Letak Geografis KEADAAN UMUM DAERAH PENELITIAN

Kecamatan Sukamakmur terletak antara 06 ⁰30’50”-06⁰40’10” LS dan 106 ⁰56’00”-107⁰05’20” BT dengan elevasi antara 173-1745 meter diatas permukaan laut. Kondisi geografis yang merupakan pegunungan dan perbukitan dengan kemiringan cukup curam dan memiliki pergerakan tanah yang labil sehingga sangat rentan terjadi tanah longsor. Kecamatan Sukamakmur terletak bagian Timur wilayah Kabupaten Bogor, luas wilayah ± 16.699,11 ha. Secara administratif, Kecamatan Sukamakmur memiliki 10 desa yang disajikan pada Gambar 7. Gambar 7. Peta administrasi di Kecamatan Sukamakmur Sumber: PEMDA Kabupaten Bogor tahun 2009

4.2. Iklim

Suhu udara tahunan rata-rata di Kecamatan Sukaraja sekitar 32 ⁰C-34⁰C. Berdasarkan peta iklim skala 1:250.000 yang dikeluarkan oleh Badan Meterologi dan Geofisika 2007 sebagian besar wilayah ini memiliki curah hujan tahunan rata-rata sebesar 3.500-4.000 mmtahun dengan luas sebesar 3.448,24 ha 88,7 , Sumber Data : PEMDA Kabupaten Bogor 2009 selain itu 11,3 wilayah memiliki curah hujan tinggi yaitu 4000-4500 mmtahun seluas 439,89 ha. Kecamatan Sukamakmur memiliki curah hujan tahunan rata-rata terendah yaitu 2.500-3.000 mmtahun seluas 487,17 ha 2,8 , curah hujan 3.000-3.500 mmtahun seluas 787,81 ha dengan presentase luas 4,6 , curah hujan 3.500- 4.000 mmtahun seluas 5.883,72 ha dengan presentase luas 34,6 , sedangkan curah hujan tertingi yaitu 4.000-4.500 mmtahun seluas 9.836,42 ha dengan presentase luas kecamatan 57 . 4.3. Tanah Berdasarkan peta tanah skala 1:250.000 yang dikeluarkan oleh Pusat Penelitian Tanah dan Agroklimat 1966 sebagian besar jenis tanah yang di temukan di Kecamatan Sukaraja adalah tanah Latosol, yaitu Latosol Merah 2.372,29 ha 61 dan Kompleks Latosol Merah Kekuningan, Latosol Coklat, Podsolik 1.515,84 ha 39 dalam klasifikasi Soil Taxonomy biasa disebut tanah Inceptisol dan Ultisol. Sebagaian besar jenis tanah di Kecamatan Sukamakmur adalah tanah Latosol, Podzolik, dan Grumusol, dimana dalam klasifikasi Soil Taxsonomy biasa disebut tanah Inceptisol, Ultisol, dan Vertisol. Luas Kompleks Latosol Merah Kekuningan, Latosol Coklat, Podsolik 9.445,84 ha 56 , Asosiasi Latosol Merah, Latosol Coklat Kemerahan 3.935,08 ha 23 , Grumusol 2.281,77 ha 13 , dan Kompleks Podsolik Merah Kekuningan, Podsolik Kuning dan Regosol 1.332,71 ha 8 .

4.4. Topografi

Topografi Kecamatan Sukaraja didominasi datar 0 sampai berombak dengan lereng 8 seluas 2.456,54 ha 63,1 . Selain itu juga dijumpai topografi bergelombang dengan lereng miring 16-25 dengan luas 1.228,88 ha 31,6 , topografi berbukit dengan miring 26-40 seluas 130,87 ha 3,3 , dan topografi bergunung dengan lereng sangat curam 40 seluas 71,83 ha dengan presentase luas kecamatan terkecil sebesar 1,8 .