Keadaan Lingkungan Gambaran Umum Keramba Jaring Apung Haranggaol

52

2.9.2 Keadaan Lingkungan

Haranggaol dengan luas 1.426,8 Ha di kelilingi oleh pegunungan yang menjulang tinggi membuat udara sangat dingin. Ditambah dengan luasnya hamparan Danau Toba membuat pemandangan di desa ini seperti sebuah lukisan alam. Pada pagi hari udara di desa ini cukup dingin, sementara pada siang hari udaranya panas kemudian kembali dingin di malam hari. Masyarakat di Haranggaol dianugerahi alam yang luar biasa dan dari alam ini mereka diberikan kehidupan. Misalnya dari sekitar pegunungan, dahulu masyarakat menggantungkan hidup dengan mengolah tanah bebatuan dekat pegunungan. Mereka memanfaatnya untuk pertanian mangga, bawang putih dan pisang. Sempat menjadi sentra pertanian bawang putih dan pisang kejayaannya memudar paskah terjadi serangan hama. Kini keadaan itu berubah. Sepanjang perjalanan dari simpang Haranggaol menuju Desa Haranggaol yang dijumpai hanyalah gersangnya tanah di tambah beberapa pohon mangga yang hampir mati. Memang masih ada beberapa masyarakat yang masih mengolah tanah dengan memanam tomat. Akan tetapi nampaknya tidak menghasilkan, karena tomat tersebut kering dan mati kemudian biarkan begitu saja oleh pemiliknya. Sementara di danau keadaannya berbeda dengan mati surinya pertanian. Danau seperti rumah pertama bagi penduduk Haranggaol, disana mereka menghabiskan waktunya untuk memelihara ikan. Untuk pendatang yang baru pertama kali berkunjung ke keramba jaring apung ini akan menghadapi bau yang kurang sedap. Bau ini berasal dari pakan ikan yang bertumpuk di sopo dan ikan- ikan yang mati dalam keramba memperburuk keadaan. Universitas Sumatera Utara 53 Perubahan air juga terlihat jelas, tidak ditemukan lagi air yang bersih nan jernih. Air telah menjadi air keruh yang berbau amis. Tumpukan enceng gondok dipingir keramba membuat pendatang tidak nyaman. Namun ketidak nyaman pendatang sepertinya bukan masalah bagi penduduk sebab dari keramba ini mereka menggantungkan harapan untuk hidup layak. Keadaan lingkungan yang mungkin tercemar tidak menjadi persoalan, yang penting adalah hasil panen jutaan rupiah bagi petani ikan.

2.9.3 Profil Informan