Lingkungan sosial, Budaya, Demografi dan Lingkungan

fleksibel. Bisnis pemasaran coffee mix bukanlah bisnis yang harus diikuti oleh orang lain, tetapi dengan kesadaran sendiri untuk bergabung. Dengan demikian konsep kemandirian untuk mewujudkan seorang pengusaha yang benar-benar mandiri tanpa tergantung pada siapa pun.

2. Lingkungan sosial, Budaya, Demografi dan Lingkungan

Perusahaan distributor coffee mix yang semakin banyak di Kota Medan, maka akan memudahkan bagi perusahaan yang memproduksi kopi untuk menyalurkan atau memasarkan barang-barangnya kepada konsumen ataupun bagi kios atau warkop yang ada di Kota Medan yang ingin menjual kembali coffee mix tersebut. Namun untuk mempertahankan bisnis distributor tidak mudah. Malah, tidak jarang bila tidak punya skill, tujuan dan strategi, maka bisnis yang dikelolah akan bangkrut. Bisnis distributor adalah bisnis yang menjadi penghubung antara perusahaan dengan konsumen. Tanpa perusahaan distributor, produk yang berasal dari perusahaan yang memproduksi tidak akan cepat diterima oleh konsumen akhir. Kalau diumpamakan sebagai arus listrik, maka untuk mengalirkan arus listrik dibutuhkan kabel sebagai mediumnya dan kabel inilah yang kemudian akan mengantar arus listrik itu ke tempat tujuan. Demikian pula pada perusahaan, perusahaan distributor yang akan menjadi salah satu medium aliran produk dari perusahaan ke konsumen langsung. Tanpa perusahaan distributor, produk yang diproduksi akan berhenti sampai gudang saja. 41 Universitas Sumatera Utara Perusahaan distributor tidak kalah pentingnya jika dibandingkan dengan bintang film iklan kondang. Perusahaan distributor akan menggantikan bintang film kondang tersebut untuk mempromosikan produk-produk perusahaan. Lebih hebat lagi perusahaan distributor akan menjadi konsumsi pertama sebelum barang-barang dari perusahaan akan ditawarkan kepada orang lain. Perusahaan distributor memiliki peranan penting sebagai public relation. Melalui perusahaan distributor, nama perusahaan dan merek produk yang diproduksi akan dikenal banyak orang dan melalui perusahaan distributor akan diperoleh juga informasi singkat tentang kegiatan-kegiatan yang diadakan perusahaan seperti: pemberian bea siswa, gerakan orang tua asuh, kunjungan ke panti asuhan, pemberian dana sumbangan kepada panti jompo, gerakan menolong orang-orang miskin dan lain-lain. Yang semua itu akan dilakukan apabila omset perusahaan telah melampui target dan semua pencapaian target itu yang melakukannya adalah perusahaan distributor. Perusahaan distributor harus menguasai pengetahuan tentang produk agar tidak salah dalam menginformasikan manfaat dan kegunaan dari produk tersebut kepada konsumen, sehingga perusahaan distributor harus mempnunyai dedikasi dalam menjalankan tugasnya, tidak asal menjual barang supaya laku dan mendapat untung. Tetapi menjual adalah untuk kepentingan jangka panjang. Perusahaan distributor juga harus memelihara sikap “keyakinan” dari waktu ke waktu agar mendapatkan penghasilan keyakinan sekaligus tantangan untuk pembuktian dan kemampuan diri dan sikap yang positif. 42 Universitas Sumatera Utara

3. Lingkungan Politik, Pemerintah dan Hukum