Interval Makan Penderita Diabetes Melitus

2.2.3. Interval Makan Penderita Diabetes Melitus

Makanan porsi kecil dalam waktu tertentu akan membantu mengontrol kadar gula darah. Makanan porsi besar menyebabkan peningkatan gula darah mendadak dan bila berulang-ulang dalam jangka panjang, keadaan ini dapat menimbulkan komplikasi diabetes melitus. Oleh karena itu makanlah sebelum lapar kerena makan disaat lapar sering tidak terkendali dan berlebihan. Pada dasarnya diet diabetes melitus diberikan dengan antara interval waktu tiga jam, meliputi tiga kali makanan utama dan tiga kali makanan selingansnacks. Jadwal makan yang digunakan oleh penderita diabetes melitus disajikan dalam bentuk tabel berikut : Tabel 2.2. Jadwal Makan Penderita Diabetes Melitus Waktu Jadwal Total Kalori Pukul 07.00 makan pagi 20 Pukul 10.00 selingan 10 Pukul 13.00 makan siang 30 Pukul 16.00 selingan 10 Pukul 19.00 makan malam 20 Pukul 21.00 selingan 10 Sumber : Waspadji, 2002 Jadwal ini dapat diubah asalkan intervalnya tetap tiga jam. Ini dimaksudkan agar terjadi perubahan pada kandungan glukosa darah penderita diabetes melitus, sehingga diharapkan dengan perbandingan jumlah makanan dan jadwal yang tepat , maka kadar glukosa darah akan tetap stabil dan Penderita diabetes melitus tidak merasa lemas akibat kekurangan zat gizi. Universitas Sumatera Utara Tabel 2.3. Contoh Menu Sehari dengan Jenis Diet Diabetes Melitus 1900 Kal Waktu Bahan Makanan URT Menu Pagi 07.00 Nasi Telur ayam Tempe Sayuran A Minyak 1 gelas 1 Butir 2 potong sedang 1 gelas 1 sendok makan Nasi Telur dadar Oseng-oseng tempe sop oyong + tomat Pukul 10.00 Buah 1 potong sedang papaya Siang 13.00 Nasi Ikan Tempe Sayuran B Buah Minyak 1,5 gelas 1 potong sedang 2 potong sedang 1 gelas 14 buah sedang 1 sendok makan Nasi Pepes ikan Tempe goreng Lalapan kacang panjang + kol Nenas Pukul 16.00 Buah 1buah Pisang Malam19.00 Nasi Ayam tanpa kulit Tahu Sayuran C Buah Minyak 1,5 gelas 1 potong sedang 1 potong sedang 1 gelas 1 potong sedang 1 sendok makan Nasi Ayam bakar Tahu bacem Stup buncis + wortel Pepaya Sumber : Almatsier, 2006 Nilai Gizi pada tabel 2.3 tersebut adalah : - Energi : 1912 Kkal - Protein : 60 gr 12,5 energi total - Lemak : 48 gr 22,5 energi total - Karbohidrat : 299 gr 62,5 energi total - Kolesterol : 303mg - Serat : 37 gr Universitas Sumatera Utara

2.3. Daftar Bahan Makanan Penukar