Pengembangan ISO 14001 Persyaratan Standar Sistem Manajemen Lingkungan ISO 14001 : 2004

lingkungan ini dipertimbangkan dalam menyusun tujuan lingkungan. Hubungan antara aspek lingkungan dan dampak lingkungan merupakan hubungan sebab dan akibat. Aspek lingkungan yang mengacu kepada unsur kegiatan, produk atau jasa perusahaan dapat menimbulkan dampak positif atau negatif terhadap lingkungan. Aspek lingkungan dapat terkait dengan pembuangan emisi, penggunaan kembali bahan atau kebisingan. Berikut adalah siklus model Sistem Manajemen Lingkungan SML yang diterangkan pada Gambar 2. Gambar 2. Model Sistem Manajemen Lingkungan Environmental management systems-Requirements with guidance for use ISO 14001 : 2004

2.1.2 Pengembangan ISO 14001

Standar awal dalam seri 14000 adalah nomor 14000, 14001, 14004, 14010, 14011, dan 14012. Mereka dikembangkan oleh ISO Komite Teknis TC 207 Manajemen Lingkungan dan telah diadopsi oleh ISO pada tahun 1996. Perusahaan harus memenuhi tiga persyaratan berikut untuk memenuhi ISO 14000: Kebijakan lingkungan Tinjauan manajemen Pemeriksaan tindakan koreksi dan pencegahan Penerapan Operasi Perencanaan Pasal 4..3 Pasal 4..4 Pasal 4.5 Pasal 4.1 - 4.2 Pasal 4.5.6 Perbaikan berlanjut 1. Perusahaan harus membuat sistem manajemen lingkungan SML. 2. Perusahaan harus menunjukkan kepatuhan dengan undang-undang lingkungan dan peraturan negara di mana ia melakukan bisnis. 3. Perusahaan harus menunjukkan komitmennya untuk terus meningkatkan dalam perlindungan lingkungan dan pencegahan polusi. Adapun seri-seri dari ISO 14001 : 2004 menurut International Organization for Standarization 2008b adalah sebagai berikut : 1. 14001 - 14004 : Pedoman dan spesifikasi kebijakan lingkungan termasuk penilaian dampak lingkungan, penyediaan untuk perbaikan terus-menerus serta tujuan dan sasaran 2. 14010 - 14012 : Pedoman, prosedur, dan kualifikasi kriteria untuk auditor lingkungan 3. 14020 - 14024 : Pedoman untuk label lingkungan 4. 14031 - 14032 : Pedoman untuk evaluasi kinerja lingkungan 5. 14040 - 14049 : Pedoman untuk penilaian siklus hidup 6. 14050 : kosakata dari sistem manajemen lingkungan 7. 14051 : prinsip-prinsi umum akuntansi lingkungan 8. 14062 : integrasi fitur lingkungan ke dalam desain produk dan pengembangan 9. 14063 : Komunikasi informasi lingkungan 10. 14064 14065 : Standar dari verifikasi gas rumah kaca dan akuntansi

2.1.3 Persyaratan Standar Sistem Manajemen Lingkungan ISO 14001 : 2004

Standar Nasional ini tidak mencakup persyaratan yang khusus untuk sistem manajemen lain seperti manajemen mutu, kesehatan dan keselamatan kerja, manajemen keuangan dan risiko, walaupun unsur sistem manajemen lingkungan dapat dikaitkan atau digabungkan dengan unsur sistem manajemen lainnya. Organisasi dapat menyesuaikan sistem manajemen yang ada dengan sistem manajemen lingkungan menurut standar ini. Penerapan berbagai unsur sistem manajemen tersebut mungkin berbeda-beda tergantung pada maksud dan pihak berkepentingan yang terlibat. Tingkat kerincian dan kerumitan sistem manajemen lingkungan, kelengkapan dokumentasi dan sumberdaya yang disediakan akan tergantung pada sejumlah faktor seperti lingkup sistem, ukuran organisasi dan sifat kegiatan, produk dan jasa. Hal ini perlu diperhatikan terkait dengan penerapan sistem pada organisasi usaha skala kecil dan menengah. Adapun klausul- klausulnya menurut Environmental management systems-Requirements with guidance for use ISO 14001 : 2004 adalah : Klausul 1. Ruang Lingkup Klausul 2. Acuan Normatif Klausul 3. Definisi Klausul 4. Persyaratan Sistem Manajemen Lingkungan Klausul 4.1. Persyaratan Umum Klausul 4.2. Kebijakan Lingkungan Klausul 4.3. Perencanaan Klausul 4.3.1. Aspek Lingkungan Klausul 4.3.2. Persyaratan Peraturan Perundang-undangan dan Lainnya Klausul 4.3.3. Tujuan, Sasaran, dan Program Klausul 4.4. Penerapan dan Operasi Klausul 4.4.1. Sumberdaya, Peran, Tanggung Jawab, dan Kewenangan Klausul 4.4.2. Kompetensi Pelatihan, dan Kesadaran Klausul 4.4.3. Komunikasi Klausul 4.4.4 Dokumentasi Klausul 4.4.5. Pengendalian Dokumen Klausul 4.4.6. Pengendalian Operasional Klausul 4.4.7. Kesiagaan dan Tanggap Darurat Klausul 4.5 Pemeriksaan Klausul 4.5.1. Pemantauan dan Pengukuran Klausul 4.5.2. Evaluasi Penaataan Klausul 4.5.3. Ketidaksesuaian, Tindakan Perbaikan dan Tindakan Pencegahan Klausul 4.5.4. Pengendalian Rekaman Klausul 4.5.5. Audit Internal Klausul 4.5.6. Tinjauan Manajemen 2.1.4 Manfaat Penerapan ISO 14001 : 2004 Menurut Hadiwiardjo 1997 berbagai manfaat dapat diperoleh dengan menerapkan ISO 14001, yang sekaligus dapat dianggap sebagai keuntungan dari manajemen lingkungan. Beberapa keuntungan yang diperoleh adalah sebagai berikut : 1. Penguasaan dampak lingkungan yang lebih baik 2. Menekan resiko yang membahayakan lingkungan 3. Menekan biaya produksi 4. Penanganan yang lebih baik bila terjadi kecelakaan atau keluhan yang berhubungan dengan lingkungan 5. Motivasi para pekerja lebih baik 6. Memberi jaminan kepada pelanggan tentang komitmen manajemen terhadap lingkungan 7. Mengurangi kecelakaan yang dapat berakibat atas tanggung jawab lingkungan 8. Memperlihatkan kepedulian terhadap lingkungan 9. Mempermudah penyelesaian masalah lingkungan 10. Memiliki dasar persaingan yang sama

2.1.5 Environmental Index dalam SML