Teori Vygotsky Teori Belajar

mengatur kegiatan kelas dalam bentuk individu-individu atau kelompok- kelompok kecil. Dengan demikian, teori Piaget memiliki keterkaitan dengan penelitian ini. Dalam penelitian ini menggunakan model pembelajaran kooperatif sehingga keaktifan dan interaksi sosial dalam pembelajaran akan terbangun. Selain itu, penelitian ini berbantuan Mouse Mischief sebagai media pembelajaran guna membangun pengetahuan peserta didik melalui pengalaman sendiri sehingga mampu mengembangkan kemampuan kognitif peserta didik.

2.1.2.2 Teori Vygotsky

Teori konstruktivisme sosial dipelopori oleh Teori Vygotsky. Teori ini lebih menekankan kepada hubungan antara individu dan masyarakat dalam mengkonstruksi pengetahuan. Menurut Trianto 2007:26-27, teori Vygotsky ini lebih menekankan pada aspek sosial dari pembelajaran. Vygotsky menekankan bahwa pentingnya interaksi sosial dengan orang lain yang punya pengetahuan lebih baik. Terdapat empat prinsip kunci dari teori Vygotsky, sebagaimana dikutip oleh Prabowo 2008: 23, yaitu: a penekanan pada hakikat sosiokultural dari pembelajaran the sosiocultural nature of learning, b zona perkembangan terdekat zone of proximal development, c pemagangan kognitif cognitive apprenticenship, dan d perancah scaffolding. Pada prinsip pertama, Vygotsky menekankan pentingnya interaksi sosial dengan orang lain dalam pembelajaran. Prinsip kedua Vygotsky adalah ide bahwa peserta didik belajar paling baik apabila berada dalam zona perkembangan terdekat mereka, yaitu tingkat perkembangan sedikit di atas tingkat perkembangan anak saat ini. Prinsip ketiga menekankan pada kedua-duanya, hakikat sosial dari belajar dan zona perkembangan. Peserta didik dapat menyelesaikan sendiri solusi dari permasalahan dibawah bimbingan orang lain baik orang dewasa maupun teman sebaya. Prinsip keempat scaffolding, yaitu teknik untuk mengubah tingkat dukungan. Selama proses pembelajaran, orang yang lebih ahli menyesuaikan jumlah bimbingannya dengan level kinerja peserta didik yang telah dicapai. Dalam penelitian ini, teori belajar Vygotsky sangat mendukung pelaksanaan model pembelajaran yang digunakan dalam penelitian yaitu model pembelajran kooperatif tipe Numbered Heads Together NHT. Dalam penerapannya menekankan peserta didik untuk belajar dalam kelompok- kelompok, berdiskusi dan bekerjasama memecahkan masalah yang diberikan serta berperan aktif mengikuti pembelajaran dengan mouse pada masing-masing kelompok.

2.1.2.3 Teori Gagne