Sarana Kesehatan Sarana Ibadah

25

2.3.2. Sarana Umum di Desa Lau Solu a. Sarana Pemerintahan

Sarana dan prasarana yang ada di Desa Lau Solu adalah: Sarana Pemerintahan yang terdapat di Desa Lau Solu adalah Kantor Kepala desa dan Balai desa. Kantor kepala desa digunakan untuk melayani masyarakat yang mengurus surat-surat atau izin-izin tertentu dan lainnya. Sedangkan balai desa dipakai masyarakat Desa Lau Solu untuk berkumpul atau dipakai untuk berpesta atau acara-acara lainnya.

b. Sarana Kesehatan

Sarana Kesehatan yang ada di Desa lau Solu hanya satu yaitu Balai pengobatan atau poliklinik, sedangkan untuk membeli resep obat dari dokter masyarakat dapat membeli di Apotek yang terletak di ibu kota kecamatan Mardinding. Klinik atau Balai Pengobatan tidak memiliki fasilitas pengobatan yang lengkap. Pasien yang berobat ke klinik yang KEPALA DESA SEKRETARIS DESA TENAGA TEHNIS K.PEMERINTAHAN K.EKONOMI KESEJAHTERAAN BAGAN STRUKTUR PEMERINTAHAN DESA LAU SOLU Universitas Sumatera Utara 26 tersedia hanya pasien yang menderita penyakit biasa seperti demam, batuk dan lain-lain, sehingga masyarakat yang menderita penyakit yang cukup serius maka masyarakat terpaksa harus berobat ke rumah Sakit yang memiliki peralatan yang lengkap serta tenaga medis yang lengkap. Mereka harus dibawa ke RSU Efarina etaham, yang jaraknya sekitar Sembilan puluh kilometer dari Desa. Untuk lebih jelas mengenai fasilitas kesehatan tersebut dapat dilihat pada Tabel berikut. Tabel 2.5. Distribusi Fasilitas Kesehatan Berdasarkan Jenis Fasilitas Kesehatan dan Jumlah Unit di Desa Lau Solu Kec.Mardinding Tahun 2012. No Jenis Fasilitas Kesehatan Jumlah Unit 1 Rumah sakit Umum - 2 Puskesmas - 3 Puskesmas Pembantu - 4 Poliklinik 1 5 Apotek - 6 Posyandu - 7 Praktek Dokter - Jumlah 1 Sumber: Perangkat Desa Lau Solu Sebagian besar penduduk Desa Lau Solu berobat ke poliklinik Desa yang terdapat di pinggir jalan, di poliklinik Desa terdapat seorang dokter dan dua orang perawat. Jika warga yang sakit tidak dapat ditangani di poliklinik Kelurahan maka akan ke RSU Efarina etaham, yang jaraknya sekitar Sembilan puluh kilometer dari Desa. Universitas Sumatera Utara 27

c. Sarana Ibadah

Sarana Ibadah yang ada di Desa Lau Solu yaitu Gereja dan Mesjid. Gereja digunakan umat kristiani digunakan sebagai tempat beribah dan pemberkatan sedangkan, Mesjid yang ada digunakan buat umat muslim untuk melakukan shalat lima waktu. Sedangkan Mushola yang ada digunakan untuk melakukan pengajian Tabel 2.6. Fasilitas Tempat Ibadah Berdasarkan Tempat Ibadah dan Jumlah Unit di Desa Lau Solu Kec.Mardinding Tahun 2012. No Tempat Ibadah Jumlah Unit 1 Masjid 1 2 Mushola 1 3 Gereja Kristen Protestan 4 4 Gereja Kristen Katolik - 5 Wihara - 6 Pura - Jumlah 6 Sumber: Kantor Kepala desa Lau Solu 2012.

d. Sarana Umum