Ektrinsik Pengamatan Validasi Instrumen

75

J. INDIKATOR KEBERHASILAN PENELITIAN

Indikator keberhasilan dalam penelitian ini meliputi peningkatan motivasi belajar siswa. Indikator keberhasilan di dalam penelitian ini disajikan pada tabel berikut ini: Tabel 3.13 Indikator Keberhasilan Penelitian Variabel Data Awal Hasil Yang Diharapkan Di Akhir Siklus Instrumen Motivasi Motivasi siswa kelas VIII A yaitu 55 Persentase siswa yang mencapai kategori motivasi tinggi atau sangat tinggi sebanyak 75 Angket Hasil Belajar Ranah Kognitif Tuntas KKM  72 30 siswanya tuntas KKM Persentase nilai siswa yang mencapai KKM ≥ 72 sebanyak 75 Tes kognitif pada akhir siklus kuis Hasil Belajar Ranah Afektif Belum terukur Persentase siswa yang mencapai kategori tinggi yaitu skor antara 66,68-100 sebanyak 75 Lembar Pengamatan 76

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Penelitian Tiap Siklus

Penelitian tindakan kelas dengan menggunakan mediainstagram dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa SMP Pantekosta Magelang dilakukan dalam dua siklus, masing-masing siklus terdiri dari dua pertemuan sebagai berikut:

1. Siklus I

Pada siklus I diadakan pada 15 Agustus 2015 dan 20 Agustus 2015. Kegiatan pembelajaran pada siklus I dilaksanakan selama 5 x 40 menit yang dibagi dalam dua pertemuan. a. Pertemuan Pertama Pertemuan pertama dilakukan pada tanggal 15 Agustus 2015 pada pukul 11.45-13.05 WIB 2 x 40 menit. Uraian kegiatan pelaksanaan dalam penelitian tindakan kelas sebagai berikut: 1 Perencanaan Pada tahap perencanaan guru mempersiapkan instrumen pembelajaran dan instrumen penelitian yang nantinya digunakan untuk mendukung penelitian ini. Instrumen pembelajaran yang telah disusun meliputi silabus pembelajaran, rencana pelaksanaaan pembelajaran RPP dan materi pembelajaran. Dalam instrumen penelitian terdapat lembar pengamatan yang digunakan untuk mengukur kemampun afektif siswa 77 2 Pelaksanaan Adapun kegiatan pelaksanaan dalam penelitian tindakan kelas pada pertemuan pertama ini dapat diuraiakan sebagai berikut: a Kegiatan Pra Pembelajaran Sebelum memulai pembelajaran peneliti yang bertindak sebagai guru masuk ke dalam kelas bersama seorang pengamat teman mahasiswa yang telah menjadi guru di SMP Pantekosta Magelang lalu menyapa siswa agar siswa tidak terkesan kaku dan mengakrabkan diri dengan memperkenalkan diri serta memberikan kesempatan untuk siswa memperkenalkan diri satu per satu. Kemudian menjelaskan maksud dan tujuan peneliti. Gambar 4.1 Perkenalan Guru dan Murid b Kegiatan Pembelajaran Guru memberikan apersepsi kepada siswa untuk menggali pemahaman awal siswa tentang meteri matematika tentang aljabar. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai. Guru memberikan latihan soal untuk dikerjakan bersama teman sebangku, setelah itu