Bank Tabungan TINJAUAN PUSTAKA

mendefenisikan positioning sebagai upaya identifikasi, pengembangan dan komunikasi keunggulan yang bersifat khas dan unik sedemikian rupa sehingga produk dan jasa perusahaan dipersepsikan lebih superior dan khusus disctinctive dibandingkan produk dan jasa para pesaing dalam benak pasar sasaran.

2.6. Bank

Jenis atau bentuk bank bermacam-macam, tergantung pada cara penggolongannya. Dendawijaya 2001 mengemukakan beberapa jenis bank dan penggolongannya. Berikut ini adalah penggolongan berdasarkan hal-hal sebagai berikut : 1. Formalitas berdasarkan undang-undang. Berdasarkan Pasal 5 undang-undang No. 10 Tahun 1998 tentang Perubahan UU No. 7 tahun 1992 tentang perbankan, terdapat dua jenis bank, diantaranya adalah bank umum dan bank perkreditan rakyat. Dengan catatan bahwa bank umum dapat mengkhususkan diri untuk melaksanakan kegiatan tertentu atau memberikan perhatian lebih besar kepada kegiatan tertentu. 2. Kepemilikannya. a. Bank milik Negara Badan Usaha Milik Negara atau BUMN b. Bank milik pemerintah daerah Badan Usaha Milik Daerah atau BUMD c. Bank swasta nasional d. Bank swasta campuran nasional dan asing e. Bank milik asing cabang atau perwakilan 3. Penekanan kegiatan usahanya. a. Bank retail retail banks b. Bank korporasi corporate banks c. Bank komersil commercial banks d. Bank pedesaan rural banks e. Bank pembangunan development banks 4. Pembayaran bunga atau pembagian hasil usaha. a. Bank konvensional b. Bank berdasarkan prinsip syariah

2.7. Tabungan

Menurut Pasal 1 Undang-Undang Nomor 10 tahun 1998 tentang Perbankan, Tabungan merupakan simpanan masyarakat yang penarikannya dapat dilakukan oleh si penabung sewaktu-waktu pada saat dikehendaki dan menurut syarat-syarat tertentu yang telah ditetapkan oleh bank penyelenggara. Penarikannya tidak dapat ditarik dengan cek, bilyet giro dan atau alat lainnya yang dipersamakan dengan itu. Syarat-syarat yang dimaksud antara lain adalah: 1. Penarikan hanya dapat dilakukan dengan mendatangi kantor bank atau alat yang disediakan untuk keperluan tersebut dan tidak dapat dilakukan dengan menggunakan cek, bilyet giro dan surat perintah pembayaran lainnya yang sejenis. 2. Penarikan tidak boleh melebihi jumlah tertentu sehingga menyebabkan saldo tabungan lebih kecil dari saldo minimum, kecuali penabung tidak akan melanjutkan tabungannya. Selanjutnya ketentuan-ketentuan lainnya yang berlaku bagi bank-bank di dalam negeri antara lain adalah: Tabungan yang dijamin oleh Bank Indonesia pada saat sekarang terbatas pada tabungan jenis Tabanas dan Taska. Dalam brosur mengenai penyelenggaraan tabungan yang dikeluarkan oleh masing-masing bank, disarankan untuk dicantumkannya secara jelas ketentuan-ketentuan tentang masing- masing tabungan yang diselenggarakannya, termasuk Tabanas dan Taska.

2.7.1 Tabungan MEGA Perdana

Tabungan Mega Perdana merupakan tabungan Tabungan untuk nasabah dibawah umur 23 tahun dengan desain karakter di buku tabungan dan ATM. Setiap pembukaan rekening nasabah berkah memperoleh hadiah berupa tas selempang Trans Studio atau potongan harga 50 tiket masuk Trans Studio. 4 4 [ http:www.bankMEGA.comprodukMEGAperdana.php ]

2.8. Analisis SWOT