Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

4 memahami mengenai tahapan alur yang tersusun berdasarkan urutan waktu, sebab-akibat yang menjadi dasar terjadinya sebuah peristiwa, dan kelogisan sebuah peristiwa yang terdapat di dalam sebuah novel. Selain itu, sebagai lembaga pendidikan, sekolah bertugas memberikan pembelajaran moral, agama, dan sosial kepada para peserta didik. Pembelajaran ini bisa dilakukan dengan memberikan pembinaan melalui karya sastra. Pada hakikatnya, novel MADA merupakan novel yang berisi cerita yang baik dan menarik yang turut memberikan pengaruh dan peranan yang sangat penting dalam pembentukan watak, prilaku, dan kepribadian anak. Berdasarkan latar belakang tersebut, penulis tertarik untuk menganalisis masalah alur yang terkandung di dalam sebuah karya sastra, khususnya novel MADA, Sebuah Nama yang Terbalik karya Abdullah Wong.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan penjabaran yang melatarbelakangi diambilnya judul mengenai “Masalah Alur yang terdapat di dalam novel MADA, Sebuah Nama yang Terbalik ”, identifikasi masalah yang ditemukan sebagai berikut: 1. Peserta didik mengalami kesulitan untuk mengidentifikasi lebih lanjut mengenai unsur-unsur intrinsik di dalam sebuah karya sastra. 2. Sulitnya memahami alur novel MADA, Sebuah Nama yang Terbalik. 3. Kurangnya pemahaman mengenai analisis alur pada pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia. 4. Masalah alur dalam novel MADA, Sebuah Nama yang Terbalik karya Abdullah Wong belum adanya implikasi terhadap kajian pada pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia. 5

C. Batasan Masalah

Dalam penelitian ini penulis membatasi permasalahan yang akan diteliti agar pembahasan lebih terarah, spesifik, dan sistematik. Untuk menghindari terlalu luas dan melebarnya pembahasan, maka penelitian ini akan memberikan penjelasan secara deskriptif mengenai “Masalah Alur dalam Novel MADA, Sebuah Nama yang Terbalik Karya Abdullah Wong dan Implikasinya terhadap Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia ”.

D. Rumusan Masalah

Permasalahan penelitian ini akan menjawab beberapa pertanyaan berikut: 1. Apa masalah alur yang terdapat dalam novel MADA, Sebuah Nama yang Terbalik Karya Abdullah Wong? 2. Bagaimana implikasi penelitian yang akan dilakukan terhadap pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia?

E. Tujuan Penelitian

1. Mendeskripsikan masalah alur yang terdapat dalam novel MADA, Sebuah Nama yang Terbalik karya Abdullah Wong. 2. Mendeskripsikan hasil penelitian dan implikasinya terhadap pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia.

F. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi semua pihak yang terkait, terutama bagi pihak-pihak berikut ini: 1. Manfaat Akademis a Penelitian ini menjadi sebuah kajian yang menarik dalam menempatkan novel sebagai salah satu media untuk memperoleh pengetahuan yang bermanfaat bagi kehidupan pembaca dalam mengkaji salah satu unsur pembangun karya sastra, yaitu alur. 6 b Penelitian ini dapat menambah khazanah juga referensi bagi pengembangan ilmu pengetahuan di bidang pendidikan sastra. 2. Manfaat Praktis a Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan dan menambah wawasan pendidikan sastra bagi mahasiswa. b Penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan ajar guru Bahasa dan Sastra Indonesia untuk meningkatkan kemampuan analisis siswa dalam pembelajaran sastra. c Penelitian ini diharapkan dapat mengembangkan kemampuan peserta didik untuk memahami sebuah karya sastra lebih kritis.

G. Metode Penelitian 1. Pendekatan

Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis isi content analysis yang sering kali digunakan untuk mengkaji pesan-pesan. Metode ini bertujuan untuk mencari makna kata maupun kalimat serta makna tertentu yang terkandung dalam sebuah karya sastra. Melalui metode kualitatif dengan pendekatan analisis isi ini bertujuan untuk mengetahui masalah alur yang terdapat di dalam novel MADA, Sebuah Nama yang Terbalik karya Abdullah Wong. Penulisan ini menekankan pada analisis masalah alur yang terdapat dalam novel MADA dengan menggunakan pendekatan tekstual, yaitu mengacu kepada teks yang terdapat di dalam karya tersebut. Penulis mencoba menguraikan masalah alur yang terdapat di dalam novel.

2. Subjek dan Objek Penelitian

Subjek dan objek penelitian berkaitan dengan tempat memperoleh data. Dalam penelitian ini yang menjadi subjek penelitian adalah masalah alur dalam novel MADA, Sebuah Nama yang Terbalik karya Abdullah Wong dan sebagai objek penelitiannya adalah novel MADA, Sebuah 7 Nama yang Terbalik karya Abdullah Wong terbitan Makkatana, Jakarta, tahun 2013.

3. Teknik dan Alat Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode simak yang diikuti dengan teknik lanjutan catat, karena datanya berupa teks. Teknik catat ini dilakukan dengan mencatat beberapa bentuk yang relevan bagi penelitian. 9 Penulis mencari data-data mengenai hal atau variabel yang sesuai dengan masalah dan tujuan pengkajian sastra, dalam hal ini analisis masalah alur. Langkah-langkah pengumpulan data, yakni membaca novel MADA secara cermat dan berulang-ulang. Setelah itu, dilakukan analisis secara mendalam mengenai masalah alur yang terdapat dalam novel MADA dengan menganalisis kronologis dan kelogisan setiap peristiwa yang terdapat di dalam novel dengan disertai sekuen peristiwa dan tabel alur. Adapun alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah: a. Observasi teks, yakni dengan cara mengamati data-data yang terdapat dalam novel MADA. b. Studi dokumentasi, yaitu dengan mengumpulkan data-data berupa buku penelitian, buku pendidikan, dan buku teori sastra.

4. Teknik Analisis atau Pengolahan Data

Menurut Bogdan, analisis data dalam penelitian kualitatif adalah proses mencari dan menyusun secara sistematis data yang diperoleh dari hasil wawancara, catatan lapangan, dan bahan-bahan lain, sehingga dapat mudah dipahami, dan temuannya dapat diinformasikan kepada orang lain. 10 Pada tahap pengolahan data, peneliti menganalisis unsur intrinsik yang difokuskan pada masalah alur yang terdapat dalam novel MADA. 9 Mahsun, Metode Penelitian Bahasa, Jakarta: PT Raja Grafindo Persada, 2007, h.94. 10 Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan RH, Bandung: Alfabeta, 2011, cet. 14, h.244.