Lokasi dan Waktu Penelitian Subyek Penelitian Variabel Penelitian Desain Penelitian Data dan Cara Pengumpulan Data

23

BAB III METODE PENELITIAN

A. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di SMA Teuku Umar Semarang yang merupakan sekolah swasta berstatus lembaga pendidikan disamakan, pada semester genap kelas X tahun ajaran 20082009.

B. Subyek Penelitian

Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X di SMA Teuku Umar Semarang terdiri dari 3 kelas yaitu kelas X 1 dengan kondisi akademik tinggi, X 2 kondisi akademik sedang, dan X 3 dengan kondisi kademik kurang.

C. Variabel Penelitian

1. Variabel bebas Dalam penelitian ini variabel bebasnya adalah model pembelajaran Learning Cycle. 2. Variabel bergantung Dalam penelitian ini variabel bergantungnya adalah motivasi belajar siswa kelas X semester II SMA Teuku Umar Semarang 3. Variabel kendali Variabel kendalinya adalah Guru, RPP, sarana dan prasarana dalam pembelajaran. 4. Variabel Rambang Kondisi kelompok jumlah siswa dan kemampuan siswa. 24

D. Desain Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian pra-eksperimental Pre Experimental Design atau quasi eksperimen dengan menggunakan rancangan The one-shot Case Study , yakni menggunakan perlakuan tertentu terhadap satu kelompok subyek kemudian dilakukan pengukuran terhadap variabel bergantung. Rancangan tersebut dapat disajikan pada tabel dibawah ini Sudjana 2007. Tabel 1. Rancangan Penelitian Kelompok Variabel bebas Variabel bergantung perlakuan hasil pengukuran E X Y Keterangan : E = kelompok eksperimen dengan motivasi belajar siswa yang rendah kelas X 1 , X 2 , X 3 X = perlakuan penerapan model pembelajaran Learning Cycle Y = motivasi belajar siswa setelah diberi perlakuan

E. Prosedur Penelitian

1. Persiapan penelitian

Tahap awal penelitian, dilakukan hal-hal sebagai berikut : a. Melakukan observasi awal untuk identifikasi masalah melalui observasi kegiatan pembelajaran di kelas, wawancara dengan guru dan siswa. b. Peneliti bersama dengan guru menetapkan langkah-langkah yang akan dilakukan dalam kegiatan pembelajaran.

2. Perencanaan penelitian

Menyusun perangkat untuk pelaksanaan pembelajaran yang telah ditentukan untuk mengatasi masalah yang dihadapi. Perangkat tersebut adalah 25 Silabus, RPP, LKS, soal uji coba, Angket motivsi belajar siswa, Lembar observasi keaktifan siswa, Angket tanggapan siswa. a. Rencana Pelaksanaan Pengajaran RPP Penyusunan RPP dilaksanakan sebelum kegiatan pembelajaran materi ekosistem dengan memperhatikan langkah-langkah strategis yang dapat diterapkan guru. b. Lembar Kegiatan Siswa LKS LKS disusun untuk untuk melengkapi RPP. LKS yang disusun mempertimbangkan Student Centered Activities, dengan menetapkan langkah-langkah yang memungkinkan siswa menemukan sendiri konsep yang dipelajari. c. Membuat angket motivasi belajar siswa Angket motivasi belajar ini bertujuan untuk mengetahui motivasi belajar siswa sebelum dan sesudah pembelajaran, serta pada saat pembelajaran Biologi. d. Lembar Observasi Lembar observasi meliputi lembar observasi aktivitas siswa dalam pengamatan langsung, lembar observasi aktivitas siswa dalam diskusi, lembar observasi aktivitas siswa dalam percobaan, lembar observasi siswa dalam pembelajaran, lembar observasi kinerja guru dalam pembelajaran. e. Membuat lembar penilaian rubrik Lembar penilaian rubrik dibuat berdasarkan lembar observasi yang diperlukan dalam penelitian seperti rubrik untuk aktivitas siswa, rubrik kinerja guru dalam pembelajaran, rubrik kinerja siswa dalam diskusi, pengamatan, dan percobaan. f. Membuat soal tes Soal-soal tes yang dibuat bertujuan untuk mengetahui daya tangkap atau pemahaman siswa tentang materi ekosistem yang telah dipelajari dengan model pembelajaran Learning Cycle. Soal tes yang digunakan berupa soal obyektif. 26

3. Tahap-tahap penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di SMA Teuku Umar Semarang pada siswa kelas X 1 , X 2 , dan X 3 . Penelitian dilakukan dalam 6 jam pelajaran yang terdiri dari 3 kali pertemuan. Masing-masing pertemuan disusun dalam suatu rencana pembelajaran yang telah dibuat. Secara singkat kegiatan yang dilakukan adalah sebagai berikut. a. Memberikan angket motivasi belajar awal, untuk mengetahui seberapa besar motivasi awal sebelum pembelajaran Learning Cycle. b. Melaksanakan pembelajaran berdasarkan RPP yang telah disusun untuk mencapai tujuan pembelajaran yang sesuai dengan kompetensi dasar dan indikator. c. Melaksanakan penilaian evaluasi baik selama proses pembelajaran maupun produknya. d. Memberikan angket motivasi akhir, untuk mengetahui seberapa besar motivasi belajar siswa sesudah pembelajaran Learning Cycle.

4. Pengambilan data

Setelah melakukan persiapan penelitian dan pengujian instrumen, kemudian mengambil data yang berupa hasil tes siswa evaluasi untuk mendukung data angket motivasi belajar siswa, hasil observasi aktivitas siswa dalam pembelajaran,dan angket tanggapan siswa terhadap pembelajaran Learning Cycle .

F. Data dan Cara Pengumpulan Data

1. Sumber data : sumber data penelitian ini adalah siswa dan guru. 2. Jenis data : jenis data yang diperoleh adalah kuantitatif dan kualitatif a. Motivasi belajar siswa awal dan akhir sebagai sumber data utama b. Hasil tes siswa tentang pemahaman materi sebagai data pendukung c. Aktivitas siswa dalam pembelajaran sebagai data pendukung d. Kinerja guru dalam pembelajaran sebagai data pendukung 27 e. Tanggapan siswa terhadap model pembelajaran Learning Cycle sebagai data pendukung 3. Cara pengambilan data a. Metode Kuesioner Metode kuesioner ini berupa angket motivasi belajar siswa yang digunakan untuk mengetahui motivasi belajar siswa sebelum dan sesudah pembelajaran Learning Cycle. b. Metode Observasi Metode observasi ini digunakan untuk memperoleh data aktivitas siswa dan lembar kinerja guru selama proses pembelajaran sehingga dapat dijadikan sebagai data pendukung terhadap motivasi belajar siswa c. Metode Tes Metode tes digunakan untuk mengetahui hasil belajar siswa dengan model pembelajaran Learning Cycle sehingga dapat dijadikan sebagai data pendukung terhadap motivasi belajar siswa.

G. Metode Analisis Data

Dokumen yang terkait

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 5E TERHADAP AKTIVITAS BELAJAR DAN PENGUASAAN KONSEP OLEH SISWA PADA MATERI POKOK EKOSISTEM

0 5 50

EFEKTIVITAS MEDIA INTERAKTIF BERBASIS SCRATCH PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI MATERI SEL DI SMA TEUKU UMAR SEMARANG

3 12 105

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INSTRUCTION (PBI) UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN TIK KELAS XI SMA TEUKU UMAR SEMARANG

12 51 199

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR DAN MOTIVASI SISWA KELAS X.1 SMA TEUKU UMAR SEMARANG MELALUI PEMBELAJARAN MULTIPLE INTELLIGENCES BERVISI SETS

2 101 264

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR DAN MOTIVASI SISWA KELAS X.1 SMA TEUKU UMAR SEMARANG MELALUI PEMBELAJARAN MULTIPLE INTELLIGENCES BERVISI SETS.

0 29 528

(ABSTRAK) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATERI EKOSISTEM DI SMA TEUKU UMAR SEMARANG.

0 0 2

Pengaruh Motivasi Belajar, Kompetensi Guru dan Fasilitas Belajar Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Pada Siswa Kelas XII di SMA TEUKU UMAR Semarang.

3 15 103

Keefektifan Konseling Kelompok dalam Meningkatkan Penyesuaian Diri Siswa di SMA Teuku Umar Semarang (Penelitian Eksperimen Pada Siswa kelas X 5 SMA Teuku Umar Semarang Tahun Pelajaran 2005/2006).

0 0 1

PENGARUH MODEL LEARNING CYCLE 7E TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI.

0 1 5

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE DAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI EKOSISTEM DI SMPS IT DARUL AZHAR ACEH TENGGARA

0 0 7