Kesimpulan Keterbatasan Penelitian Saran

147

BAB VI KESIMPULAN, KETERBATASAN, DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan di SMA Pangudi Luhur St. Louis IX Sedayu dapat diperoleh kesimpulan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TGT mampu meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI IPS 1. Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TGT pada mata pelajaran akuntansi materi jurnal umum dan buku besar dalam penelitian ini meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI IPS 1 SMA Pangudi Luhur St. Louis IX Sedayu. Peningkatan hasil belajar siswa kelas XI IPS 1 dapat dilihat dari perbandingan selisih antara siklus pertama 13,83 31 dengan jumlah ketuntasan KKM 17,14 dan siklus kedua 37,03 103 dengan jumlah ketuntasan KKM 62,16. Dengan kata lain, setelah melakukan pengujian dengan dua siklus ada peningkatan hasil belajar dan ketuntasan dari KKM yang telah ditetapkan yaitu 78.

B. Keterbatasan Penelitian

Adapun keterbatasan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Adanya ketidaksesuaian antara alokasi waktu yang sudah dibuat dalam skenario pembelajaran dengan implementasi yang sebenarnya sehingga penerapan model pembelajaran ini menjadi berkesan terburu-buru. 2. Kesamaan soal pre-test dan post-test. Keadaan ini membuat siswa kurang berfikir saat mengerjakan soal post-test, karena siswa hanya akan mengingat-ingat jawaban dari soal pre-test. Dampaknya dalam penelitian ini adalah soal evaluasi post-test kurang menggali kemampuan siswa. 3. Tidak dilakukan uji validitas untuk mengukur tingkat kesulitan soal siklus pertama dan kedua. 4. Tidak dilakukannya uji validitas soal pre-test dan post-test.

C. Saran

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, ada beberapa saran yang ditunjukan pada pihak yang terkait dalam penelitian ini: 1. Pentingnya perencanaan dan penyusunan alokasi waktu secara efektif dan efisien disetiap tahap pembelajaran. Hal ini dilakukan agar pembelajaran kooperatif tipe TGT dapat berjalan dengan tertib dan lancar sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. 2. Pentingnya persiapan-persiapan yang optimal berkaitan dengan media, perangkat, serta prosedur pembelajaran yang digunakan untuk menghindari kesalahan-kesalahan selama proses pembelajaran berlangsung. 3. Pentingnya penjelasan yang sistematis dari guru kepada siswa diawal pembelajaran tentang model TGT. Guru menjelaskan tentang arti, maksud dan tujuan TGT, memaparkan prosedur game dan turnamen. Hal ini dilakukan agar siswa tidak mengalami kebingungan. DAFTAR PUSTAKA Algifari. 2003. Statistika Induktif untuk Ekonomi dan Bisnis. Yogyakarta: UPP AMP YKPN Alitalya. 2007. Kelebihan dan Kekurangan Metode TGT. [online]. Tersedia http:www.Ingealitalya.com [ 7 Agustus 2012] Anis, Chariri dan Iman, Ghozali. 2003. Teori Akuntansi. Semarang: Universitas Diponegoro Doni. 2006. Metode Team Games Tournament TGT. [online]. Tersedia: http:dony.blog.uns.ac.id20110629metode-pembelajaran-team-games- tournament-tgt [18 Desember 2011] Danu, Eri Setiawan . 2011. “Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament TGT Sebagai Upaya Meningkatkan Pemahaman Siswa Terhadap Materi Pembelajaran Ekonomi ”. Skripsi. FKIP Universitas Sanata Dharma Yogyakarta: tidak diterbitkan. Kunandar. 2008. Langkah Mudah Penelitian Tindakan Kelas Sebagai Pengembangan Profesi Guru . Jakarta: Rajawali Pers Masbied. 2011 Definisi Pemahaman. [online]. Tersedia: http:www. masbied.com20110902 definisi-pemahaman-menurut-para-ahli [17 Desember 2011] Masnur, Muslich. 2009. Melaksanakan PTK itu mudah. Jakarta: Bumi Aksara Muhadi, F. X. 2009. “Metode Penelitian”. Makalah. Yogyakarta Rima Utami. 2011 “Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif tipe Teams Games Tournament untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa dalam Pembelajaran Akuntansi di Kelas XI SMA Negeri 11 Yogyakarta ”. Skripsi. FKIP Universitas Sanata Dharma Yogyakarta: tidak diterbitkan. Rusman. 2011. Model-model Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Pers Slavin, Robert. 2008. Cooperative Learning. Bandung: Nusa Media Sugiyono. 2008. Satistika untuk Penelitian. Bandung: CV. Alfabeta. Suhardjono, Arikunto dan Supardi. 2006. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara Suyatno. 2009. Menjelajah Pembelajaran Inovatif. Sidoarjo: Masmedia Buana Pustaka Suwandi, Sarwidji. 2010. Penulisan Tindakan Kelas PTK dan Penulisan Karya Ilmiah . Surakarta: Yuma Pressindo Taniredjo, T. E. M Faridli, dan S. Harmianto. 2011. Model-model Pembelajaran Inovatif . Bandung: Alfabeta Trianto. 2009. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progresif. Jakarta: Kencana Wina, Sanjaya. 2010. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan . Jakarta: Kencana Wintala, Felix. 2011. “Penerapan Metode Role Playing Sebagai Upaya Meningkatkan Pemahaman Materi Siklus Akuntansi Perusahaan Jasa Siswa Kelas XII Sosial”. Skripsi. FKIP Universitas Sanata Dharma Yogyakarta: tidak diterbitkan. Winwin, Yadiati. 2010. Teori Akuntansi. Jakarta: Kencana Yanuar. 2007. Manfaat Akuntansi. [online]. Tersedia http:wartawarga. gunadarma.ac.id20101manfaatakuntansi [20 Desember 2011] Lampiran 1 LEMBAR OBSERVASI KEGIATAN GURU Catatan Anekdotal Nama pengamat : Tanggal dan waktu observasi : Lamanya observasi : Orang dan atau peristiwa yang diamati : Tingkat kelas semester dan atau subyek : Yogyakarta, ... November 2012 Guru Observer …………………. ......................... Lampiran 2 LEMBAR OBSERVASI KEGIATAN SISWA Catatan Anekdotal Nama pengamat : Tanggal dan waktu observasi : Lamanya observasi : Orang dan atau peristiwa yang diamati : Tingkat kelas semester dan atau subyek : Yogyakarta, ... November 2012 Guru Observer ……………… ………………. Lampiran 3 LEMBAR OBSERVASI KEGIATAN KELAS Catatan Anekdotal Nama pengamat : Tanggal dan waktu observasi : Lamanya observasi : Orang dan atau peristiwa yang diamati : Tingkat kelas semester dan atau subyek : Yogyakarta, ... November 2012 Guru Observer ........................ ........................... Lampiran 4 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP Sekolah : SMA Pangudi Luhur St. Loius IX Sedayu Mata Pelajaran : Akuntansi Kelas Semester : XGasal Alokasi Waktu : 2 x 45 menit Standar Kompetensi : Memahami penyusunan siklus akuntansi perusahaan jasa Kompetensi Dasar : 1.6 Mencatat transaksidokumen kedalam jurnal umum Indikator : 1. Menjelaskan pengertian jurnal 2. Mendiskripsikan fungsi jurnal 3. Membuat jurnal dari berbagai jenis transaksi 4. Membuat jurnal dari berbagai jenis bukti transaksi 5. Menganalisis jurnal menjadi transaksi keuangan

A. Tujuan Pembelajaran

Dokumen yang terkait

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournaments (TGT) sebagai upaya meningkatkan keterampilan sosial dan pemahaman pada mata pelajaran akuntansi penelitian tindakan kelas pada siswa kelas XII IPS 1 SMA Negeri 1 Bantul.

0 1 2

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournaments (TGT) sebagai upaya meningkatkan keterampilan sosial dan pemahaman pada mata pelajaran akuntansi penelitian tindakan kelas pada siswa kelas XII IPS 1 SMA Negeri 1 Bantul.

0 0 2

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) untuk meningkatkan motivasi belajar dan keaktifan siswa pada mata pelajaran ekonomi : penelitian dilakukan di kelas XI IPS 2 SMA Pangudi Luhur St. Louis IX Sedayu.

0 2 290

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams-Games-Torunaments (TGT) dalam mata pelajaran ekonomi untuk meningkatkan motivasi belajar dan hasil belajar siswa : studi kasus pada siswa kelas XI IPS 3 SMA Pangudi Luhur Yogyakarta.

0 2 246

Peningkatan prestasi belajar akuntansi siswa menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) : studi kasus pada siswa kelas XI IPS 1 SMA Pangudi Luhur Yogyakarta.

0 0 204

Penerapan metode pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournaments (TGT) untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI SMA N 1 Depok Yogyakarta.

0 0 272

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournaments (TGT) sebagai upaya meningkatkan keterampilan sosial dan pemahaman pada mata pelajaran akuntansi

0 0 1

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENTS (TGT) UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS XI SMA N 1 DEPOK YOGYAKARTA

0 0 270

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams-Games-Torunaments (TGT) dalam mata pelajaran ekonomi untuk meningkatkan motivasi belajar dan hasil belajar siswa : studi kasus pada siswa kelas XI IPS 3 SMA Pangudi Luhur Yogyakarta - USD Repository

0 0 244

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams-Games-Tournaments (TGT) sebagai upaya untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI IPS 1 SMA Pangudi Luhur St.Louis IX Sedayu pada mata pelajaran akuntansi materi jurnal umum dan buku besar - USD Repos

0 9 355