Latihan Kasus Tugas Rangkuman Umpan Balik dan Tindak Lanjut

2 PPPPTK TK DAN PLB BANDUNG © 2016 46

E. Latihan Kasus Tugas

Agar pemahaman Anda lebih meyakinkan, lakukan hal-hal berikut: 1. Carilah informasi tentang pelaksanaan identifikasi peserta didik pada laman- laman website. Buat rangkuman dan sebutkan sumbernya. 2. Apa manfaat pelaksanaan identifikasi peserta didik bagi sekolah-sekolah penyelenggara pendidikan inklusif. 3. Cari informasi, siapa sajakah yang berhak melakukan identifikasi bagai peserta didik di sekolah.

F. Rangkuman

Identifikasi adalah suatu proses yang dilakukan secara sistematis untuk mengenali sesuatu benda atau seseorang dengan menggunakan instrumen terstandar. Dalam konteks pendidikan khusus identifikasi merupakan proses pengenalan peserta didik sebelum yang bersangkutan mengikuti pembelajaran. Proses identifikasi peserta didik meliputi pengenalan kemampuan awal, kelemahan atau hambatan, dan kebutuhan untuk mengikuti pembelajaran selanjutnya. Proses belajar yang diberikan bagi peserta didik berkebutuhan khusus adalah proses untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki peserta didik yang bersangkutan dengan meminimalkan hambatan yang dimilikinya. Tujuan identifikasi adalah untuk menghimpun informasi apakah seorang anak mengalami kelainanpenyimpangan fisik, intelektual, sosial, emosional, dan lain sebagainya?. Hasil identifkasi akan menjadi dasar dalam proses pembelajaran bagi peserta didik yang bersangkutan. Identifikasi peserta didik dilakukan untuk lima hal,yaitu penjaringan screening, pengalihtanganan referal, klasifikasi, perencanaan pembelajaran, dan pemantauan kemajuan belajar.

G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Informasi tentang pelaksanaan identifikasi peserta didik dapat Anda temui di laman- laman web site. Cari informasi pada laman-laman web site resmi. Artinya informasi bukan blog-blog yang tidak jelas. Bagi guru-guru di sekolah-sekolah penyelenggara pendidikan inklusif pemahaman tentang identifikasi menjadi hal yang sangat penting. 2 PPPPTK TK DAN PLB BANDUNG © 2016 47 Pemahaman ini akan sangat mendukung keberhasilan penyelenggaraan pendidikan inklusif di sekolah tersebut. Jika tingkat pemahaman Anda terhadap materi di atas mencapai 80 atau lebih, maka Anda dapat meneruskan pada materi pembelajaran berikutnya. Tetapi Jika tingkat penguasaan Anda masih di bawah 80, maka Anda harus mempelajarinya kembali hingga benar-benar faham dan menguasai, terutama terhadap materi-materi yang belum dikuasai hingga pemahaman dan penguasaan Anda terhadap kegiatan pembelajaran ini minimal mencapai 80. 2 PPPPTK TK DAN PLB BANDUNG © 2016 48 3 PPPPTK TK DAN PLB BANDUNG © 2016 49 KEGIATAN PEMBELAJARAN 3 ASESMEN BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS

A. Tujuan