KAN Kerapatan Adat Nagari PKK Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga. Bundo Kanduang LPMNLembaga Pemberdayaan Masyarakat Nagari Kelompok Tani

7. Kelembagaan Nagari 1. BAMUS Badan Permusyawaratan

Berdasarkan Perda Kabupaten Agam Nomor 12 tahun 2007, BAMUS berkedudukan sebagai unsur penyelenggara pemerintahan nagari yang fungsinya adalah : Menetapkan peraturan nagari bersama wali nagari, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat. Tugas BAMUS adalah: 1. Membahas Rancangan Peraturan Nagri bersama walinagari. 2. Melaksanakan pengawasan terhadap kinerja pemerintah nagari dan pelkasanaan peraturan nagari serta peraturan walinagari. 3. Mengusulkan pengangkatan dan pemberhentian walinagari. 4. Membentuk panitia pemilihan walinagari. 5. Menggali, menampung, menghimpun, merumuskan dan menyalurkan aspirasi masyarakat. 6. Menyusun tata tertib BAMUS NAGARI. 39

2. KAN Kerapatan Adat Nagari

Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, KAN berperan sebagai pengayom, pembudayaan nilai-nilai dan pelestarian Adat Basandi Syara’, Syara’ Basandi Kitabullah terhadap anak kemenakan dalam melaksanakan pengembangan adat di tengah masyarakat yang sejalan dengan norma-norma agama, dimana saat ini di Nagari Cingkariang, nilai-nilai adat dan agama masih tetap dipertahankan dengan menggiatkan pasambahan serta ceramah adat.

3. PKK Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga.

Kegiatan PKK antara lain: 1. Pembinaan administrasi PKK Nagari dan PKK Jorong 39 Peraturan Daerah Kabupaten Agam,Op.Cit., Pasal 58. Universitas Sumatera Utara 2. Peningkatan kegiatan Majlis Taklim 3. Peningkatan kegiatan BKB, Posyandu Balita, dan Posyandu Lansia. 4. Pemberian Vitamin A, Gondok 5. Menghimpun Iuran Bulanan bagi masyarakat yang ikut Qur’ban.

4. Bundo Kanduang

Lembaga Bundo Kanduang dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai organisasi masyarakat yang mayoritas adalah kaum ibu. Dalam melaksanakan kegiatannya bekerjasama dengan tim penggerak PKK dalam bentuk pembinaan keluarga sakinah sejahtera dan mengandung nilai-nilai budaya dan agama. Bundo Kanduang berperan sebagai pendidik anank-anaka generasi penerus bangsa. Bundo Kanduang juga berperan sebagai penopang ekonomi keluarga.

5. LPMNLembaga Pemberdayaan Masyarakat Nagari

LPMN telah berperan aktif dalam menghimpun swadaya masyarakat juga mengembangkan potensi yang ada di nagari Cingkariang. Fungsi LPMN sebagai perencana, penggerak swadaya masyarakat, pelaksana dan pengendalian pembangunan.

6. Kelompok Tani

Di Nagari Cingkariang terdapat kelompok tani yang aktif melaksanakan kegiatan di bidang pertanian dalam bentuk penyuluhan dan pembinaan kepada kelompok tani terutama dalam rangka meningkatkan hasil pertanian seperti tanaman pangan, tanaman holtikultura, tanaman perkebunan dan kehutanan serta penyuluhan di bidang pemanfaatan lahan perladangan termasuk juga pembinaan dan penyuluhan kepada para peternak dalam mengantisipasi gejala- gejala penyakit ternak yang berbahaya.

7. Parik Paga Nagari