Gambaran Umum SMK Muhammadiyah 1 Prambanan Gambaran Umum Kelas XI Akuntansi

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum Lokasi Penelitian

1. Gambaran Umum SMK Muhammadiyah 1 Prambanan

Penelitian ini dilaksanakan di SMK Muhammadiyah 1 Prambanan yang beralamat di Pemukti Baru, Tlogo, Prambanan, Klaten. SMK Muhammadiyah 1 Prambanan merupakan salah satu Sekolah Menengah Kejuruan SMK bidang Bisnis dan Manajemen yang ada di Kabupaten Klaten. Sekolah ini memiliki gedung kelas yang bertingkat dikarenakan kondisi lahan yang dimiliki sempit. SMK Muhammadiyah 1 Prambanan mempunyai empat kompetensi keahlian yaitu Akuntansi, Administrasi Perkantoran, Teknik Komputer Jaringan, dan Farmasi. Sekolah ini mempunyai 11 ruang kelas yang terdiri dari 3 ruang kelas jurusan Akuntansi, 4 ruang kelas jurusan Administrasi Perkantoran, 3 ruang kelas jurusan Teknik Komputer Jaringan, 1 ruang kelas jurusan Farmasi. Sekolah ini mempunyai 3 Laboratorium yang terdiri dari 2 Laboratorium Komputer dan 1 Laboratorium Administrasi Perkantoran. Jumlah siswa di SMK Muhammadiyah 1 Prambanan adalah 278 siswa dari Kelas X, Kelas XI, dan Kelas XII. Jumlah tenaga pendidik atau guru di SMK Muhammadiyah 1 Prambanan adalah 25 guru yang terdiri 7 Guru 69 Normatif, 9 Guru Adaptif, 7 Guru Produktif, 2 Guru BPBK, dan 9 Tenaga Kependidikan. Fasilitas lain yang dimiliki oleh SMK Muhammadiyah 1 Prambanan adalah Laboraturium komputer dan Administrasi Perkantoran sebagai sarana praktik langsung, Ruang Kepala Sekolah, Ruang Tata Usaha, Ruang Kepala Sekolah dan Wakil Kepala, Ruang Kurikulum, Ruang OSIS, Ruang UKS, Ruang BPBK, Kantin, Kamar Mandi Siswa, Kamar Mandi Guru, Ruang Bengkel, Ruang Perpustakaan, Ruang BKK, dan KoperasiToko.

2. Gambaran Umum Kelas XI Akuntansi

Kelas XI Akuntansi merupakan salah satu kelas Program Keahlian Akuntansi yang terdapat di SMK Muhammadiyah 1 Prambanan. Ruang kelas XI Akuntansi berada di lantai 2 gedung paling timur SMK Muhammadiyah 1 Prambanan. Jumlah siswa kelas ini adalah 14 siswa dengan 1 siswa putra dan 13 siswa putri. Sarana dan prasarana yang terdapat di kelas ini adalah meja, kursi, papan tulis, penghapus, spidol, papan administrasi, serta gambar tokoh Muhammadiyah. Keadaan kelas ini kurang tertata rapi, ruang kelas terasa panas dan silau pada siang hari, sehingga membuat kelas tidak nyaman. Suasana kelas sering gaduh dan ditambah suara bising yang berasal dari pembagunan yang sedang dilakukan di sebelah ruang kelas. Hal ini kerap kali mengganggu kegiatan pembelajaran.

B. Deskripsi Data Penelitian

Dokumen yang terkait

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

MANAJEMEN PEMROGRAMAN PADA STASIUN RADIO SWASTA (Studi Deskriptif Program Acara Garus di Radio VIS FM Banyuwangi)

29 282 2

PENYESUAIAN SOSIAL SISWA REGULER DENGAN ADANYA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SD INKLUSI GUGUS 4 SUMBERSARI MALANG

64 523 26

PENGEMBANGAN TARI SEMUT BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER DI SD MUHAMMADIYAH 8 DAU MALANG

57 502 20

ANALISIS PROSPEKTIF SEBAGAI ALAT PERENCANAAN LABA PADA PT MUSTIKA RATU Tbk

273 1263 22

PENERIMAAN ATLET SILAT TENTANG ADEGAN PENCAK SILAT INDONESIA PADA FILM THE RAID REDEMPTION (STUDI RESEPSI PADA IKATAN PENCAK SILAT INDONESIA MALANG)

43 322 21

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

PENERAPAN MEDIA LITERASI DI KALANGAN JURNALIS KAMPUS (Studi pada Jurnalis Unit Aktivitas Pers Kampus Mahasiswa (UKPM) Kavling 10, Koran Bestari, dan Unit Kegitan Pers Mahasiswa (UKPM) Civitas)

105 442 24

PEMAKNAAN BERITA PERKEMBANGAN KOMODITI BERJANGKA PADA PROGRAM ACARA KABAR PASAR DI TV ONE (Analisis Resepsi Pada Karyawan PT Victory International Futures Malang)

18 209 45

STRATEGI KOMUNIKASI POLITIK PARTAI POLITIK PADA PEMILIHAN KEPALA DAERAH TAHUN 2012 DI KOTA BATU (Studi Kasus Tim Pemenangan Pemilu Eddy Rumpoko-Punjul Santoso)

119 459 25