Masalah Makan Selama Kehamilan

44 10 mghari dan Iodium. Kebutuhan gizi ini hanya dapat dikonsumsi dari makanan yang tinggi akan gizi mikro dan tinggi protein, seorang ibu harus makanan sumber protein hewani terutama ikan laut juga protein nabati yang kaya akan vitamin dan juga mineral. Sumber Karbohidat tidak perlu banyak pada trismester pertama, apalagi ketika ditemukan seorang ibu yang mulai ngindam emisis gravidarum atau nafsu makan ibu cenderung menurun. Apabila kebutuhan gizi mikro pada trimester pertama tidak terpenuhi maka berbagai kemungkinan yang sering ditemukan adalah 1. Kekurangan Asam Lemak Esensial akan dapat mengganggu koordinasi gerak dan daya ingat 2. Kekurangan vitamin A akan menghambat pertumbuhan struktur neuron 3. Kekurangan folacin mengakibatkan retardasi mental dan kelainan fungsi otak 4. Kekurangan vit. B12 mengakibatkan kelainan pertumbuhan Myelin sel otak 5. Kekurangan Zn menghambat perbanyakan sel otak 6. Kekurangan Fe mengakibatkan gangguan interaksi mental 7. dan Kekurangan Iodium akan mengakibatkan tuli, idiot dan cacat fisik

2.4 Masalah Makan Selama Kehamilan

Ibu hamil sering mengalami masalah yang berhubungan dengan kegiatan makannya yang diakibatkan karena adanya peningkatan hormonal dalam tubuh si ibu. Masalah yang sering dihadapi ibu adalah mual dan muntah. Biasanya ini terjadi pada bulan-bulan pertama kehamilan dan akan memburuk pada saat perut kosong. Universitas Sumatera Utara 45 Dengan makan sedikit tapi sering akan membantu menghindari mual muntah pada ibu hamil. Yang perlu di ingat oleh ibu hamil adalah, betapapun mualnya agar tetap makan karena kekurangan pemasukan zat gizi akan mengganggu tumbuh kembang janin. Jika merasa mual di pagi hari sebaiknya menghindari makanan yang mengandung lemak dan makanan yang asam dan lebih baik memilih makanan yang mengandung protein karena energi yang dikandungnya bertahan lama dalam tubuh Bratasasmita, 2012; Rahmasari, 2012; Walker, 2006. Perubahan hormonal pada ibu hamil juga akan mempengaruhi panca indra ibu. Ibu akan menjadi menyukai makanan tertentu dan bahkan akan membenci jenis makanan tertentu juga. Ngidam tidak berbahaya selama tidak berlebihan yaitu tetap makan makanan yang bervariasi dan bergizi seimbang dan bukan mengkonsumsi satu jenis makanan dalam jumlah besar Bratasasmita, 2012. Selama hamil, mekanisme pencernaan makanan cenderung menjadi lamban dan mengalami hambatan sehingga mengakibatkan sembelit pada ibu hamil.Hal ini diakibatkan rahim yang semakin membesar mendorong usus bagian bawah. Untuk mencegahnya ibu dianjurkan mengkonsumsi makanan berserat dan minum cairan yang cukup. Akibat tekanan rahim yang membesar juga mengakibatkan pembengkakan pembuluh darah pada anus.cairan yang cukup dan makanan berserat tinggi akan mencegah kejadian wasir pada ibu hamil. Toksemia adalah gangguan yang terjadi pada tahap akhir kehamilan diduga disebabkan oleh peningkatan berat badan dan konsumsi garam yang Universitas Sumatera Utara 46 berlebihan.Toksemia ditandai dengan tekanan darah tinggi, berkurangnya protein dan penimbunan cairan. Wanita hamil biasanya juga mengalami kram kaki yang diakibatkan karena kekurangan kalsium dalam darah. Oleh sebab itu ibu dianjurkan mengkonsumsi makanan yang mengandung kalsium. Ibu hamil sebaiknya menhindari minuman ringan soft drink, karena mengandung banyak kalori yang dapat mengakibatkan berat badan bayi berlebihan.

2.5 Faktor-faktor yang Memengaruhi Ibu dalam Pemenuhan Gizi Selama