Tugas dan Tanggung Jawab Orangtua

35 harus terdidik dan berjiwa suci, berakhlak mulia dan jauh dari sifat hina dan keji, maka mereka juga dituntut menanamkan nilai-nilai ini kedalam jiwa anak-anak mereka dengan dan mensucikan kalbu mereka dari kotoran. Jadi orangtua juga wajib memberikan pendidikan diluar rumah dengan cara mencari lembaga pendidikan yang lingkungannya mendukung dan sesuai dengan kemampuan anak. Tanggung jawab pendidikan Islam yang harus dipikuli orangtua sekurang-kurangnya adalah sebagai berikut: 1 Memelihara dan membesarkan anak, inilah bentuk yang paling sederhana dari tanggung jawab setiap orangtua dan merupakan dorongan alami untuk mempertahankan kelangsungan manusia. 2 Pemberi pengajaran dalam arti yang luas, sehingga anak memperoleh peluang untuk memiliki pengetahuan dan kecakapan seluas dan setinggi mungkin yang dicapainya. 3 Membahagiakan anak baik dunia maupun akhirat, sesuai dengan pandangan dan tujuan hidup muslim. 48

D. Pembelajaran Agama

1. Pembelajaran

a. Pengertian Pembelajaran

Pembelajaran terambil dari kata “belajar”. Pengertian belajar sendiri sangat bermacam-macam, tergantung dari sudut mana 48 Zakiah,Ilmu Pendidikan Islam,h. 38 36 pengertian itu ditinjau dari teori mana yang digunakan sebagai acuan, namun secara umum belajar bisa diartikan sebagai suatu upaya yang dimaksudkan untuk menguasai sejumlah pengetahuan. 49 Berikut ini penulis paparkan beberapa pengertian belajar dari para ahli, yaitu sebagai berikuta : Belajar didefinisikan sebagai perubahan yang secara relatif berlangsung lama pada masa berikutnya yang diperoleh kemudian dari pengalaman-pengalaman. Sementara itu, menurut pendapat tradisional, belajar adalah menambah dan mengumpulkan sejumlah pengetahuan, disini yang dipentingkan adalah pendidikan intelektual. James Wittaker mendefinisikan belajar sebagai proses dimana tingkah laku ditimbulkan atau diubah melalui latihan atau pengalaman. 50 Drs. H. M Arifin M. Ed, mengatakan bahwa belajar adalah suatu kegiatan anak didik dalam menerima, menanggapi serta menganalisa bahan-bahan pelajaran yang disajikan oleh pengajar, yang berakhir pada kemampuan untuk menguasai bahan pelajaran yang disajikan itu. 51 Menurut teori Ilmu Jiwa Daya belajar ialah usaha melatih daya- daya agar berkembang sehingga dapat berfikir, mengingat dan sebagainya. 49 Ali Imron, Belajar dan membelajarkan,Jakarta: Pustaka Jaya,1996, h.2 50 Solicha, Psikologi Pendidikan Dalam Perspektif Islam, Jakarta: UIN Jakarta Press,2005,h.62 51 Ramayulis,Metodologi Pengajaran Agama Islam,Jakarta: Kalam Mulia,1990,h. 76