Lokasi dan Waktu Penelitian Jenis Penelitian Objek Penelitian Variabel Penelitian Kerangka Berpikir

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN

4.1. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di PT. London Sumatra Lonsum Bagerpang Estate yang berlokasi di Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Penelitian dilakukan pada bulan Juni – Desember 2016.

4.2. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dilakukan adalah studi deskriptif dengan jenis studi kasus, yaitu penelitian berusaha memaparkan pemecahan terhadap suatu masalah yang ada secara sistematis dan faktual. Penelitian ini meliputi proses pengumpulan, penyajian, dan pengolahan data, serta analisis. Studi ini dilakukan dengan menganalisis CPO yang diproduksi oleh pihak perusahaan dan sumber daya yang tersedia.

4.3. Objek Penelitian

Objek dalam penelitian ini adalah produksi minyak kelapa sawit CPO pada PT. London Sumatra Bagerpang. Universitas Sumatera Utara

4.4. Variabel Penelitian

Variabel dependen pada penelitian ini adalah jumlah produksi yang optimal dengan mengetahui ketersediaan sumber daya yang digunakan. Variabel independen dalam penelitian ini adalah 1. Jumlah permintaan terhadap CPO. 2. Biaya produksi TBS dan CPO pada setiap periode waktu. 3. Biaya pembelian bahan baku. 4. Rendemen Pengolahan CPO. 5. Ketersediaan bahan baku. 6. Break Even Point

4.5. Kerangka Berpikir

Kerangka berpikir dari penelitian ini dimulai dengan melakukan peramalan terhadap jumlah permintaan yang akan datang dengan menggunakan jumlah permintaan di masa lalu. Hasil peramalan dapat digunakan sebagai penentu pada variabel keputusan atau faktor-faktor yang ingin dikontrol sehingga akan dibuat untuk mengoptimalkan output sehingga memenuhi kriteria dan kendala. Kendala-kendala yang dihadapi perusahaan berupa kendala biaya produksi TBS dan CPO, biaya-biaya pembelian bahan baku, ketersediaan bahan baku, rendemen pengolahan, dan juga menghitung break even point BEP agar mencapai tujuan untuk mendapatkan hasil optimum. Kemudian kendala-kendala dan tujuan diformulasikan menjadi program matematis yang logis dan diubah ke dalam bentuk umum Goal Programming. Formulasi Goal Programming tersebut Universitas Sumatera Utara kemudian diinput pada software LINDO Linear Interactive Discrete Optimizer sehingga akan menghasilkan output jumlah produksi optimal dari perusahaan.

4.6. Rancangan Penelitian