Analisis Kebutuhan Infrastruktur Sistem Situs Perkuliahan E-Learning

6.2. Analisis Kebutuhan Infrastruktur Sistem Situs Perkuliahan E-Learning

a. Perangkat Keras Perangkat keras yang digunakan untuk membangun suatu sistem situs e- learning akan mendukung kelancaran dalam menjelajahi dunia internet, dan menjamin keandalan pertukaran informasi antara anggota situs dengan situs departemen. Agar situs dapat berjalan dengan lancar, maka kebutuhan minimal sistem yang harus digunakan oleh Departemen Teknik Industri USU adalah sebagai berikut: - Chip prosesor, minimum Intel Pentium IV 2.2Ghz - RAM Random Access Memory, minimal 256MB DDRAM - Sisa kapasitas Hard Disk, minimal sebesar 20GB - Modem yang akan digunakan sesuai dengan jenis layanan internet yang akan digunakan. Prosesor yang digunakan minimum adalah Intel Pentium IV, karena kebanyakan pengguna komputer sekarang ini menggunakan sistem operasi berbasiskan Windows XP. Agar sistem berjalan dengan baik, maka diperlukan memori RAM minimal 256MB. Sisa kapasitas hard disk minimal adalah sebesar 20GB, agar kita dapat menyimpan file-file yang diperlukan serta menyimpan cache dan cookies setiap kali kita menjelajahi internet. Khusus untuk modem yang digunakan disesuaikan dengan jenis layanan internet yang akan dipergunakan nantinya. Universitas Sumatera Utara b. Perangkat Lunak Perangkat lunak berfungsi untuk mengelola produkjasa yang akan ditawarkan, memberitakan promosi suatu instansi, menangani umpan balik dari para pelanggan, dan mengelola pesananpertanyaan dari para pelanggan. Untuk membangun sistem layanan informasi perpustakaan online, maka diperlukan beberapa perangkat lunak dasar, yaitu: - Sistem operasi: Microsoft Windows XP - Web Browser: Mozilla firefox, Opera, IE - FTP client: WS-FTP, Cute-FTP - Editor: Macromedia Dreamweaver - Program berbasiskan server side: PHP, ASP, Coldfusion - Program berbasiskan client side: HTML, Javascript, CSS, XML - Program database: MySQL 5.0 - Localhost: Appserv 2.1.5.7 - Web animation: Macromedia FlashMX, Swish.

6.3. Kelebihan dan Kekurangan Penerapan Sistem Website Perkuliahan E-