Teknik Analisis Data METODE PENELITIAN

Cronbach yaitu 0,877 yang artinya lebih besar dari 0,6. Sehingga dapat dikatakan bahwa item minat bekerja adalah reliabel. c Variabel kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi Berdasarkan pengujian reliabilitas pertama yang telah dilakukan, dapat diketahui bahwa nilai Alpha Cronbach adalah 0,911 yang artinya lebih besar dari 0,6 sehingga dapat disimpulkan bahwa item kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi adalah reliabel. Dengan data yang sama, pada pengujian kedua setelah tiga item yang tidak valid dihilangkan menghasilkan nilai Alpha Cronbach yaitu 0,932 yang artinya lebih besar dari 0,6. Sehingga dapat dikatakan bahwa item kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi adalah reliabel.

H. Teknik Analisis Data

1. Analisis Deskriptif Analisis Deskriptif adalah bentuk analisis data penelitian untuk menguji generalisasi hasil penelitian berdasarkan satu sampel Siregar, 2013: 100. Uji staristik deskriptif bertujan untuk menguji hipotesis dari peneliti yang bersifat deskriptif. Hasil kuesioner dideskripsikan dengan menggunakan Penilaian Acuan Patokan PAP tipe II. Menurut Masidjo 1995: 150, Penilaian Acuan Patokan adalah suatu penilaian yang memperbandingkan hasil belajar siswa dengan suatu patokan yang telah ditetapkan sebelumnya, suatu hasil yang seharusnya dicapai oleh siswa. Tabel 3.12 Tabel PAP Tipe II Tingkat Penguasaan Kompetensi Nilai Huruf Kategori 81 - 100 A Sangat Tinggi 66 - 80 B Tinggi 56 - 65 C Cukup 46 - 55 D Rendah Dibawah 46 E Sangat Rendah Sumber: Masidjo, 1995: 153 2. Pengujian Prasyarat Analisis a. Pengujian Normalitas Pengujian normalitas dimaksudkan untuk mengetahui apakah data hasil penelitian berdistribusi normal atau tidak. Dalam penelitian ini pengujian normalitas dilakukan berdasarkan uji normalitas bivariat chisquare dengan ketentuan sebagai berikut: jika nilai R square mendekati 1 ≥ 0,8 maka data tersebut berdistribusi normal. Sebaliknya jika nilai R square menjauhi 1 ≤ 0,8 maka data tersebut tidak berdistribusi normal. Pengujian normalitas dilakukan dengan bantuan program SPSS. b. Pengujian Hipotesis dan Penarikan Kesimpulan 1 Rumusan Hipotesis a Hipotesis Pertama Ho 1 = Tidak ada hubungan persepsi siswa tentang kompetensi guru dengan kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Ha 1 = Ada hubungan persepsi siswa tentang kompetensi guru dengan kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi. b Hipotesis Kedua Ho 2 = Tidak ada hubungan minat bekerja dengan kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi. Ha 2 = Ada hubungan minat bekerja dengan kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi. 2 Pengujian Hipotesis Pengujian hipotesis dilakukan berdasarkan analisis korelasi Spearman dengan rumus sebagai berikut Siregar, 2013: 380 : Keterangan: r s = Koefisien korelasi rank Spearman d i = Selisih setiap rank n = Banyaknya pasangan data Nilai koefisien korelasi adalah bilangan yang menyatakan kekuatan hubungan antara dua variabel atau lebih atau juga dapat menentukan arah dari kedua variabel. Nilai koefisien korelasi r s = - 1 ≤ 0 ≤ 1. Kriteria arah hubungan koefisien korelasi adalah bilangan yang menyatakan kekuatan hubungan antara dua variabel atau lebih serta PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI menentukan arah hubungan dari kedua variabel. Berikut ini adalah tabel tentang korelasi dan kekuatan hubungan menurut Siregar 2013: 251 : Tabel 3.13 Tabel Korelasi dan Kekuatan Hubungan Nilai Korelasi Tingkat Hubungan 0,00 – 0,199 Sangat Lemah 0,200 – 0,399 Lemah 0,400 – 0,599 Cukup 0,600 – 0,799 Kuat 0,800 – 1,00 Sangat Kuat 3 Penarikan Kesimpulan Ketentuan dalam penarikan kesimpulan adalah sebagai berikut: a jika nilai sig.2-tailed α = 0,05 maka Ha 1 diterima, artinya ada hubungan persepsi siswa tentang kompetensi guru dengan kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi. Sebaliknya, jika nilai sig.2-tailed α = 0,05 maka Ha 1 ditolak, artinya tidak ada hubungan persepsi siswa tentang kompetensi guru dengan kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi. b jika nilai sig.2-tailed α = 0,05 maka Ha 2 diterima, artinya ada hubungan minat bekerja dengan kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi. Sebaliknya, jika nilai sig.2-tailed α = 0,05 maka Ha 2 ditolak, artinya tidak ada hubungan minat bekerja dengan kompetensi siswa SMK Program Keahlian Akuntansi. 39

BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN