Penyajian materi Navigasi Fungsionalitas Media Pembelajaran Interaktif Mata Pelajaran Mikroprosesor

96 disajikan berfungsi untuk menumbuhkan daya tarik dan semangat siswa dalam belajar. Teks ditampilkan dengan jelas sesuai dengan substansi materi. Jenis dan ukuran font yang digunakan adalah seragam dan mengutamakan kemudahan dalam pembacaan. Gambar animasi yang disajikan berfungsi menggambarkan informasi yang sulit dipahami siswa. Penyajian materi dibuat runtut agar menuntun dan memudahkan pengguna dalam memahami materi mikroprosesor. Aplikasi ini dikemas menggunakan CD yang dapat digunakan untuk belajar di luar kelas maupun di rumah. Secara keseluruhan media pembelajaran interaktif mata pelajaran mikroprosesor ini tidak terlepas dari manfaatnya sebagai media pembelajaran dalam mempelajari materi mikroprosesor. Manfaat penggunaan media pembelajaran ini adalah memperjelas penyampaian materi mikroprosesor, menuntun pengguna belajar secara mandiri, membangkitkan motivasi belajar siswa, dan menarik perhatian siswa.

3. Fungsionalitas Media Pembelajaran Interaktif Mata Pelajaran Mikroprosesor

a. Penyajian materi

Materi pokok pada media pembelajaran interaktif ini hanya untuk kelas X SMK. Kompetensi inti mata pelajaran mikroprosesor diambil dua indikator yaitu memahami perkembangan revolusi sirkuit terpadu dan mikroprosesor teknologi semi konduktor serta menerapkan macam- macam komponen sistem mikroprosesor. Materi terdiri dari pengenalan, sejarah serta manfaat dan dasar komponen yang meliputi dasar mikroprosesor, catu daya, pensaklaran digital, gerbang logika, rangkaian 97 digital dan penyimpan 8 bit. Kompetensi inti kelas X yang lain belum dimasukkan, karena keterbatasan pengembang, sehingga perlu dilakukan kajian lebih lanjut untuk peneliti selanjutnya.

b. Navigasi

Navigasi aplikasi ini menggunakan tombol. Tombol diletakkan dibagian layout aplikasi. Pengujian dengan menjalankan aplikasi dan mencoba fungsi navigasi. Berikut Tabel 42. Fungsionalitas Navigasi pada aplikasi media pembelajaran interaktif mata pelajaran mikroprosesor. Tabel 42. Fungsionalitas Navigasi No Fungsi Navigasi Hasil Navigasi Berfungsi Tidak Berfungsi 1. Skip √ 2. Tujuan √ 3. Materi √ 4. Evaluasi √ 5. Panduan √ 6. Reverensi √ 7. Profil √ 8. Musik √ 9. Keluar √ 10. Tutup √ 11. Pengenalan √ 12. Sejarah √ 13. Manfaat √ 14. Dasar Mikroprosesor √ 15. Catu Daya √ 16. Pensaklaran Digital √ 17. Rangkaian Digital √ 18. Penyimpan 8 Bit √ 19. Tutup Materi √ 20. Mulai Evaluasi √ 21. Ulangi lagi √ 98 Hasil navigasi yang dijalankan semua berlajalan sesuai dengan fungsi tombol, sehingga tidak ada kendala dalam media pembelajaran.

c. Animasi