Identifikasi Masalah Perumusan dan Pembatasan Masalah

12 Selain dari mencari ada atau tidak adanya hubungan antara sikap terhadap merek lokal dan keputusan membeli pada konsumen, penelitian ini juga mencari apakah ada kontribusi dari sikap terhadap merek lokal kepada keputusan membeli pada konsumen. Dengan demikian pada akhirnya penelitian ini akan menjawab apakah ada atau tidak adanya hubungan dan kontribusi yang signifikan diantara kedua variabel tersebut, yaitu sikap dan keputusan membeli produk merek lokal pada konsumen.

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan pemaparan yang terdapat dalam latar belakang masalah, maka masalah yang dapat diidentifikasi dalam penelitian ini adalah: 1. Apakah ada pengaruh yang signifikan dari faktor lingkungan terhadap keputusan membeli pada konsumen? 2. Apakah ada hubungan yang signifikan antara gaya hidup dan keputusan membeli pada konsumen? 3. Apakah ada hubungan yang signifikan antara sikap dan keputusan membeli produk merek lokal pada konsumen? 4. Apakah ada kontribusi yang signifikan dari sikap terhadap keputusan membeli produk merek lokal pada konsumen? 13

1.3 Perumusan dan Pembatasan Masalah

Dari pemaparan yang ada pada latar belakang masalah dan juga identifikasi masalah, maka peneliti merumuskan masalah menjadi apakah ada hubungan yang signifikan antara sikap dan keputusan membeli produk merek lokal pada konsumen? Selain dari itu penelitian ini juga akan meneliti apakah ada kontribusi yang signifikan dari sikap terhadap keputusan membeli produk merek lokal pada konsumen? Dari perumusan masalah tersebut maka dibutuhkan pembatasan masalah agar apa yang hendak diteliti tidak melebar dari jalurnya. Masalah penelitian yang dibatasi hanya mencakup dua variabel, yaitu tentang hubungan antara sikap terhadap merek lokal dan keputusan membeli pada konsumen. Adapun pembatasan dari teori yang dipakai dalam menjelaskan variabel serta konsep-konsep lainnya dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Keputusan membeli produk merek lokal pada konsumen mencakup dua komponen. Kedua komponen tersebut adalah seperti yang dijelaskan dalam Schiffman dan Kanuk 2007, yaitu: a Melakukan pembelian. b Tidak melakukan pembelian. 2. Sikap terhadap merek lokal, yaitu bagaimana perasaan, pola pikir dan perilaku dari konsumen dalam hal menyikapi merek lokal. Sikap menurut Myers dalam Walgito, 2002 mencakup tiga komponen, yaitu: 14 a Komponen kognitif atau komponen perseptual. b Komponen afektif atau komponen emosional. c Komponen konatif atau komponen perilaku. 3. Merek lokal, menurut Blackett seperti dikutip dalam Kotler dan Pfoertsch, 2006 brand merupakan jaminan kualitas, asal usul, dan performa, yang dengan demikian meningkatkan nilai yang dirasakan customer dan mengurangi resiko dan kompleksitas dalam keputusan membeli. Lebih lanjut merek lokal adalah nama, istilah, tanda, simbol, rancangan atau kombinasi dari kesemuanya yang menunjukkan identitas atau produksi lokal Indonesia dengan maksud untuk mengidentifikasi dan mendiferensifikasi dari produk lainnya. Dalam penelitian ini peneliti membatasi merek lokal yang digunakan adalah yang berupa pakaian atasan dan bawahan, tas dan sepatu atau sandal, pembatasan terhadap tiga produk dari merek lokal ini dikarenakan ketiga industri tersebutlah yang sedang berkembang di pasar Indonesia dan mulai bersaing memperebutkan konsumen dengan merek asing. 4. Subjek penelitian, yaitu pegawai baik itu pria atau wanita yang telah bekerja atau memiliki pendapatan tetap tiap bulannya. Hal ini dimaksudkan agar subjek penelitian memiliki kemampuan secara finansial untuk mengkonsumsi baik itu merek lokal maupun merek asing. 15

1.4 Tujuan Penelitian

Dokumen yang terkait

Pengaruh Citra Merek, Harga Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Konsumen Melakukan Pembelian Produk Levi’s Pada Pengunjung Plaza Medan Fair

22 377 108

Strategi Communication Mix Dan Keputusan Membeli Konsumen ( Studi Korelasioal Tentang Pengaruh Strategi Communication Mix Perusahaan Frisian Flag Terhadap Keputusan Membeli Konsumen di Sony Mart )

2 55 92

Pengaruh Persepsi Konsumen Terhadap Pengambilan Keputusan Pembelian Produk Hand Body Lotion Vaseline For Men Di Kelurahan Gaharu

9 94 104

Hubungana antara sikap terhadap produk elektronik cina dengan keputusan membeli pada konsumen

0 5 117

HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP MEREK DENGAN PENGAMBILAN KEPUTUSAN MEMBELI PADA KONSUMEN Hubungan Antara Persepsi Terhadap Merek Dengan Pengambilan Keputusan Membeli Pada Konsumen.

0 2 14

HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP MEREK DENGAN PENGAMBILAN KEPUTUSAN MEMBELI PADA KONSUMEN Hubungan Antara Persepsi Terhadap Merek Dengan Pengambilan Keputusan Membeli Pada Konsumen.

0 3 18

PENDAHULUAN Hubungan Antara Persepsi Terhadap Merek Dengan Pengambilan Keputusan Membeli Pada Konsumen.

0 4 9

HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI KONSUMEN TERHADAP PRODUK DENGAN KEPUTUSAN MEMBELI HANDPHONE QWERTY HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI KONSUMEN TERHADAP PRODUK DENGAN KEPUTUSAN MEMBELI HANDPHONE QWERTY.

0 0 14

HUBUNGAN ANTARA SIKAP TERHADAP MEREK HANDPHONE DENGAN MINAT MEMBELI Hubungan Antara Sikap Terhadap Merek Handphone dengan Minat Membeli.

0 0 16

HUBUNGAN SIKAP KONSUMEN WANITA TERHADAP PENJUAL PRIA DENGAN KEPUTUSAN MEMBELI PRODUK UNDERWEAR

0 0 80