Osmosis Transpor Aktif Transpor Zat-Zat Melalui Membran Sel

Organisasi Tingkat Sel 13 1. Jelaskan proses difusi. 2. Jelaskan proses osmosis. 3. Mengapa proses transpor aktif memerlukan energi? 4. Jelaskan dua tipe endositosis. Kerjakanlah di dalam buku latihan. Tes Kompetensi Subbab B Proses Difusi dan Osmosis Tujuan Mengamati proses osmosis Alat dan Bahan 1. Mistar 4. Air suling 2. Tiga buah gelas kimia 0,5 L 5. Gula 3. Kentang Langkah Kerja 1. Buatlah potongan kentang berbentuk bujur sangkar dengan perbandingan panjang : lebar : tinggi adalah 0,5 cm : 0,5 cm : 3 cm. Buatlah potongan kentang tersebut sebanyak 9 buah. 2. Sediakan tiga buah gelas kimia dan masing-masing diberi label A, B, dan C. 3. Masukkan air suling ke dalam gelas kimia A; masukkan larutan gula 10 ke dalam gelas kimia B; masukkan larutan gula 20 pada gelas kimia C. Bagaimanakah cara membuat larutan-larutan tersebut? 4. Masukkan masing-masing tiga buah potongan kentang pada gelas kimia A, B, dan C. Kemudian, diamkan selama satu jam. 5. Ukurlah tinggi dan berat setiap kentang. Masukkan hasil pengamatan Anda ke dalam tabel seperti berikut. No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 Gelas Kimia A B C 1 2 3 1 2 3 1 2 3 3 cm 3 cm 3 cm 3 cm 3 cm 3 cm 3 cm 3 cm 3 cm Kentang Tinggi Awal Tinggi Akhir Berat Awal Berat Akhir Keterangan Pertanyaan 1. Apakah terjadi perubahan ukuran pada kentang? 2. Kentang pada gelas kimia manakah yang berkurang ukurannya? 3. Apakah yang terjadi pada kentang pada gelas kimia A? 4. Apa sajakah yang memengaruhi perubahan ukuran pada kentang? 5. Lewat manakah sebenarnya air yang ada? 6. Adakah bahan selain kentang yang dapat digunakan untuk percobaan tersebut? Lakukanlah. 7. Kesimpulan apakah yang dapat Anda peroleh dari kegiatan ini? Aktivitas Biologi 1.2 Mudah dan Aktif Belajar Biologi untuk Kelas XI 14 Peta Konsep cirinya dibedakan menjadi Sel Prokariotik Eukariotik Tidak memiliki membran inti sel Memiliki membran inti sel Sel hewan Sel tumbuhan memiliki Sitoplasma Inti sel Membran sel memiliki Inti sel Sitoplasma Dinding sel Membran sel Organel yaitu terdapat • Retikulum endoplasma • Ribosom • Badan Golgi • Lisosom • Mitokondria • Mikrobodi • Plastida • Vakuola Organel yaitu • Retikulum endoplasma • Ribosom • Badan Golgi • Lisosom • Mitokondria • Mikrobodi • Sentriol terdapat cirinya contoh Rangkuman 1. Terdapat tiga teori mengenai sel, yaitu sel merupakan unit struktural paling dasar dari makhluk hidup; sel adalah unit fungsional dari makhluk hidup; semua sel berasal dari sel lainnya melalui proses pembelahan. 2. Sel tersusun atas tiga komponen utama, yaitu membran sel, inti sel nukleus, dan sitoplasma. 3. Membran sel tersusun atas molekul protein, fosfolipid, air, karbohidrat, dan sedikit kolesterol. Lapisan fosfolipid tersusun atas gugus lipid yang bersifat hidrofobik dan gugus fosfat yang bersifat hidrofilik. 4. Inti sel nukleus merupakan bagian terpenting bagi kehidupan sel sebab nukleus mengendalikan seluruh aktivitas sel. Nukleus dibatasi oleh membran inti yang berfungsi melindungi inti sel dan sebagai tempat pertukaran zat antara materi inti dengan sitoplasma. Inti sel tersusun atas cairan inti nukleoplasma, anak inti nukleolus, dan kromatin. 5. Sitoplasma merupakan cairan koloid kompleks dari sel. Pada sitoplasma terdapat organel sel dan substansi yang tidak hidup. Di dalam sitoplasma berlangsung beberapa metabolisme sel, misalnya sintesis protein. 6. Di dalam sel terdapat organel-organel, seperti mitokondria, ribosom, retikulum endoplasma, badan golgi, lisosom, mikrobodi, dan sentriol. 7. Terdapat perbedaan antara sel tumbuhan dan sel hewan. Perbedaan tersebut berdasarkan ada atau tidaknya suatu bagian atau organel sel. Misalnya, dinding sel, kloroplas, dan plastida merupakan organel sel yang hanya terdapat pada tumbuhan. 8. Sel terdiri atas dua tipe, yaitu sel prokariotik dan sel eukariotik. Sel prokariotik merupakan tipe sel yang tidak memiliki membran inti. Adapun sel eukariotik adalah tipe sel yang sudah memiliki membran inti. 9. Sel membutuhkan zat atau molekul untuk men- jalankan aktivitas metabolismenya. Kebutuhan tersebut difasilitasi dengan adanya transportasi zat-zat melalui membran sel. Transportasi zat-zat dibagi menjadi dua, yaitu transportasi pasif dan transportasi aktif. Transportasi pasif berlangsung melalui proses difusi dan osmosis. Adapun transportasi aktif berlangsung melalui proses transpor aktif, eksositosis, dan endositosis.