Peserta diskusi Penyaji atau pemrasaran

Aktivitas 29 terhadap persoalan yang ada dalam tema diskusi. Agar cermat dalam menyampaikan gagasan, peserta diskusi perlu mempelajari materi secara keseluruhan, sehingga memahami bentuk persoalan penting sebagai bahan untuk menyampaikan gagasan. Dalam menyampaikan gagasan tersebut, Anda harus memerhatikan etika berbicara. Sikap yang harus dilakukan dalam menyampaikan sanggahan atau menyetujui gagasan orang lain di antaranya: a sampaikan atau ungkapkanlah dengan kalimat yang baik, bentuk persoalan atau tanda tidak setuju dengan tidak menyinggung perasaannya; b hilangkan sikap sinis dan egois dalam mengungkapkan penolakan; c bersikaplah dengan baik dan bijaksana; d berbicaralah setelah diizinkan oleh pimpinan diskusi; e berbicaralah dengar sopan, ramah serta ucapannya jelas, tetapi tegas. Agar dalam mempertahankan argumentasi dapat diterima dengan baik oleh peserta diskusi, Anda perlu memerhatikan hal-hal berikut.

a. Penguasaan diri

1 Menghormati, bersikap tenang, sopan terhadap peserta diskusi. 2 Menyimak dengan baik hal yang diungkapkan peserta lain dan mampu mengendalikan diri sambil berusaha meyakinkan kebenaran yang Anda kemukakan dengan cara menyajikan bukti-bukti dan menganalogikan pendapat pakar di bidang masalah itu. 3 Menciptakan sikap berkomunikasi yang kondusif se- hingga peserta terlibat dalam pembicaraan yang Anda sampaikan.

b. Penguasaan bahan atau materi

1 Memahami pengetahuan tentang materi yang akan didiskusikan; 2 Membaca beberapa sumber bukubacaan yang ber- hubungan dengan materi diskusi; 3 Memfokuskan pembicaraan pada pokok persoalan; 4 Menyampaikan data bukti berupa gambar, angka- angka, tabel, grafik atau bukti lainnya yang menun- jang terhadap persoalan jika benar-benar diperlukan secara teratur dan sistematis. Salah satu contoh menyampai- kan sanggahan. Gambar 2.5 Sumber: www.zulkardi.org, 16 April 2008 30 Efektif dan Aplikatif Berbahasa Indonesia untuk Tingkat Madia Kelas XI

c. Terampil Berbahasa

1 Intonasi dengan jelas dan tegas 2 Kalimat yang diungkapkan dengan baik dan benar 3 Jika perlu, berbicara diikuti dengan gerakan tubuh secara wajar, dan sesuai dengar kata yang diucapkan Banyak masalah yang dapat Anda pecahkan dengan cara berdiskusi. Dengan berdiskusi, Anda dapat menemukan solusi terbaik dari permasalahan yang ada karena saat berdiskusi teman atau orang yang Anda ajak berdiskusi pasti akan mengemukakan saran atau solusi yang ingin Anda temukan dari masalah tersebut. Sebuah wacana sering memuat beberapa permasalahan yang dapat dijadikan bahan untuk berdiskusi. Tampilkan contoh diskusi ini oleh beberapa teman Anda. Sementara teman Anda yang lain mendengarkan sambil mencatat pokok-pokok yang dikemukakan moderator dan pembicara. Moderator : Selamat siang, hari ini kita akan berdiskusi membahas masalah yang terdapat dalam sebuah surat kabar, yakni tentang Korban Diare di Garut 4.800 orangbulan. Sebelum diskusi ini kita mulai, kami akan memperkenalkan diri terlebih dahulu. Saya, Maulana, bertindak sebagai moderator, kemudian Wahyu dan Vera sebagai pembicara pertama dan kedua, serta Miranda sebagai notulis. Agar acara ini berlangsung efektif, saya persilakan kepada pembicara untuk menyajikan materinya. Saudara Wahyu, kami persilakan. Pembicara : mengucapkan terima kasih ke- pada moderator dan langsung menyajikan materi Rekan-rekan yang saya banggakan, materi yang akan saya sajikan adalah sebuah kasus yang kami temukan di surat kabar Pikiran Rakyat di Bandung, yakni pemberitaan tentang Korban Diare di Garut 4.800 orangbulan. Buruknya kondisi lingkungan serta minim- nya pengetahuan masyarakat tentang kesehatan lingkungan menyebabkan tingginya angka pen- derita diare di Kabupaten Garut. Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kabupaten Garut, tercatat sebanyak 52.864 orang sejak awal tahun 2004 hingga November ini yang berobat pada 62 Puskesmas di Garut. Dengan kata lain setiap bulannya penderita diare di Garut mencapai 4.800 orang. Menurut keterangan Kabag TU Dinas Kesehatan Kabupaten Garut, drg. Arya Tarmandi, jumlah penderita diare itu tersebar di seluruh Kabupaten Garut. Kasus diare ini bersifat en- demis dan biasanya berulang setiap tahunnya. Be- berapa daerah yang dinyatakan endemis diare di antaranya Wanaraja, Suka-wening, Cibatu, serta Malangbong. Daerah itu sering kesulitan dalam memperoleh air bersih terutama pada musim kemarau. Kasus diare biasanya akan semakin meningkat jika terjadi perubahan musim. Kasus diare ini diperkirakan akan mencapai puncaknya bulan Desember dan Januari. Dinas Kesehatan Kabupaten Garut juga mencatat bahwa pada November terdapat 4.872 orang yang berobat ke Puskesmas dan 375 orang di antaranya dirawat di Puskesmas tersebut. Ra- ta-rata lama perawatan dua hingga tiga hari dan hampir seluruhnya dinyatakan sembuh dan dapat kembali ke rumahnya. Walaupun secara kuantitas kasus ini ter- lalu mencolok, Dinas Kesehatan tidak meng go-