Kriteria Responden Penyajian Data .1 Analisis Deskriptif

4.2 Penyajian Data 4.2.1 Analisis Deskriptif Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah daftar pertanyaan kuisioner. Jumlah pertanyaan seluruhnya adalah 25 butir pertanyaan, yakni 6 butir pertanyaan untuk produk pinjaman variabel X1, 9 butir pertanyaan untuk promosi yang dilakukan variabel X2 dan 10 butir pertanyaan untuk keputusan konsumen variabel Y. Penyajian data pada bab ini adalah hasil kuesioner yang dibagikan serta wawancara yang dilakukan kepada para nasabah yang melakukan pinjaman di PT.Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu USU. Pada penelitian ini sampel berjumlah 100 orang. Adapun bagian ini berisi tentang : 1. Kriteria Responden 2. Analisa deskriptif variabel penelitian, yaitu : a. Variabel bebas pertama : produk pinjaman b. Variabel bebas kedua : promosi c. Variabel terikat : keputusan konsumen

4.2.2 Kriteria Responden

Berdasarkan kuesioner yang disebarkan kepada responden, maka diperoleh data sebagai berikut : 4.2.2.1Responden berdasarkan umur Universitas Sumatera Utara Di bawah ini adalah tabel yang akan menunjukkan identitas responden berdasarkan umur. Untuk lebih jelasnya lihat tabel berikut : Tabel 4.1 Distribusi Responden Berdasarkan Umur No Umur Frekuensi Persentase 1 25-34 tahun 44 44.00 2 35-44 tahun 43 43,00 3 45-54 tahun 10 10,00 4 54 tahun 3 3,00 Jumlah 100 100,00 Sumber : Hasil Penelitian 2013 Berdasarkan tabel di atas dapat kita ketahui bahwa responden yang berumur 25-34 tahun sebanyak 44 orang 44, responden yang berumur 35-44 tahun sebanyak 43 orang 43, responden yang berumur 45-54 tahun sebanyak 10 orang 10, responden yang berumur 54 tahun sebanyak 3 orang 3. Berdasarkan dari data diatas maka responden yang paling banyak mewakili adalah responden yang berusia 25-34 tahun sebanyak 44 orang 44. Bahwasannya dalam melakukan pinjaman di PT.Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu USU lebih banyak yang berusia 25-44 tahun.

4.2.2.2 Responden berdasarkan jenis kelamin

Di bawah ini adalah tabel yang akan menunjukkan identitas responden berdasarkan jenis kelamin. Untuk lebih jelasnya lihat tabel berikut : Tabel 4.2 Universitas Sumatera Utara Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin No Jenis Kelamin Frekuensi Persentase ² Laki-laki 43 43,00 2 Perempuan 57 57,00 Jumlah 100 100,00 Sumber : Hasil Penelitian 2013 Berdasarkan tabel di atas dapat kita ketahui bahwa responden yang berjenis kelamin laki-laki berjumlah 43 orang 43 dan responden yang berjenis kelamin perempuan berjumlah 57 orang 57. Kesimpulannya bahwa lebih banyak nasabah perempuan daripada laki-laki yang melakukan pinjaman di PT.Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu USU.

4.2.2.3 Responden berdasarkan pendidikan

Di bawah ini adalah tabel yang akan menunjukkan identitas responden berdasarkan pendidikan. Untuk lebih jelasnya lihat tabel berikut : Tabel 4.3 Distribusi Responden Berdasarkan Pendidikan No Pendidikan Frekuensi Persentase 1 SMP 1 1 Universitas Sumatera Utara 2 SMA 14 14,00 3 D3 36 36,00 4 S 1 49 49,00 5 Lainnya - - Jumlah 100 100,00 Sumber : Hasil Penelitian 2013 Berdasarkan tabel di atas dapat kita ketahui bahwa responden yang berpendidikan SMP sebanyak 1 orang 1, responden yang berpendidikan SMA sebanyak 14 orang 14, responden yang berpendidikan D3 sebanyak 36 orang 36, responden yang berpendidikan S1 sebanyak 49 orang 49. Dari data diatas, maka mayoritas nasabah di PT.Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu USU yang melakukan pinjaman berpendidikan S 1 yakni sebanyak 49 orang.

4.2.2.4 Responden berdasarkan status

Di bawah ini adalah tabel yang akan menunjukkan identitas responden berdasarkan status. Untuk lebih jelasnya lihat tabel berikut : Tabel 4.4 Distribusi Responden Berdasarkan status No Status Frekuensi Persentase 1 Menikah 81 81,00 Universitas Sumatera Utara 2 Belum menikah 19 19,00 Jumlah 100 100,00 Sumber : Hasil Penelitian 2013 Berdasarkan tabel di atas dapat kita ketahui bahwa responden yang statusnya menikah sebanyak 81 orang 81, responden yang statusnya belum menikah sebanyak 19 orang 19 . dari data diatas lebih banyak nasabah yang melakukan pinjaman di PT.Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu USU adalah yang sudah menikah.

4.2.2.5 Responden berdasarkan produk pinjaman yang digunakan

Di bawah ini adalah tabel yang akan menunjukkan indentitas responden berdasarkan produk pinjaman yang digunakan. Untuk lebih jelasnya lihat tabel berikut: Tabel 4.5 Distribusi Responden Berdasarkan Produk Pinjaman No Produk Pinjaman Frekuensi Persentase 1 KMG 41 41,00 Universitas Sumatera Utara 2 KAL 26 26,00 3 KPR 23 23,00 4 KRK 10 10,00 Jumlah 100 100,00 Sumber : Hasil Penelitian 2013 Berdasarkan tabel diatas dapat kita ketahui bahwa responden yang menggunakan KMG sebanyak 41 orang 41, responden yang menggunakan KAL sebanyak 26 orang 26, responden yang menggunakan KPR sebanyak 23 orang 23, responden yang menggunakan KRK sebanyak 10 orang 10. Kesimpulannya bahwa lebih banyak nasabah yang memutuskan untuk menggunakan KMG daripada yang lain di PT.Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu USU.

4.2.3 Produk PinjamanVariabel X