Fungsi Pengungkapan Emosional Fungsi Penghayatan Estetika Fungsi Hiburan Fungsi Komunikasi

113

5.1.1 Fungsi Pengungkapan Emosional

Tradisi ini berfungsi sebagai pengungkapan emosional dapat dilihat dari pantun, musik dan gerak yang disajikan. Untuk pantunnya banyak yang mengandung keluh kesah sehingga bagi yang menyaksikannya dapat ikut serta merasakan apa yang dirasakan pemantun. Hal ini juga sama dengan musik yang dibawakan. Perasaan sedih semakin terasa karena sunai dan edap yang dimainkan untuk mengiringinya,bahkan sampai mengangis.Pada penyajiannya dapat dilihat melalui teknik gerak Gandai itu sendiri, sehingga muncul suatu ungkapan untuk setiap ragam gerak Gandai yang disajikan. Pemusik pun sangat berpengaruh dalam menimbulkan emosi bagi penari maupun orang yang melihat Gandai tersebut sehingga semangat untuk menari.

5.1.2 Fungsi Penghayatan Estetika

Dapat dikatakan bahwa semua yang terlibat dalam acara malam begandai mampu menghayati Gandai yang disajikan. Dapat dilihat dari pemain sunai dan pemain edap yang dapat menyampaikan pesan yang mendalam mengenai musik yang mereka bawakan karena mereka menghayati permainan mereka. Bagi penari yang dapat menghayati musik yang dimainkan, maka akan tampak selaras antara gerakan tangan, kaki, dan badan saat begandai dengan irama yang dimainkan pemusik. Hal ini menunjukkan bahwa keselarasan itu muncul akibat adanya penghayatan estetis dari penari ketika mendengarkan alunan musik yang dimainkan. Universitas Sumatera Utara 114

5.1.3 Fungsi Hiburan

Tradisi ini merupakan sarana hiburan bagi masyarakat Pekal termasuk bagi pengantin dan keluarga kedua pengantin. Hal ini dapat dilihat dari setianya mereka menikmati malam begandai tersebut sampai selesai, padahal acara ini selesai tengah malam. Berarti tradisi Gandai memberikan rasa senang atau bahagia bagi masyarakat Pekal yang membutuhkan. Tradisi ini berkaitan erat dengan upacara perkawinan adat masyarakat Pekal, walaupun tidak diwajibkan ada pada upacara perkawinan masyarakatnya.

5.1.4 Fungsi Komunikasi

Merriam mengatakan bahwa musik walaupun tanpa syair sebenarnya telah dianggap mengkomunikasikan sesuatu. Sejalan dengan pendapat tersebut, fungsi Gandai sebagai media komunikasi dapat dilihat ketika alat musik pengiringnya yaitu sunai dimainkan bersama dengan edap pada saat malam begandai di upacara perkawinan adat masyarakat Pekal dan acara lainnya. Dalam hal ini, fungsi tradisi Gandai sebagai media komunikasi dapat dilihat secara horizontal, yakni komunikasi antara sesama manusia. Bisa dilihat dari segi penarinya yang harus bisa berkomunikasi yang baik dengan pemusik agar setiap gerak dapat digerakkan dengan baik dan indah sesuai dengan musik yang dimainkan. Selain iu juga dapat dilihat antara masyarakat Pekal yang melihat tradisi ini. Tradisi ini sebagai perantara bagi masyarakat Pekal yang menyaksikannya untuk menyampaikan pesan-pesan kepada pengantin dan pengungkapan keluh kesah lewat pantun. Universitas Sumatera Utara 115

5.1.5 Fungsi Reaksi Jasmani

Dokumen yang terkait

Deskripsi Pertunjukan Tari Merak dalam Upacara Perkawinan Masyarakat Adat Sunda di Kota Medan

8 185 116

Tradisi Lisan pada Upacara Perkawinan Adat Tapanuli Selatan: Pemahaman Leksikon Remaja di Padangsidimpuan

6 108 278

PERUBAHAN TRADISI NGEMBLOK PADA UPACARA PERKAWINAN ADAT JAWA (STUDI KASUS MASYARAKAT NELAYAN DI KECAMATAN KRAGAN KABUPATEN REMBANG).

2 17 100

Tradisi Gandai Dalam Konteks Upacara Perkawinan Pada Masyarakat Pekal Di Kecamatan Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara, Bengkulu: Deskripsi Pertunjukan, Perubahan, Dan Fungsinya

0 0 14

Tradisi Gandai Dalam Konteks Upacara Perkawinan Pada Masyarakat Pekal Di Kecamatan Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara, Bengkulu: Deskripsi Pertunjukan, Perubahan, Dan Fungsinya

0 1 2

Tradisi Gandai Dalam Konteks Upacara Perkawinan Pada Masyarakat Pekal Di Kecamatan Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara, Bengkulu: Deskripsi Pertunjukan, Perubahan, Dan Fungsinya

0 1 18

Tradisi Gandai Dalam Konteks Upacara Perkawinan Pada Masyarakat Pekal Di Kecamatan Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara, Bengkulu: Deskripsi Pertunjukan, Perubahan, Dan Fungsinya

0 0 20

Tradisi Gandai Dalam Konteks Upacara Perkawinan Pada Masyarakat Pekal Di Kecamatan Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara, Bengkulu: Deskripsi Pertunjukan, Perubahan, Dan Fungsinya

0 0 2

Tradisi Gandai Dalam Konteks Upacara Perkawinan Pada Masyarakat Pekal Di Kecamatan Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara, Bengkulu: Deskripsi Pertunjukan, Perubahan, Dan Fungsinya

0 0 1

PENGGUNAAN BAHASA KIASAN DALAM BAHASA PEKAL PADA MASYARAKAT PEKAL DI KABUPATEN BENGKULU UTARA

0 2 45