Menghindari Perilaku Bohong dalam Kehidupan Sehari-hari

62 Pendidikan Agama Islam untuk SD kelas 6

4. 4

Mencari contoh perilaku bohong 1. Carilah sebanyak-banyaknya contoh-contoh perilaku bohong yang ada di sekitar kalian. 2. Tulis juga apa akibat perbuatan itu 3. Jangan sebut nama dalam contoh kalian 4. Masukkan dalam format berikut Tuliskan dalam buku tugas kalian Perhatikan contoh Bohong untuk menarik perhatian Bohong untuk mencapai tujuan Bohong untuk menghindari hukuman Bohong untuk berbuat kejahatan Jenis bohong Contoh dalam kehidupan sehari-hari 2 Bohong untuk mencapai tujuan. Contohnya, kalian ingin membeli mainan tetapi tidak punya uang. Lantas, kalian membohongi ibu dengan meminta uang untuk membeli buku. Padahal, uang itu kalian belikan mainan. Ketika ditanya mana buku yang dibeli, kalian jawab uangnya hilang. 3 Bohong untuk menghindari hukuman. Contohnya, Kaslan yang tidak mau mengaku mencuri ketika diinterogasi oleh Bapak Guru. Hal itu dilakukan Kaslan agar selamat dari hukuman. 4 Bohong untuk berbuat kejahatan. Bohong seperti ini biasanya berupa penipuan. Hal ini sudah termasuk tindakan kriminal. Kalian tentu sering mendengar adanya penipuan tentang undian berhadiah. Hal Itu juga tindak kejahatan. 5 Bohong tentang keadaan yang sebenarnya. Hal ini seperti yang dilakukan Kaslan ketika dia mengaku sebagai anak orang kaya. Bohong jenis ini sangat menyiksa diri sendiri.

c. Akibat perilaku bohong

Akibat perilaku bohong banyak sekali. Kalian tidak akan bahagia jika menjadi pembohong. Memang, dengan bohong awalnya kalian bisa terhindar dari masalah. Kadang-kadang juga dengan bohong, tujuan kalian bisa tercapai. Namun, itu hanya sementara. Jika kebohongan kalian terbongkar, maka celakalah kalian. Adapun akibat-akibat yang dapat ditimbulkan dari perilaku bohong antara lain adalah sebagai berikut. 63

Bab 4, Perilaku Tercela

1 Tidak dipercaya lagi. Anak yang suka bohong, meskipun suatu saat dia jujur, temannya tidak akan percaya lagi. 2 Hatinya tidak pernah tenang. Anak yang suka berbohong hatinya akan selalu gelisah karena takut kebohongannya terbongkar. 3 Terus melakukan kebohongan untuk menutupi kebohongannya. Jadinya, dia selalu berbohong dan terus menerus berbohong. 4 Merugikan diri sendiri dan orang lain. Anak yang berbohong akan rugi karena tidak dipercaya lagi. Or- ang lain juga akan rugi karena kebohongannya. 5 Mendapatkan siksa dari Allah swt. Bohong merupakan perbuatan dosa. Perbuatan dosa akan mendapat siksa. Rasulullah saw. bersabda. Artinya Dari Abdullah r.a. berkata “Rasulullah saw. bersabda: Jauhkanlah dirimu dari berdusta, karena sesungguhnya dusta itu membawa kepada kejahatan dan sesungguhnya kejahatan itu akan membawa ke neraka. H.R. Abu Dawud

d. Cara menghindari sifat bohong

Setelah kalian tahu betapa bahayanya sifat bohong, kalian harus berusaha sekuat tenaga untuk menghindarinya. Ada beberapa cara untuk menghindari sifat bohong, antara lain sebagai berikut. 1 Berpikir sebelum berbicara. Sebelum berbicara atau bercerita, kalian harus berhati-hati agar tidak terjerumus ke dalam perilaku bohong. 2 Berusaha berkata apa adanya. Bicaralah apa adanya. Jangan menambah atau mengurangi. 3 Mengingat bagaimana dirinya jika dibohongi. Jika dibhongi itu sakit maka jangan berbohong pada orang lain. 4 Berani menanggung resiko kesalahan. Jika kalian salah, jujurlah. Berbohong untuk menutupi kesalahan tidak membuat keadaan lebih baik. 5 Mensyukuri nikmat Allah. Selalulah bersyukur atas nikmat Allah. Akuilah bagaimana keadaanmu yang sebenarnya. 6 Mengingat kerugian orang yang berbohong. Dengan mengingat keruguan berbohong, kalian akan takut untuk berbohong

e. Berbohong yang dibolehkan

Ada berbohong yang dibolehkan oleh agama. Berbohong yang dibolehkan adalah berbohong untuk kebaikan. Berbohong yang dibolehkan antara lain: Gambar 4.5 Pembohong tidak dipercaya teman Sumber: dok. penulis 64