Pengarahan Pameran Delayota Art

98

3. Pengarahan Pameran Delayota Art

Pengarahan ditunjukkan untuk membimbing bawahan agar menjadi anggota yang mempunyai pengetahuan dan keahlian memadai, serta bisa bekerja secara efektif untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan oleh organisasi. Pengarahan adalah suatu usaha yang dilakukan oleh pimpinan untuk memberikan penjelasan, petunjuk serta bimbingan kepada orang-orang yang menjadi bawahannya sebelum dan selama melaksanakan tugas Suharsimi Arikunto, 2008: 11. Bentuk pengarahan dalam Delayota Art dilakukan oleh beberapa pihak dan berbagai cara. Pemberian motivasi adalah salah satu cara yang dilakukan oleh pembimbing pameran dalam memberikan semangat anak dalam membuat sebuah karya, mulai dari pujian terhadap karya anak dan petuah-petuah yang dibuat oleh pembimbing pameran. Alumi dari SMA Negeri 8 juga turut dalam pemberian motivasi kepada anak-anak, dengan pemberian motivasi ini anak-anak lebih percaya diri dengan apa yang mereka kerjakan. Komunikasi antar anggota panitia sebagian besar sudah terjalin cukup baik sehingga dapat meningkatkan kerja sama antar panitia baik itu antar bidang maupun bidang satu dengan bidang lainnya meskipun masih ada beberapa misscomunication antar anggota. Hal ini sesuai dengan penyataan dalam buku Manullang dan Marihot 2001: 231, Komunikasi yang baik dapat meningkatkan kerja sama, kepercayaan dan biasanya menimbulkan prestasi serta hasil yang lebih baik Dengan demikian pengarahan dalam pameran Delayota Art sudah dilakukan dengan komunikatif oleh ketua pameran maupun pembimbing pameran, mulai dari proses komunikasi antar sekolah dan anggota panitia, penyelesaian dinamika 99 kelompok, dan pemberian motivasi dari pembimbing dan sekolah kepada siswa yang sudah berjalan dengan baik sehingga tujuan pameran dapat tercapai. Hal ini sesuai dengan teori yang diungkapkan oleh Malayu S.P. Hasibuan 2007: 41 bahwa pengarahan adalah mengarahkan semua bawahan, agar mau bekerja sama dan bekerja secara efektif untuk mencapai tujuan yang sudah ditetapkan .

4. Evaluasi Pameran Delayota Art