Kualitas Teknis Pelayanan Medis

4.2.2 Persepsi tentang Jasa Pelayanan di Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan

Penilaian persepsi tentang jasa pelayanan Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan diukur dari aspek : kualitas teknis pelayanan medis, keandalan, daya, ketersediaan waktu konsultasi dan empati seperti diuraikan sebagai berikut :

a. Kualitas Teknis Pelayanan Medis

Kualitas teknis pelayanan medis dalam persepsi tentang jasa pelayanan pada Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan berdasarkan hasil penelitian menunjukkan mengenai kemampuan dokter dalam menanyakan keluhan utama yang dirasakan pasien tidak baik dinyatakan 34 orang 49,3 responden, penjelasan dokter tentang hasil pemeriksaan keluhan utama pertama kali diperiksa tidak baik dinyatakan 29 orang 42,0 responden, penjelasan dokter tentang kegunaan pemeriksaan penunjang tidak baik dinyatakan 31 orang 44,9 responden, penjelasan dokter secara rinci tentang hasil pemeriksaan penunjang tidak baik dinyatakan 36 orang 52,2 responden dan penjelasan dokter tentang diagnosis penyakit pasien tidak baik dinyatakan 34 orang 49,3 responden, seperti pada Tabel 4.2. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.2 Distribusi Responden berdasarkan Persepsi tentang Kualitas Teknis Pelayanan Medis di Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan No Kualitas Teknis Pelayanan Medis Jawaban Jumlah Baik Cukup Baik Tidak Baik n n n n 1 Kemampuan dokter dalam menanyakan keluhan utama yang dirasakan pasien. 14 20.3 21 30.4 34 49.3 69 100.0 2 Penjelasan dokter tentang hasil pemeriksaan keluhan utama pertama kali diperiksa 13 18.8 27 39.1 29 42.0 69 100.0 3 Penjelasan dokter tentang kegunaan pemeriksaan penunjang 11 15.9 27 39.1 31 44.9 69 100.0 4 Penjelasan dokter secara rinci tentang hasil pemeriksaan penunjang 13 18.8 20 29.0 36 52.2 69 100.0 5 Penjelasan dokter tentang diagnosis penyakit pasien 13 18.8 22 31.9 34 49.3 69 100.0 b. Sikap Petugas Medis Sikap petugas medis dalam persepsi tentang jasa pelayanan pada Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan berdasarkan hasil penelitian menunjukkan sikap dokter dalam menyapa pasien tidak baik dinyatakan 38 orang 55,1 responden, sikap ramah dokter kepada pasien tidak baik dinyatakan 27 orang 39,1 responden, sikap dokter yang murah senyum kepada pasien tidak baik dinyatakan 31 orang 44,9 responden, dokter dalam memberikan harapan sembuh kepada pasien tidak baik dinyatakan 30 orang 43,5 responden dan dokter dalam memberikan semangat untuk sembuh kepada pasien tidak baik dinyatakan 32 orang 46,4 responden, seperti pada Tabel 4.3. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.3 Distribusi Responden Berdasarkan Persepsi tentang Sikap Petugas Medis di Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan No Sikap Petugas Medis Jawaban Jumlah Baik Cukup Baik Tidak Baik n n n n 1 Sikap dokter dalam menyapa pasien 13 18.8 18 26.1 38 55.1 69 100.0 2 Sikap ramah dokter kepada pasien 19 27.5 23 33.3 27 39.1 69 100.0 3 Sikap dokter yang murah senyum kepada pasien 15 21.7 23 33.3 31 44.9 69 100.0 4 Sikap dokter dalam memberikan harapan sembuh kepada pasien 11 15.9 28 40.6 30 43.5 69 100.0 5 Sikap dokter dalam memberikan semangat untuk sembuh kepada pasien 12 17.4 25 36.2 32 46.4 69 100.0 c. Penyampaian Informasi Medis Penyampaian informasi medis dalam persepsi tentang jasa pelayanan pada Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan berdasarkan hasil penelitian menunjukkan dokter tidak baik dalam menjelaskan sebab penyakit pasien dinyatakan 34 orang 49,3 responden, dokter tidak baik dalam memberi informasi penyakit saat pemeriksaan dinyatakan 31 orang 44,9 responden, dokter tidak baik dalam memberi informasi tentang proses pengobatan dan pemeriksaan dinyatakan 36 orang 52,2 responden, dokter tidak baik dalam memberikan informasi tentang resep obat dinyatakan 38 orang 55,1 responden dan dokter tidak baik dalam memberikan informasi tentang pantangan sesuai penyakit pasien dinyatakan 37 orang 53,6 responden, seperti pada Tabel 4.4. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.4 Distribusi Responden Berdasarkan Persepsi tentang Penyampaian Informasi Medis di Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan No Penyampaian Informasi Medis Jawaban Jumlah Baik Cukup Baik Tidak Baik n n n n 1 Penjelasan dokter tentang penyebab penyakit pasien 7 10.1 28 40.6 34 49.3 69 100.0 2 Pemberian informasi penyakit oleh dokter saat pemeriksaan 13 18.8 25 36.2 31 44.9 69 100.0 3 Pemberian informasi tentang proses pengobatan dan pemeriksaan kembali oleh dokter 12 17.4 21 30.4 36 52.2 69 100.0 4 Penjelasan dokter tentang resep obat 14 20.3 17 24.6 38 55.1 69 100.0 5 Penjelasan dokter tentang pantangan sesuai penyakit pasien 18 26.1 14 20.3 37 53.6 69 100.0 d. Ketersediaan Waktu Konsultasi Ketersediaan waktu konsultasi dalam persepsi tentang jasa pelayanan pada Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan berdasarkan hasil penelitian menunjukkan kecukupan waktu dokter untuk konsultasi tentang penyakit yang diderita tidak baik dinyatakan 36 orang 52,2 responden, kecukupan waktu dokter untuk pasien bertanya tentang sebab penyakit tidak baik dinyatakan 31 orang 44,9 responden, waktu konsultasi tentang pengobatanterapi singkat tidak baik dinyatakan 31 orang 44,9 responden, pelaksanaan konsultasi secara jelas tidak baik dinyatakan 32 orang 46,4 responden dan informasi yang diberikan dokter dapat menyelesaikan semua permasalahan pasien tidak baik dinyatakan 41 orang 59,4 responden, seperti pada Tabel 4.5. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.5 Distribusi Responden Berdasarkan Persepsi tentang Ketersediaan Waktu Konsultasi di Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan No Ketersediaan Waktu Konsultasi Jawaban Jumlah Baik Cukup Baik Tidak Baik n n n n 1 Kecukupan waktu dokter untuk konsultasi tentang penyakit yang diderita pasien 14 20.3 19 27.5 36 52.2 69 100.0 2 Kecukupan waktu dokter untuk pasien bertanya tentang sebab penyakit 10 14.5 28 40.6 31 44.9 69 100.0 3 Waktu konsultasi tentang pengobatanterapi singkat 11 15.9 27 39.1 31 44.9 69 100.0 4 Kejelasan pelaksanaan konsultasi 12 17.4 25 36.2 32 46.4 69 100.0 5 Informasi yang diberikan dokter dapat menyelesaikan semua permasalahan pasien 10 14.5 18 26.1 41 59.4 69 100.0 4.2.3 Kepuasan Pasien Rawat Inap terhadap Pelayanan Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan Kepuasan terhadap jasa pelayanan diukur dari kesenjangan antara kenyataan dengan harapan. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan sebanyak 48 orang 69,6 responden mengharapkan kualitas teknis pelayanan medis, namun sebanyak 36 orang 52,2 responden menyatakan tidak puas terhadap kualitas teknis pelayanan medis. Sebanyak 57 orang 82,6 responden mengharapkan sikap dokter dalam melayani pasien, namun sebanyak 46 orang 66,7 responden menyatakan tidak puas terhadap sikap dokter dalam melayani pasien. Sebanyak 59 orang 85,5 responden mengharapkan pemberian informasi medis oleh dokter kepada pasien, namun sebanyak 37 orang 53,6 responden menyatakan tidak puas terhadap pemberian informasi medis oleh dokter. Sebanyak 50 orang 72,5 responden mengharapkan Universitas Sumatera Utara ketersediaan waktu konsultasi dengan dokter, namun sebanyak 52 orang 75,4 responden menyatakan tidak puas terhadap ketersediaan waktu konsultasi dengan dokter, seperti pada Tabel 4.6. Tabel 4.6 Distribusi Harapan dan Kenyataan Menurut Responden tentang Jasa Pelayanan Medis di Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan Harapan Kepuasan Pasien Rawat Inap Kenyataan Diharapkan Tidak diharapkan Puas Tidak Puas n n n n 48 69.6 21 30.4 a. Kualitas teknis pelayanan medis 33 47.8 36 52.2 57 82.6 12 17.4 b. Sikap dokter dalam melayani pasien 23 33.3 46 66.7 59 85.5 10 14.5 c. Pemberian informasi medis 32 46.4 37 53.6 50 72.5 19 27.5 d. Ketersediaan waktu konsultasi 17 24.6 52 75.4 Hasil pengukuran kepuasan pasien kemudian dikategorikan, maka ditemukan 75,4 responden tidak puas seperti pada Tabel 4.7 berikut. Tabel 4.7 Distribusi Kepuasan Responden No Kepuasan n 1 Puas 17 24.6 2 Tidak Puas 52 75.4 Jumlah 69 100.0 4.3 Analisis Bivariat Hubungan jasa pelayanan meliputi : kualitas teknis pelayanan medis di rumah sakit, sikap dokter dalam melayani pasien, pemberian informasi medis dan ketersediaan waktu konsultasi dengan dokter dengan kepuasan pasien rawat inap dilakukan uji korelasi pearson product moment, dengan hasil sebagai berikut. Universitas Sumatera Utara a. Kualitas teknis pelayanan medis mempunyai korelasi yang kuat dengan kepuasan pasien rawat inap di Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan berdasarkan uji statistik korelasi Pearson dengan nilai r=0,688; p=0,001. b. Sikap petugas medis dalam melayani pasien mempunyai korelasi sangat kuatdengan kepuasan pasien rawat inap di Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan berdasarkan uji statistik korelasi Pearson dengan nilai r=0,793; p=0,000. c. Pemberian informasi medis mempunyai korelasi kuat dengan kepuasan pasien rawat inap di Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan berdasarkan uji statistik korelasi Pearson dengan nilai r=0,742; p=0,000. d. Ketersediaan waktu konsultasi mempunyai korelasi sangat kuat dengan kepuasan pasien rawat inap di Rumah Sakit Umum Methodist Susanna Wesley Medan berdasarkan uji statistik korelasi Pearson dengan r=0,764; p=0,000. Uraian tentang hubungan jasa pelayanan medis dengan kepuasan pasien rawat inap diketahui mempunyai korelasi yang kuat karena koefisien korelasi 0,5, seperti pada Tabel 4.8. Tabel 4.8 Kepuasan Pasien Rawat Inap Menurut Persepsi tentang Jasa Pelayanan Variabel Bebas Variabel Terikat Kepuasan Pasien Rawat Inap r p a. Kualitas teknis pelayanan medis 0,688 0,001 b. Sikap petugas medis 0,793 0,001 c. Pemberian informasi medis 0,742 0,001 d. Ketersediaan waktu konsultasi 0,764 0,001 Universitas Sumatera Utara

4.4 Analisis Multivariat Uji Regresi Berganda