Perencanaan Tindakan Siklus II

commit to user 80

C. Deskripsi Siklus II

1. Perencanaan Tindakan Siklus II

Kegiatan perencanaan tindakan siklus II dilaksanakan pada hari Jumat, 3 September 2010 di rumah Ibu Dra. DM. Krisbiyanti, selaku guru mata pelajaran Seni Budaya kelas X-4. Dari hasil refleksi siklu I, peneliti dan guru kemudian mendiskusikan rencana tindakan untuk siklus ke II. Kemudian dari hasil diskusi tersebut disepakati bahwa pelaksanaan tindakan pada siklus II akan dilaksanakan dalam dua kali pertemuan, dan dimulai pada hari Sabtu, 25 September 2010. Tahap perencanaan tindakan pada siklus II ini meliputi menyiapkan Sub materi yang akan disampaikan, yaitu ”Proses Pembuatan Batik” dan ”Makna Gambar Pola Batik dan Penggunaannya”, menyiapkan skenario untuk guru agar dapat lebih berinterkasi dengan siswa secara keseluruhan, serta memperbaiki kualitas tampilan media audio visual agar lebih menarik berdasarkan hasil refleksi yang dilakukan. Skenario yang direncanakan pada siklus kedua diantaranya guru sebaiknya lebih sering mengelilingi kelas agar siswa dapat terpantau secara menyeluruh, sehingga siswa yang duduk di bagian belakang dapat mengikuti pelajaran dengan baik dan ikut aktif selama pembelajaran berlangsung. Berdasarkan wawancara dengan siswa dan hasil refleksi siklus I, media audio visual ditayangkan dua kali agar siswa benar-benar memahami materi. 2. Pelaksanaan Tindakan Siklus II Siklus ke II ini dilaksanakan dengan skenario pembelajaran yang tidak jauh berbeda dengan Siklus I, peneliti dan guru hanya melakukan perbaikan pada tindakan guru dalam berinteraksi dengan siswa di kelas dan memperbaiki tayangan media audio visual agar lebih menarik perhatian siswa, sehingga diharapkan siswa dapat menerima materi pelajaran yang disampaikan dengan baik. Siklus II ini dilakukan sebanyak dua kali pertemuan yaitu pada hari Sabtu 25 September 2010 dan 2 Oktober 2010. Setiap pertemuan dilaksanakan dengan alokasi waktu 2 x 45 menit. Peneliti commit to user 81 menyiapkan media audio visual yang akan ditayangkan ± 5 menit sebelum pelajaran dimulai. a Pertemuan 1 Pertemuan 1 dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 25 September 2010. Pembelajaran pada pertemuan 1 dilaksanakan sesuai dengan skenario pembelajaran yang sudah disusun pada saat perencanaan tindakan. Sub materi pelajaran yang akan diberikan pada pertemuan 1 ini adalah “Proses Pembuatan Batik”. Pembukaan pelajaran dimulai dengan guru memberikan apersepsi mengenai proses pembuatan batik. Suasana kelas terlihat cukup tenang dan siswa memperhatikan apersepsi yang disampaikan guru. Dalam apersepsi tersebut guru melontarkan pertanyaan kepada siswa yaitu adakah diantara siswa yang sudah mengetahui bagaimana kain batik dibuat. Beberapa siswa ada yang menjawab sudah tahu, ada juga yang menjawab belum. Kemudian guru menunjuk 2 siswa secara acak yang sudah mengetahui bagaimana cara pembuatan batik untuk menjelaskan secara singkat kepada teman- temannya bagaimana batik dibuat. Kegiatan apersepsi ini dilakukan ± 5 menit. Kemudian setelah kedua siswa tersebut selesai mengungkapkan secara lisan pengetahuannya tentang proses pembuatan batik, guru mengajak seluruh siswa kelas X-4 untuk memperhatikan tayangan media audio visual yang ditampilkan di depan kelas melalui layar proyektor LCD. Dalam tindakan siklus II ini, dilakukan dua kali pemutaran media audio visual. Hal ini berdasarkan hasil refleksi yang dilakukan peneliti dan guru, serta wawancara dengan siswa yang meminta tayangan media audio visual pengetahuan tentang batik untuk diputar lebih dari satu kali. Kegiatan ini memakan waktu ± 20 menit. Setelah siswa menyimak media audio visual yang sudah ditayangkan, guru kemudian memberikan kesempatan kepada siswa untuk menanggapi isi materi yang sudah diputar melalui layar proyektor LCD. Kemudian guru mengulas dan menjelaskan kembali tentang Proses commit to user 82 Pembuatan Batik. Kegiatan ini berlangsung selama ± 15 menit. Setelah menjelaskan, guru mempersilahkan siswa untuk bertanya apabila ada hal yang kurang dimengerti. Pada pertemuan 1 siklus ke II ini, ada 1 siswa yang bertanya setelah melihat tayangan audio visual tersebut. Setelah guru menjawab pertanyaan dari siswa guru langsung menjalankan skenario berikutnya yaitu memberikan soal tes kepada siswa tentang materi yang telah disampaikan melalui media audio visual, yaitu “Proses Pembuatan Batik”. Siswa mengerjakan soal tes esai untuk mengukur pemahamannya dengan alokasi waktu selama ± 25 menit. Setelah waktu pengerjaan soal habis, guru meminta siswa untuk segera mengumpulkan lembar jawabannya dan diberi waktu ± 2 menit. Setelah semua siswa mengumpulkan lembar jawabannya, guru mengajak siswa untuk membahas secara lisan satu-persatu soal yang sudah dikerjakan. Guru mempersilahkan bagi siswa yang ingin mengutarakan pendapatnya, kemudian mendiskusikan bersama siswa mengenai jawaban dari soal yang dibahas. Hal ini dilakukan hingga semua soal terjawab. Alokasi waktu selama ± 15 menit. Seusai pembahasan jawaban, guru menyimpulkan sub materi pelajaran pada pertemuan 1 siklus II ini ± 5 menit, kemudian dilanjutkan menutup proses pembelajaran dengan salam. b Pertemuan 2 Pertemuan ke 2 siklus II ini dilaksanakan pada minggu berikutnya yaitu pada hari Sabtu, tanggal 2 Oktober 2010. Pada pertemuan ini tindakan yang dilakukan sama dengan pertemuan 1 siklus II . Hanya saja sub materi yang diajarkan berbeda, yaitu tentang “Makna Gambar Pola Batik dan Penggunaann ya”. Skenario pembelajaran yang dilakukan adalah perpsiapan guru dan siswa, apersepsi dari guru, melihat tayangan media audio visual sebanyak 2 kali, kemudian siswa mengerjakan soal tes kognitif, dan kegiatan pebelajaran diakhiri dengan pembahasan dan diskusi mengenai jawaban siswa. commit to user 83

3. Observasi Siklus II

Dokumen yang terkait

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING ATAS BOLAVOLI MELALUI PENDEKATAN PEMBELAJARAN DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS X 3 SMA NEGERI 1 KARANGANYAR TAHUN PELAJARAN 2010 2011

0 5 110

PENGETAHUAN MITIGASI BENCANA BANJIR MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL SISWA KELAS X SMA MUHAMMADIYAH 3 Pengetahuan Mitigasi Bencana Banjir Melalui Media Audio Visual Siswa Kelas X SMA Muhammadiyah 3 Surakarta Tahun 2013.

0 2 19

PENDAHULUAN Pengetahuan Mitigasi Bencana Banjir Melalui Media Audio Visual Siswa Kelas X SMA Muhammadiyah 3 Surakarta Tahun 2013.

0 2 8

PENGETAHUAN MITIGAAUDIO VISUAL S Pengetahuan Mitigasi Bencana Banjir Melalui Media Audio Visual Siswa Kelas X SMA Muhammadiyah 3 Surakarta Tahun 2013.

0 2 8

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL Peningkatan Kualitas Pembelajaran Matematika Dengan Menggunakan Media Audio Visual Bagi Anak Tunagrahita Di SLB Negeri Surakarta.

0 1 19

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL Peningkatan Kualitas Pembelajaran Matematika Dengan Menggunakan Media Audio Visual Bagi Anak Tunagrahita Di SLB Negeri Surakarta.

0 1 17

UPAYA PENINGKATAN MINAT BELAJAR MATEMATIKA DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI MEDIA STUDENT UPAYA PENINGKATAN MINAT BELAJAR MATEMATIKA DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI MEDIA STUDENT WORKSHEET (PTK Siswa Kelas X SMA Batik 1 Surakarta Tahun Ajar 201

0 1 16

BAB 1 PENDAHULUAN UPAYA PENINGKATAN MINAT BELAJAR MATEMATIKA DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI MEDIA STUDENT WORKSHEET (PTK Siswa Kelas X SMA Batik 1 Surakarta Tahun Ajar 2010/2011).

0 0 6

PEMBELAJARAN APRESIASI PUISI DI KELAS X SMA BATIK 2 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2009/2010.

0 0 8

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR BERMAIN TRUMPET SISWA KELAS X A MELALUI PENGGUNAAN MEDIA AUDIO VISUAL DI SMK NEGERI 8 SURAKARTA.

0 0 106