansi untuk disusun dalam laporan keuangan. Pemahaman pencatatan ini berguna untuk memahami manajemen keuangan perusahaan jasa dan dagang. 8

BAB II LANDASAN TEORI