Pembatasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Berdasarkan uraian latar belakang yang telah dikemukakan di atas, dapat diidentifikasi beberapa masalah yang muncul mengenai pengaruh minat mahasiswa menjadi guru dan pendapatan orang tua terhadap motivasi mengikuti program Pendidikan Profesi Guru PPG di Jurusan Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta sebagai berikut : 1. Tahun 2015 untuk menjadi guru harus mengikuti tes seleksi yaitu tes seleksi PPG agar mendapatkan kompetensi guru profesional dan sertifikat pendidik sebagai pengganti akta IV. 2. PPG dapat diikuti semua kandidat lulusan sarjana termasuk jurusan non kependidikan membuat mahasiswa kependidikan merasa diperlakukan tidak adil. 3. Rendahnya minat mahasiswa menjadi guru mengurangi motivasi mahasiswa mengikuti PPG. 4. Biaya PPG yang mahal akan mengurangi minat mahasiswa menjadi guru. 5. Biaya PPG yang mahal juga membuat orang tua mahasiswa berpikir lagi untuk menyekolahkan anaknya menjadi guru dan memberatkan orang tua yang berpendapatan rendah.

C. Pembatasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah tersebut, maka perlu dilakukan batasan masalah terhadap masalah yang menjadi ruang lingkup dalam penelitian ini. Penelitian ini difokuskan pada Motivasi Mahasiswa Mengikuti Pendidikan Profesi Guru PPG, Minat Mahasiswa Menjadi Guru, dan Pendapatan Orang tua di Jurusan Pendidikan Ekonomi FE UNY. Di mana penelitian ini akan mengukur seberapa besar pengaruh Minat Mahasiswa Menjadi Guru dan Pendapatan Orang Tua terhadap Motivasi Mengikuti PPG di Jurusan Pendidikan Ekonomi FE UNY.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan identifikasi dan batasan masalah, maka dirumusan masalah penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Bagaimana pengaruh minat mahasiswa menjadi guru terhadap motivasi mengikuti Pendidikan Profesi Guru PPG? 2. Bagaimana pengaruh pendapatan orang tua terhadap motivasi mengikuti Pendidikan Profesi Guru PPG? 3. Bagaimana pengaruh minat mahasiswa menjadi guru dan pendapatan orang tua terhadap motivasi mengikuti Pendidikan Profesi Guru PPG?

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah yang telah dikemukakan di atas maka tujuan yang akan dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1. Pengaruh minat mahasiswa menjadi guru terhadap motivasi mahasiswa mengikuti Pendidikan Profesi Guru PPG. 2. Pengaruh pendapatan orang tua terhadap motivasi mahasiswa mengikuti Pendidikan Profesi Guru PPG. 3. Pengaruh minat mahasiswa menjadi guru dan pendapatan orang tua terhadap motivasi mengikuti Pendidikan Profesi Guru PPG.

F. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat baik dari segi teoritis maupun praktis. 1. Manfaat Teoritis Penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan bagi pengembangan ilmu pengetahuan terutama mengetahui program Pendidikan Profesi Guru PPG. 2. Manfaat Praktis a. Bagi Peneliti Sebagai sarana untuk mengembangkan daya berpikir dan penerapan keilmuan yang telah dipelajari di perguruan tinggi dan menambah ilmu pengetahuan dari permasalahan yang diteliti. b. Bagi Masyarakat Semakin memahami apa itu program Pendidikan Profesi GuruPPG.Jadi masyarakat yang ingin menyekolahkan anaknya ke PPG memerlukan biaya mahal sehingga mempengaruhi motivasi orang tua mahasiswa menyekolahkan anaknya ke PPG. c. Bagi PemerintahInstansi terkait Sebagai rekomendasi apakah hanya dengan mengikuti program Pendidikan Profesi Guru PPG bisa meningkatkan kualitas guru dan menjadi guru profesional. 9

BAB II KAJIAN TEORI

Dokumen yang terkait

PENGARUH SELF EFFICACY,PRESTISE PROFESI GURU DAN STATUS SOSIAL EKONOMI ORANG TUA TERHADAPMINAT MENJADI GURU AKUNTANSI PADA MAHASISWA PENDIDIKAN AKUNTANSI 2011 FE UNNES

9 47 199

PENGARUH MOTIVASI TERHADAP MINAT MAHASISWA AKUNTANSI UNTUK MENGIKUTI PENDIDIKAN PROFESI Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi(PPAK).

0 16 16

PENGARUH MOTIVASI TERHADAP MINAT MAHASISWA AKUNTANSI UNTUK MENGIKUTI PENDIDIKAN PROFESI Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi(PPAK).

0 5 15

Syarat Mengikuti Pendidikan Profesi Guru (PPG)

0 0 2

PENGARUH MINAT MENJADI GURU, LINGKUNGAN KELUARGA, DAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) TERHADAP KESIAPAN MENJADI GURU AKUNTANSI MAHASISWA PENDIDIKAN AKUNTANSI ANGKATAN 2013 FE UNY.

2 10 209

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN TERHADAP MINAT MENJADI GURU PADA MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN EKONOMI FE UNY ANGKATAN 2012.

0 0 131

PENGARUH PERSEPSI MAHASISWA TENTANG STATUS SOSIAL GURU DAN PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI GURU (PPG) TERHADAP MOTIVASI MENJADI GURU.

1 5 221

PENGARUH PRESTASI BELAJAR, PENDAPATAN ORANG TUA, EKSPEKTASI KERJA TERHADAP MINAT MELANJUTKAN STUDI KE S2 PADA MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI FE UNY.

2 6 141

PENGARUH FASILITAS BELAJAR DAN PERSEPSI PROFESI GURU TERHADAP MINAT DAN KESIAPAN MENJADI GURU PADA MAHASISWA KEPENDIDIKAN DI FAKULTAS EKONOMI UNY.

1 4 223

Pengaruh Self Efficacy, Prestise Profesi Guru dan dukungan orang tua terhadap minat menjadi guru pada mahasiswa program studi Pendidikan Ekonomi Bidang Kehalian Khusus Pendidikan Akuntansi Universitas Sanata Dharma - USD Repository

2 4 180