Menjaga Kebersihan Kamar Kecil dan Jamban Membersihkan Ruang Kelas

PENJASORKES SDMI KELAS IV 52

C. Membuang Sampah

Adakah sampah di sekitar kalian? Sudahkah kalian membuang sampah pada tempatnya? Di lingkungan rumah maupun sekolah, kalian dapat menjumpai sampah. Sampah adalah benda-benda yang sudah tidak digunakan. Contoh sampah di sekitar kalian adalah kertas, daun-daunan, makanan sisa, plastik, dan sebagainya. Kalian harus membuang sampah pada tempatnya. Sampah yang berserakan dapat menimbulkan penyakit. Beberapa gangguan yang ditimbulkan oleh sampah antara lain: 1. sampah dapat menimbulkan bau busuk, 2. sampah dapat menjadi sarang hewan penyebar penyakit misalnya lalat, nyamuk, kecoa, dan tikus, 3. sampah dapat menyumbat saluran air seperti parit dan sungai sehingga dapat menimbulkan banjir, 4. sampah yang dibiarkan berserakkan dapat mengganggu keindahan. Tahukah kalian penyakit-penyakit yang disebabkan oleh sampah? Sampah dapat menyebabkan berbagai penyakit, seperti penyakit kulit, penyakit perut, penyakit malaria, dan penyakit saluran pernapasan. Maka dari itu, buanglah sampah pada tempatnya. Tahukah kalian cara membuang sampah yang baik? Sampah yang sudah terkumpul sebaiknya dimusnahkan dengan berbagai cara misalnya dibakar atau ditimbun. Gambar 7.7 Sampah menimbulkan bau yang tidak sedap Gambar 7.8 Sampah harus dibuang secara tepat Kebersihan Lingkungan 53 g R a n g k u m a n R a n g k u m a n ~ Kebersihan adalah pangkal kesehatan. ~ Kebersihan lingkungan sekitar rumah harus dijaga. ~ Lingkungan rumah yang harus dijaga kebersihannya yaitu ruang tamu, kamar tidur, kamar mandi jamban, ruang makan, dapur, gudang, dan halaman rumah. ~ Lingkungan sekolah juga harus dijaga kebersihannya. ~ Sampah harus dibuang di tempat sampah.

I. Berilah tanda silang x pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban

yang tepat 1. Di bawah ini yang bukan merupakan guna rumah adalah sebagai tempat .... a. berlindung b. istirahat c. pertandingan d. berkumpul keluarga 2. Berikut ini yang tidak termasuk syarat rumah sehat adalah .... a. memiliki jendelanya b. terdapat ruang komputer c. tersedia jamban d. tersedia air bersih 3. Jamban yang kotor dibersihkan dengan .... a. sabun mandi b. sabun cuci c. sabun diterjen d. kreolin 4. Kebersihan rumah menjadi tanggung jawab .... a. semua keluarga b. ayah c. ibu d. anak E va l u a si T e r t u l i s E va l u a si T e r t u l i s