Ikan tongkol Ikan tembang

11 antara lain ikan tuna Thunnus spp, cakalang Katsuwonus pelamis, tenggiri Scomberomorus spp, dan tongkol Euthynnus spp. 2 Pelagis kecil Mempunyai ukuran 5-50 cm ukuran dewasa, didominasi oleh enam kelompok besar yaitu: kembung Rastrelliger spp, layang Decapterus spp, selar selarroides spp, tembang dan lemuru Sardinella spp, serta teri Stolephorus spp. Sumberdaya ikan yang didaratkan di Teluk Apar sangat beragam, baik ikan demersal maupun ikan pelagis dari berbagai ukuran. Namun dari sekian banyak ikan yang didaratkan tersebut ada tujuh jenis ikan utama yang dihasilkan dari perikanan skala kecil di Teluk Apar, yaitu ikan tongkol, tembang, layang, kembung, teri, tenggiri, dan selar. Ketujuh jenis ikan ini adalah jenis ikan pelagis.

2.1.1 Ikan tongkol

Ikan tongkol Auxis thazard tergolong ikan epipelagik dan termasuk dalam jenis tuna kecil Gambar 2. Tongkol tergolong ikan buas dan sebagai predator. Kondisi yang disenangi adalah perairan laut dengan kisaran temperatur antara 18-29 C Saanin 1984. Menurut Nontji 1993 ciri-ciri morfologinya yaitu badan memanjang, kaku, bulat seperti cerutu, badan tanpa sisik kecuali pada bagian korselet yang tumbuh sempurna dan mengecil ke bagian belakang, warnanya kebiru-biruan serta putih dan perak di bagian perut. Ciri-ciri lain, di bagian perut terdapat ban-ban serong berwarna hitam di atas garis rusuk serta noktah-noktah hitam terdapat diantara sirip dada dan perut. Ukuran panjang ikan rata-rata yang tertangkap berkisar antara 25-40 cm. Terdapat dua sirip di bagian punggung, sirip punggung yang pertama berjari-jari keras 10 sedangkan yang kedua berjari-jari keras 11 dan terdapat 6-9 jari-jari tambahan yang letaknya di belakang sirip punggung yang kedua. Sirip dubur berjari-jari lemah 44, diikuti sirip-sirip tambahan. Badannya tampak diselimuti sisik, kecuali pada belakangnya. Ikan ini mempunyai daging yang kenyal dan gurih serta merupakan perikanan ekonomis penting Kriswantoro dan Sunyoto 1986. Distribusi tongkol sangat luas meliputi perairan tropis dan sub tropis, termasuk Samudera Pasifik, Samudera Hindia, dan Samudera Atlantik. 12 Penyebarannya cenderung membentuk kumpulan multispecies menurut ukurannya FAO 1986. Gambar 2 Ikan tongkol Auxis thazard Balai Penelitian Perikanan Laut 1992 Klasifikasi ikan menurut Saanin 1984 sebagai berikut: Kelas : Pisces Sub kelas : Telestoi Ordo : Percomorphi Sub ordo : Scombroidae Famili : Scombidae Divisi : Scombridae Genus : Auxis Spesies : Auxis thazard

2.1.2 Ikan tembang

Ikan tembang Sardinella spp termasuk kelompok ikan pelagis kecil yang ditangkap dengan berbagai macam alat tangkap seperti: pukat cincin, payang, dan jaring insang hanyut. Daerah penyebarannya meliputi seluruh perairan pantai Indonesia, ke utara sampai ke Taiwan, ke selatan sampai ke ujung utara Australia dan ke barat sampai Laut Merah Balai Penelitian Perikanan Laut 1992. Saanin 1984 memberikan ciri-ciri ikan tembang sebagai berikut. Bentuk tubuh fusiform, pipih dengan sisik berduri di bagian bawah badan, awal sirip punggung sebelum pertengahan badan, berjari-jari lemah 17-20, dasar sirip dubur pendek dan jauh di belakang dasar sirip dorsal serta berjari-jari lemah 16-19. Lapisan insang halus berjumlah 60-80 pada busur insang pertama bagian bawah. Ikan tembang pemakan plankton dan membentuk gerombolan besar. Panjang berkisar antara 12-25 cm, warna bagian atas kehijauan, dan bagian bawah putih perak, sirip-siripnya pucat kehijauan dan tembus cahaya Gambar 3. 13 Fischer dan Whitehead 1974 mengemukakan bahwa Sardinella fimbriata merupakan ikan permukaan dan hidup pada perairan pantai serta suka bergerombol pada areal yang luas sehingga sering tertangkap bersama-sama ikan lemuru. Ikan tembang juga terkonsentrasi pada kedalaman kurang dari 100 m. Pergerakan vertikal terjadi karena perubahan siang dan malam, pada malam hari ikan tembang cenderung berenang ke permukaan dan berada di permukaan sampai matahari terbit. Waktu malam terang, gerombolan ikan tembang akan berpencar atau tetap berada di bawah permukaan. Fischer dan Whitehead 1974 mengklasifikasi ikan tembang sebagai berikut: Phylum : Chordata Sub phylum : Vertebrata Kelas : Pisces Sub kelas : Teleostei Ordo : Malacopterygii Famili : Clupeidae Sub famili : Clupeinae Genus : Sardinella Spesies : Sardinella sp. Gambar 3 Ikan tembang Sardinella sp Balai Penelitian Perikanan Laut 1992

2.1.3 Ikan layang