Teknik Pengumpulan Data Teknik Pengujian Instrumen

belajar AKL I yang dicapai oleh mahasiswa dikategorikan sebagai berikut Masidjo, 1995:157: Tabel 3.5 Kategori Skor Prestasi Belajar Mahasiswa Tingkat Penguasaan Membaca Huruf Kategori 81 - 100 66 - 80 56 - 65 46 - 55 Dibawah 46 A B C D E Sangat Tinggi Tinggi Cukup Rendah Sangat Rendah

F. Teknik Pengumpulan Data

1. Kuesioner Kuesioner adalah sejumlah pertanyaan tertulis yang digunakan untuk memperoleh informasi dari responden dalam arti laporan tentang pribadinya, atau hal-hal yang diketahui. Arikunto, 2002:128. Kuesioner dalam penelitian ini untuk mengumpulkan data tentang minat baca, disiplin belajar dan motivasi belajar dan prestasi belajar AKL I. 2. Dokumentasi Dokumentasi digunakan untuk mengungkapkan data yang bersifat historis, yang diyakini kebenarannya dan sesuai dengan peristiwa yang terjadi. Data diperoleh dari pihak yang berwenang. Dokumentasi digunakan untuk mencari data mengenai jumlah mahasiswa yang telah menempuh mata kuliah Akuntansi Keuangan Lanjutan I.

G. Teknik Pengujian Instrumen

Untuk mengetahui apakah setiap item dari kuesioner yang dibuat sudah sahih atau belum, maka dilakukan uji statistik untuk mengukur kesahihan dan keandalan butir dengan menggunakan analisis validitas dan analisis reliabilitas. 1. Uji Validitas Validitas adalah ukuran yang menunjukkan tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrumen. Sebuah instrumen dikatakan valid apabila mampu mengukur apa yang diinginkan, sehingga dapat mengungkap data dari variabel yang diteliti secara tepat. Taraf validitas suatu tes dinyatakan dalam bentuk suatu koefisien validitas. Untuk menguji validitas setiap butir kuesioner dalam penelitian ini digunakan rumus person’s product moment correlation. N∑XY-∑X∑Y R XY = [N∑X 2 – X 2 ][N∑Y 2 – ∑Y 2 ] Keterangan: N = jumlah responden ∑Y = skor total ∑ X = skor item ∑X 2 = jumlah kuadrat skor item ∑Y 2 = jumlah kuadrat skor total ∑XY =jumlah perkalian skor item dengan skor total R XY = koefisien korelasi antara variabel X dengan variabel Y Untuk menentukan apakah butir pertanyaan instrumen penelitian valid atau tidak, maka digunakan ketentuan sebagai berikut: a. Jika nilai r hitung ≥ r tabel dan nilainya positif, maka butir pertanyaan tersebut dinyatakan valid. b. Jika nilai r hitung ≤ r tabel dan nilainya negatif, maka butir pertanyaan tersebut dinyatakan tidak valid. Pelaksanaan uji coba penelitian ini dilakukan pada mahasiswa Pendidikan Akuntansi tahun akademik 2007-2008 yang sudah menempuh Mata Kuliah AKL I dengan jumlah responden 30 mahasiswa. Untuk menentukan nilai r tabel, penelitian ini menggunakan df sebesar 28 yaitu df = jumlah kasus dikurangi 2 30- 2, dalam uji coba ini df 30-2 = 28 dengan taraf signifikansi 5, maka didapat nilai r tabel 0,361. Adapun rangkuman dari hasil pengujian validitas dari mata kuliah AKL I adalah sebagai berikut: a. Uji Validitas untuk variabel Minat Baca Hasil uji validitas dua belas pertanyaan untuk variabel Minat Baca adalah sebagai berikut: Tabel 3.6 Rangkuman Hasil Pengukuran Validitas Variabel Minat Baca No Item r hitung R tabel Keterangan 1 0.428 0.361 Valid 2 0.184 0.361 Tidak Valid 3 0,315 0.361 Tidak Valid 4 0.594 0.361 Valid 5 0.744 0.361 Valid 6 0.548 0.361 Valid 7 0.442 0.361 Valid 8 0.501 0.361 Valid 9 0.699 0.361 Valid 10 0.516 0.361 Valid 11 0.642 0.361 Valid 12 0.526 0.361 Valid Tabel 3.7 Sebaran Item Valid dan Tidak Valid dalam Variabel Minat Baca Nomor Pertanyaan Variabel Pertanyaan Positif Pertanyaan Negatif Valid Tidak Valid Minat Baca 1, 3, 4, 5, 8, 9, 10, 11 2, 6, 7, 12 1, 4, 6, 7, 8, 9, 10, 11, 12 2,3 Jumlah 8 4 10 2 b. Uji Validitas untuk variabel Disiplin Belajar Hasil uji validitas dua belas pertanyaan untuk variabel Disiplin Belajar adalah sebagai berikut: Tabel 3.8 Rangkuman Hasil Pengukuran Validitas Variabel Disiplin Belajar No Item r hitung R tabel Keterangan 1 0.457 0.361 Valid 2 0.620 0.361 Valid 3 0.605 0.361 Valid 4 0.467 0.361 Valid 5 0.687 0.361 Valid 6 0.642 0.361 Valid 7 0.560 0.361 Valid 8 0.496 0.361 Valid 9 0.405 0.361 Valid 10 0.427 0.361 Valid 11 0.247 0.361 Tidak Valid 12 0.632 0.361 Valid Tabel 3.9 Sebaran Item Valid dan Tidak Valid dalam Variabel Disiplin Belajar Nomor Pertanyaan Variabel Pertanyaan Positif Pertanyaan Negatif Valid Tidak Valid Disiplin Belajar 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 9, 11, 12 8, 10 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 12 11 Jumlah 10 2 11 1 c. Uji Validitas untuk variabel Disiplin Belajar Hasil uji validitas dua belas pertanyaan untuk variabel Motivasi Belajar adalah sebagai berikut: Tabel 3.10 Rangkuman Hasil Pengukuran Validitas Variabel Motivasi Belajar No Item r hitung R tabel Keterangan 1 0.428 0.361 Valid 2 0.389 0.361 Valid 3 0.616 0.361 Valid 4 0.381 0.361 Valid 5 0.454 0.361 Valid 6 0.628 0.361 Valid 7 0.592 0.361 Valid 8 0.458 0.361 Valid 9 0.547 0.361 Valid 10 0.520 0.361 Valid 11 0.466 0.361 Valid 12 0.421 0.361 Valid Tabel 3.11 Sebaran Item Valid dan Tidak Valid dalam Variabel Motivasi Belajar Nomor Pertanyaan Variabel Pertanyaan Positif Pertanyaan Negatif Valid Tidak Valid Disiplin Belajar 1, 2, 3, 5, 6, 7, 8, 10, 11 4, 9, 12 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 11, 12 Jumlah 9 3 12 2. Uji Reliabilitas Reliabilitas adalah ukuran yang menunjukkan sejauh mana suatu instrument dapat dipercaya untuk digunakan sebagai alat pengumpul data karena instrument tersebut sudah baik. Metode yang digunakan untuk menguji tingkat reliabilitas dari kuesioner adalah alpha cronbach yaitu pengujian untuk jenis data interval . k ∑ó b 2 r 11= 1- k – 1 ó t 2 Keterangan: : Reliabilitas Instrumen k : Banyaknya butir pertanyaan : Jumlah varians butir : Varians total Reliabilitas kuisioner pada penelitian ini menggunakan rumus Alpha Cronbach pada taraf signifikan 5 lebih besar dari pada 0.6, maka kuesioner dikatakan reliabel Sarjono, 2011:45. Dari hasil uji coba dengan jumlah data n sebanyak 30 responden pada taraf signifikansi 5 didapat hasil seperti tabel di bawah ini: Tabel 3.12 Hasil Pengukuran Reliabilitas Variabel Koefisien Alpa Indeks Kesimpulan Minat Baca 0.6 0.844 Reliabel Disiplin Belajar 0.6 0.846 Reliabel Motivasi Belajar 0.6 0.830 Reliabel

H. Metode Analisis Data