Variabel Penelitian Definisi Operasional Variabel

3. Skala Kecerdasan Emosional Mayer, Salovey-Caruso Test Battery Caruso, 2002 adalah alat ukur kecerdasan emosional yang mengukur empat aspek kecerdasan emosional, yaitu penerimaan emosi, penggunaan emosi, pemahaman emosi dan pengaturan emosi. Jumlah item kecerdasan emosional sebanyak 16 item yang telah diadaptasi dan dimodifikasi sesuai dengan sampel penelitian. Tabel 3.3 Blueprint Skala Kecerdasan Emosional Dimensi Indikator No Jumlah Fav Unfav Penerimaan emosi Kemapuan pasangan untuk menerima emosi yang ada pada dirinya. 1, 2, 3, 4 4 Penggunaan emosi Kemampuan pasangan dalam menggunakan emosi yang ia rasakan 5, 6, 7, 8 4 Pemahaman emosi Kemampuan pasangan dalam memahami kondisi emosi yang ada pada dirinya dan pasangan 9, 10, 11, 12 4 Pengaturan emosi Kemampuan seseorang dalam mengatur kondisi emosi yang ada. 13, 14, 15, 16 4 Jumlah 16

3.3 Pengujian Validitas Instrumen Penelitian

3.3.1 Uji Validitas Konstruk Skala Kebahagiaan Pernikahan

Dalam sub bab ini pertama-tama peneliti menguji apakah 10 item yang ada pada kebehagiaan pernikahan bersifat unidimensional, artinya benar hanya mengukur kebahagiaan. Dari hasil analisis CFA yang dilakukan dengan model satu faktor, ternyata tidak fit dengan chi-square = 358.60, df = 35, P-value = 0.000, RMSEA =0.152. Oleh karena itu, dilakukan modifikasi terhadap model. Di mana kesalahan pengukuran pada beberapa item dibebaskan berkorelasi satu sama lainnya. Setelah dilakukan beberapa kali pembebasan item, diperoleh model fit dengan chi-square = 33.00, df = 24, P-value = 0.10412, RMSEA = 0.031. Nilai chi-square menghasilkan P-value 0.05 tidak signifikan, yang artinya model bersifat satu faktor unidimensional di mana seluruh item mengukur satu faktor saja yaitu kebahagiaan pernikahan. Selanjutnya dilihat apakah item tersebut mengukur faktor yang hendak diukur secara signifikan atau tidak. Oleh karena itu perlu dilakukan pengujian hipotesis nihil tentang koefisien muatan faktor dari item. Pengujiannya dilakukan dengan melihat t-value bagi setiap koefisien muatan faktor, seperti pada tabel 3.4. Tabel 3.4 Muatan Faktor Item Kebahagiaan Pernikahan No Item Koefisien Standar Eror T-Value Sig 1 0.91 0.05 17.51 V 2 0.72 0.05 13.33 V 3 0.47 0.06 8.38 V 4 0.40 0.06 6.97 V 5 0.74 0.06 12.04 V 6 0.40 0.06 6.46 V 7 0.63 0.05 11.49 V 8 0.64 0.06 11.05 V 9 0.55 0.06 9.99 V 10 0.53 0.05 9.58 V Keterangan: tanda V = Signifikan t 1.96, X = Tidak Signifikan Berdasarkan pada muatan faktor dan t-value, setiap item pada tabel di atas signifikan. Hal tersebut dikarenakan koefisien muatan faktor tiap item kebahagiaan pernikahan positif dan t-value 1.96. Sedangkan jika dilihat dari hasil pengukuran korelasi antar item, tidak ada item-item yang menunjukkan lebih dari lima korelasi kesalahan pengukuran dengan item lainnya. Dengan demikian semua item tersebut akan diikutsertakan dalam analisis perhitungan berikut.

3.3.2 Uji Validitas Konstruk Skala Komunikasi Efektif

Pada skala komunikasi efektif, terdapat tujuh dimensi yang dalam proses pengujiannya menggunakan multifaktor. Artinya ke tujuh dimensi ini hanya