Kesimpulan Keterbatasan Penelitian KESIMPULAN, KETERBATASAN PENELITIAN, DAN SARAN

BAB VI KESIMPULAN, KETERBATASAN PENELITIAN, DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan, penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Ada pengaruh negatif antara minat baca terhadap prestasi belajar AKL I. Hal ini didukung dari perhitungan diketahui bahwa r hitung sebesar 0,1000 dan t hitung sebesar -0,735 lebih kecil dari t tabel 1,664 pada taraf signifikan 5. 2. Ada pengaruh positif antara disiplin belajar terhadap prestasi belajar AKL I. Hal ini didukung dari perhitungan diketahui bahwa r hitung sebesar 0.600 dan t hitung sebesar 1,574 lebih kecil dari t tabel 1,664 pada taraf signifikan 5. 3. Ada pengaruh positif antara motivasi belajar terhadap prestasi belajar AKL I. Hal ini didukung dari perhitungan diketahui bahwa r hitung sebesar 0,635 dan t hitung sebesar 2,053 lebih besar dari t tabel 1,664 pada taraf signifikan 5. 4. Ada pengaruh positif antara minat baca, disiplin belajar, dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar AKL I. Hal ini didukung dari perhitungan diketahui bahwa R xy 1,2,3 sebesar 0,505 dan F hitung sebesar 8,917 lebih besar dari F tabel yaitu sebesar 2,722 pada taraf signifikan 5. 96

B. Keterbatasan Penelitian

Dalam melakukan penelitian ini penulis juga banyak mengalami keterbatasan antara lain: 1. Variabel minat baca, disiplin belajar dan motivasi belajar dilihat dari kemampuan mahasiswa dalam proses belajar yang dapat memenuhi kebutuhannya untuk meningkatkan pengetahuannya dalam belajar dirumah maupun dikampus. Peneliti juga tidak dapat melihat langsung kegiatan belajar responden baik dirumah maupun dikampus dan peneliti tidak bisa mengambarkan keadaan yang sesungguhnya dari proses pembelajaran responden. 2. Penulis tidak bisa menjamin keseriusan para responden dalam menjawab setiap pertanyaan yang ada sehingga hasil yang diperoleh memberikan gambaran yang relevan, ketidakseriusan responden dalam menjawab pertanyaan dikarenakan mahasiswa atau responden yang terburu-buru dan kurang teliti dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut walaupun tidak semua responden seperti itu. 3. Data tentang minat baca, disiplin belajar, dan motivasi belajar dalam penelitian ini dikumpulkan melalui kuesioner. Adanya keterbatasan waktu yang diberikan untuk menyebarkan kuesioner menyebabkan para mahasiswa kurang teliti dan tergesa-gesa dalam pengisian kuesioner sehingga berdampak pada data yang diperoleh kurang mencerminkan kondisi sesungguhnya. Walaupun banyak keterbatasan yang dialami penulis, penulis sudah berusaha maksimal dalam penelitian ini dan semoga penelitian ini dapa bermanfaat bagi semua pihak yang memerlukan.

C. Saran-saran