2.1.6. Model Student Facilitator and Explaining
2.1.6.1. Pengertian Model Student Facilitator and Explaining
Model pembelajaran menurut Trianto 2007: 2 adalah suatu perencanaan atau pola yang dapat kita gunakan untuk mendesain pola-pola mengajar secara
tatap muka di dalam kelas atau mengatur tutorial, dan untuk menentukan material perangkat pembelajaran termasuk di dalamnya buku-buku, film-film, tipe-tipe,
program-program media komputer, dan kurikulum. Fungsi model pembelajaran adalah sebagai pedoman bagi perancang pengajaran dan para guru dalam
melaksanakan pembelajaran. Pemilihan model pembelajaran sangat dipengaruhi oleh sifat dari materi yang akan diajarkan, tujuan yang akan dicapai dalam
pembelajaran tersebut, serta tingkat kemampuan peserta didik. Menurut Shoimin 2014: 183-184 model pembelajaran Student Facilitator
and Explaining merupakan model yang menekankan pada struktur khusus yang dirancang untuk memengaruhi pola interaksi peserta didik dan memiliki tujuan
untuk meningkatkan penguasaan materi. Penerapan model pembelajaran harus bisa memperbanyak pengalaman serta meningkatkan motivasi belajar yang
memengaruhi keaktifan belajar peserta didik. Selanjutnya menurut Huda 2013: 228 gagasan dari model Student
Facilitator and Explaining adalah bagaimana guru mampu menyajikan atau mendemonstrasikan materi di depan siswa lalu memberikan kesempatan untuk
menjelaskan kepada teman-temannya. Jadi, model Student Facilitator and Explaining merupakan rangkai penyajian materi ajar yang diawali dengan
penjelasan secara terbuka, memberi kesempatan siswa untuk menjelaskan kembali
kepada rekan-rekannya, dan diakhiri dengan penyampaian semua materi kepada siswa. Materi IPA yang bisa diterapkan dengan model ini adalah topik tentang
cahaya dan sifat-sifatnya, benda dan sifat-sifatnya, gerakan bumi dan bulan, konduktor dan isolator panas, dan sebagainya.
Selanjutnya menurut Sanjaya 2014: 3 Student Facilitator and Explaining merupakan salah satu model pembelajaran inovatif untuk meningkatkan keaktifan,
minat, motivasi dan kreativitas siswa serta merancang proses pembelajaran yang menarik dan menyenangkan bagi siswa. Karena proses pembelajaran ini
mengutamakan kreativitas siswa yaitu siswa menjadi subyek belajar, bukan obyek belajar. Siswa terlibat dalam berbagai kegiatan yang mengembangkan pemahaman
dan kemampuan mereka dengan penekanan pada belajar melalui berbuat. Pada dasarnya model pembelajaran Student Facilitator and Explaining merupakan
salah satu tipe dari model pembelajaran inovatif. Pembelajaran inovatif adalah pembelajaran yang lebih bersifat student centered. Artinya, pembelajaran yang
lebih memberikan peluang kepada siswa untuk mengkonstruksi pengetahuan secara mandiri self directed dan dimediasi oleh teman sebaya peer mediated
instruction. Berdasarkan pendapat-pendapat yang telah dipaparkan di atas maka dapat
disimpulkan bahwa model pembelajaran Student Facilitator and Explaining merupakan model pembelajaran yang memberikan kesempatan kepada siswa
untuk aktif dan memberi kesempatan pada siswa untuk mengajar temannya dan mempelajari sesuatu dengan baik pada waktu yang sama, serta menjadikan siswa
sebagai fasilitator dan di ajak berpikir secara kreatif sehingga menghasilkan
pertukaran informasi yang lebih mendalam dan lebih menarik serta menimbulkan rasa percaya diri pada siswa.
2.1.6.2. Kelebihan dan Kelemahan Model Student Facilitator and Explaining
Menurut Lestari 2014: 4 memaparkan beberapa kelebihan model pembelajaran Student Facilitator and Explaining yaitu:
1. Siswa diajak untuk dapat menerangkan kepada siswa lain
2. Dapat mengeluarkan ide-ide yang ada dipikirannya sehingga lebih dapat
memahami materi tersebut 3.
Materi yang disampaikan lebih jelas dan konkrit 4.
Dapat meningkatkan daya serap siswa karena pembelajaran dilakukan dengan demonstrasi
5. Melatih siswa untuk menjadi guru, karena siswa diberikan kesempatan untuk
mengulangi penjelasan guru yang telah dia dengar 6.
Memacu motivasi siswa untuk menjadi yang terbaik dalam menjelaskan materi ajar
7. Mengetahui kemampuan siswa dalam menyampaikan ide atau gagasan
Selain itu menurut Shoimin 2014: 184-185 model Student Facilitator and Explaining juga mempunyai beberapa kekurangan, diantaranya yaitu :
1. Siswa yang malu tidak mau mendemonstrasikan apa yang telah diperintahkan
oleh guru kepadanya atau banyak siswa yang kurang aktif 2.
Tidak semua siswa memiliki kesempatan yang sama untuk melakukannya atau menjelaskan kembali kepada teman-temannya karena keterbatasan waktu
pembelajaran
3. Adanya pendapat yang sama sehingga hanya sebagian saja yang terampil
4. Tidak mudah bagi siswa untuk membuat peta konsep atau menerangkan materi
ajar secara ringkas Dari beberapa kekurangan model Student Facilitator and Explaining,
maka peneliti memberikan solusi untuk mengatasinya, antara lain: 1.
Guru perlu menumbuhkan rasa percaya diri pada siswa agar tidak malu untuk mengeluarkan pendapatnya. Misalnya, dengan memberikan motivasi atau
penguatan saat pembelajaran. 2.
Guru harus mengefektifkan waktu yang tersedia agar semua siswa memiliki kesempatan yang sama.
3. Guru harus mencontohkan terlebih dahulu cara membuat peta konsep, sehingga
siswa tidak merasa kesulitan. 2.1.6.3.
Langkah-langkah Model Student Facilitator and Explaining Menurut Suprijono 2012: 128-129 sintak tahap-tahap model Student
Facilitator and Explaining adalah sebagai berikut : 1.
Guru menyampaikan kompetensi yang ingin dicapai 2.
Guru mendemonstrasikan menyajikan materi 3.
Memberikan kesempatan siswa untuk menjelaskan kepada siswa lainnya, misalnya melalui bagan atau peta konsep. Hal ini bisa dilakukan secara
bergantian atau acak 4.
Guru menyimpulkan ide pendapat dari siswa 5.
Guru menerangkan semua materi yang disajikan saat itu 6.
Penutup
Sedangkan menurut Sanjaya 2014: 4 langkah-langkah model Student Facilitator and Explaining yaitu :
1. Guru melakukan apersepsi atau menggali pengetahuan awal siswa dengan cara
mengaitkan pengetahuan yang sudah mereka ketahui dengan materi pelajaran. 2.
Guru menjelaskan materi secara garis besar. 3.
Siswa diberi kesempatan untuk mengerjakan tugas dalam bentuk LKS. 4.
Hasil diskusi LKS tersebut selanjutnya dijelaskan oleh siswa di depan kelas. Siswa diarahkan untuk menjelaskan memaparkan pendapatnya dengan
menggunakan bahasa sendiri, lugas, dan tentunya tidak keluar dari konten materi yang dipelajari.
5. Guru menjadi mediator untuk menengahi dari berbagai pendapat siswa dan
menjelaskan materi yang kurang dipahami siswa. Selanjutnya langkah-langkah model pembelajaran Student Facilitator and
Explaining menurut Manalu 2013: 89 adalah : 9.
Guru menyampaikan kompetensi atau tujuan pembelajaran yang ingin dicapai. 10.
Guru menjelaskan materi pelajaran dan mendemonstrasikan materi. Sementara siswa memperhatikan.
11. Membagi siswa menjadi beberapa kelompok dimana setiap kelompok
terdiri dari 4-5 orang siswa secara heterogen. 12.
Siswa diminta membuat bagan atau peta konsep dan berdasarkan dari peta konsep tersebut, siswa disuruh maju ke depan kelas untuk menjelaskan kembali
dan mempraktekkan demonstrasi kepada teman sekelasnya. 13.
Guru bersama siswa menyimpulkan penjelasan siswa.
14. Guru menjelaskan secara keseluruhan dari materi pelajaran.
Berdasarkan beberapa pendapat di atas, maka dapat disimpulkan bahwa langkah-langkah model pembelajaran Student Facilitator and Explaining adalah
sebagai berikut : 1.
Guru menyampaikan kompetensi atau tujuan pembelajaran yang ingin dicapai. 2.
Guru menjelaskan materi pelajaran mendemonstrasikan materi. Sementara siswa memperhatikan.
3. Membagi siswa menjadi beberapa kelompok dimana setiap kelompok terdiri
dari 4-5 orang siswa secara heterogen. 4.
Siswa diberi kesempatan untuk mengerjakan tugas dalam bentuk LKS. 5.
Siswa diminta membuat bagan atau peta konsep dan berdasarkan dari peta konsep tersebut, siswa disuruh menjelaskan kembali kepada temannya.
6. Hasil diskusi LKS tersebut selanjutnya dijelaskan oleh siswa di depan kelas.
Siswa diarahkan untuk menjelaskan memaparkan pendapatnya dengan menggunakan bahasa sendiri, lugas, dan tentunya tidak keluar dari konten
materi yang dipelajari. 7.
Guru menjadi mediator untuk menengahi dari berbagai pendapat siswa dan menjelaskan materi yang kurang dipahami siswa.
8. Penutup.
2.1.7. Media Pembelajaran