Uji Homogenitas Hasil Penelitian

50

B. Pembahasan Hasil Penelitian

Dari analisis data diperoleh hasil rata-rata pretest pada kelas eksperimen sebesar 40,8 dan nilai rata-rata pretest pada kelas kontrol diperoleh sebesar 47,52. Sedangkan hasil rata-rata posttest pada kelas eksperimen yaitu sebesar 74,24 dan pada kelas kontrol sebesar 69,28. Dari data tersebut dapat dismpulkan nilai rata- rata hasil belajar siswa pada kelas eksperimen mengalami peningkatan yang lebih besar dari pada kelas kontrol. Hasil diatas diperkuat juga oleh hasil pengujian hipotesis dengan menggunakan uji-t, diperoleh hitung t hitung ≥ t tabel , dalam hal ini harga t tabel untuk taraf 5 dengan jumlah siswa sebanyak 50 dk=24+24=48 adalah 2,01, sedangkan hasil penelitian pada konsep tekanan diperoleh t hitung sebesar 2,801. Dengan demikian H ditolak dan H a diterima. Ini berarti penggunaan metode eksperimen pada konsep tekanan mempunyai pengaruh yang signifikansi terhadap hasil belajar. Hasil penelitian ini juga sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Ani Rahmawati dalam skripsinya yang berjudul pengaruh penerapan metode eksperimen terhadap hasil belajar siswa pada konsep pencemaran lingkungan bernuansa nilai. Pada penelitian tersebut dapat dilihat bahwa metode eksperimen dapat meningkatkan hasil belajar siswa dari rata-rata 58,89 mmenjadi 76,78. 1 Adapun penelitian lain yang sejalan yaitu penelitian yang dilakukan oleh Ratna Hidayanti. Beliau mengungkapkan bahwa penerapan metode kesperimen berbasis lingkungan sekitar pada konsep laju reaksi dengan menggunakan alat dan bahan lingkungan yang sesuai dengan materi, kontrol guru dalam membimbing dan mengarahkan siswa dalam eksperimen, dan penggunaan LKS yang sesuai dengan alat dan bahan serta cara kerja yang tepat dapat 1 Ani Rahmawati, Pengaruh Penerapan Metode Eksperimen Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Konsep Pencemaran Lingkungan Bernuansa Nilai, Skripsi S1 Jurusan Pendidkan Biologi Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, 2009.