Populasi dan Sampel Jenis dan Sumber Data Teknik Pengumpulan data

terhadap pernyataan kemudian memberikan jawaban atas pernyataan yang diajukan. Dalam melakukan penelitian terhadap variabel – variabel yang akan di uji, pada setiap jawaban diberi skor Sugiyono, 2005:86. Skala likert menggunakan lima tingkatan jawaban yang dapat berbentuk sebagai berikut : Tabel 1.3 Instrumen Skala Likert No. Pernyataan Skor 1. Sangat Setuju 5 2. Setuju 4 3. Kurang Setuju 3 4. Tidak Setuju 2 5. Sangat Tidak Setuju 1 Sumber : Sugiyono 2005 : 86 4. Lokasi dan Waktu Penelitian Penelitian dilakukan pada PT. Bank Perkreditan Rakyat Mitradana Madani Medan di Kantor Pusat Jln. Kapt. Muslim No. 36 A dan Kantor Cabang di Jln. William Iskandar No. 120-121 Medan. Waktu penelitian dilakukan dimulai pada bulan April 2010 sampai bulan Juni 2010.

5. Populasi dan Sampel

a. Populasi Populasi adalah kelompok elemen yang lengkap yang biasanya berupa orang, objek, transaksi, atau kejadian dimana kita tarik untuk mempelajarinya atau menjadi objek penelitian Kuncoro, 2003:103. Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan yang bekerja pada BPR Mitradana Madani Medan yang berjumlah 30 orang. b. Sampel Sampel adalah suatu himpunan bagian dari unit populasi Kuncoro, 2003:103. Sampel dalam penelitian ini menggunakan sampel jenuh sampel sensus, dimana semua anggota populasi digunakan sebagai sampel karena jumlah populasi relatif kecil Sugiono, 2005:78.

6. Jenis dan Sumber Data

Penelitian ini menggunakan dua jenis sumber data yaitu : a. Data Primer Data yang diperoleh secara langsung dari responden pada lokasi penelitian. Data Primer diperoleh dengan menggunakan kuesioner dan wawancara kepada responden terpilih yang berisikan pertanyaan mengenai variabel penelitian. b. Data Sekunder Data yang diperoleh melalui studi pustaka dengan mempelajari berbagai tulisan melalui buku, majalah, jurnal, dan data diperusahaan maupun internet untuk mendukung penelitian ini.

7. Teknik Pengumpulan data

Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan beberapa teknik antara lain : Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara a. Kuesioner Kuesioner adalah teknik pengumpulan data dengan cara mengajukan seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis pada setiap responden untuk dijawabnya. b. Wawancara Wawancara adalah teknik pengumpulan data melalui tatap muka face to face atau mengajukan pertanyaan secara lisan dengan responden terpilih untuk mendapatkan informasi. Wawancara dilakukan dengan menggunakan alat bantu berupa seperangkat daftar pertanyaan yang telah dipersiapkan terlebih dahulu atau sering disebut interview guide. c. Studi Pustaka Studi pustaka adalah pengumpulan data dan informasi dari buku- buku, jurnal, internet, yang berkaitan dengan penelitian.

8. Uji Validitas dan Reliabilitas