Pembagian Tugas dan Wewenang

Direktur bersama-sama dengan Dewan Komisaris pemegang saham serta Wakil Direktur, antara Manajer pabrik dengan Kepala produksi. Hubungan fungsional adalah hubungan kerja dengan pembagian tugas dilakukan menurut fungsi-fungsi tugas yang diberikan perusahaan. Hubungan fungsional yang dijumpai pada perusahaan ini, yaitu di bawah Wakil Direktur ada 6 bagian tugas yang diberikan berdasarkan fungsinya yaitu administrasi keuangan, pengangkutan, personalia, manajer pabrik, perlengkapan teknik, dan penjualan. Untuk bagian administrasi keuangan dibagi atas 2 bagian tugas, yaitu pembukuan dan kasir. Untuk bagian Kepala produksi dibawahi oleh 3 bagian tugas yaitu pengawas produksi, bagian persediaan dan Foreman. Dengan demikian, dari struktur organisasi perusahaan terlihat jelas hubungan kerja dalam perusahaan. Struktur organisasi dari PT. Intan Suar Kartika dapat digambarkan seperti gambar 2.2. berikut ini.

2.11. Pembagian Tugas dan Wewenang

Di bawah ini akan diuraikan masing-masing pembagian tugas dan tanggung jawab tiap jabatan yaitu sebagi berikut: a. Dewan Komisaris - Menentukan visi dan misi perusahaan - Member arahan kepada direktur dalam menetapkan kebijakan perusahaan - Membantu direktur dalam hal investasi perusahaan Universitas Sumatera Utara Gambar 2.2. Struktur Organisasi PT. Intan Suar Kartika b. Direktur - Menetukan kebijakan perusahaan sesuai dengan pedoman yang telah ditenukan oleh dewan komosaris - Mengangkat pegawai untuk tingkat staf dan menentukan tanggung jawab masing-masing bagian - Mengadakan pengawasan terhadap keuangan perusahaan - Bertanggung jawab terhadap dewan komisaris Universitas Sumatera Utara c. Wakil Direktur - Mengawasi seluruh kegiatan bawahan - Menentukan besarnya gaji atau upah karyawan - Membantu direktur dalam melaksanakan kebijakan perusahaan - Member pertanggungjawaban terhadap direktur d. Kepala Bagian Administrasi Keuangan - Mengeluarkan surat-surat keluar perusahaan - Mengesahkan dan menandatangani permintaan barang untuk keperluan produksi - Bertanggung jawab atas penyimpanan uang dan surat-surat berharga - Menganalisa seluruh kegiatan yang berhubungan dengan uang - Memberi pertanggungjawaban terhadap wakil direktur e. Kepala Bagian Pengangkutan - Mengatur pengangkutan hasil produksi - Bertanggung jawab atas segala tugas-tugas terhadap wakil direktur f. Kepala Bagian Personalia - Membantu pimpinan dalam penentuan tugas-tugas karyawan - Melakukan penilaian prestasi kerja karyawan - Merencanakan dan mengorganisasi kebutuhan tenaga kerja di masing- masing bagian Universitas Sumatera Utara - Bertanggung jawab terhadap wakil direktur g. Kepala Bagian Pabrik - Mengawasi dan mengontrol seluruh kegiatan produksi di pabrik - Melaporkan kepada direktur perkembangan dan kondisi produksi di pabrik secara periodik - Dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab terhadap direktur h. Bagian Perlengkapan Teknik - Melakukan perbaikan terhadap mesin-mesin yang rusak - Pengecekan perlengkapan produksi sebelum dilakukan produksi i. Kepala Bagian Penjualan - Melakukan analisa pasar, meneliti persaingan dan kemungkinan perubahan permintaan. - Bertanggung jawab terhadap wakil direktur dalam hal pemasaran produksi j. Bagian Pembukuan - Mencatat semua keperluan produksi - Menganalisa uang masuk dan uang keluar perusahaan k. Kasir - Memegang keuangan perusahaan Universitas Sumatera Utara - Menganalisa transaksi keuangan yang terjadi di perusahaan l. Kepala Produksi - Membuat rencana produksi mingguan - Melaksanakan pembuatan produk sesuai dengan rencana produksi dan mengarahkan pada foreman dalam melaksanakannya - Bertanggung jawab atas segala tugas terhadap manajer pabrik m. Foreman - Bertanggung jawab terhadap kepala produksi dalam pengontrolan proses produksi dan hasil produksi - Mengurus keperluan karyawan di bidangnya masing-masing - Dalam melaksanakan tugasnya sehari-hari dibantu oleh asisten Foreman n. Bagian Persediaan - Mencatat segala barang yang masuk dan keluar gedung - Mengatur penempatan barang-barang supaya memudahkan kegiatan bongkar muat barnag di gudang - Bertanggung jawab atas keberadaan barang-barang di gudang o. Pengawas Produksi Mandor - Mengawasi langsung kegiatan proses produksi sesuai dengan bidangnya masing-masing Universitas Sumatera Utara - Membuat hasil laporan produksi kepada sub. Bagian produksi tersebut p. Karyawan - Melaksanakan kegiatan sesuai dengan bidangnya masing-masing dalam proses produksi - Bertanggung jawab terhadap foreman yang mengepalai bagiannya q. Keamanan - Merencanakan dan melaksanakan program keamanan - Melayani tamu yang datang ke pabrik - Bertanggung jawab terhadap pengamanan pabrik - Bertanggung jawab melaksanakan dan mengawasi ketertiban umum di lingkungan pabrik

2.12. Jumlah Tenaga Kerja dan Jam Kerja 2.10.1. Tenaga Kerja