Pembahasan Hasil Penelitian HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

kenaikan hasil belajar siswa kelas eksperimen pada kondisi akhir terdapat peningkatan yang berarti.

B. Pembahasan Hasil Penelitian

Berdasarkan hasil analisis data penelitian yang dibuktikan melalui analisis uji statistik baik menggunakan perhitungan manual maupun dengan bantuan software SPSS 17.0 menunjukkan setelah proses pembelajaran dilakukan dengan menggunakan metode SCL berbasis geschool pada mata pelajaran TIK untuk kelas eksperimen dan proses pembelajaran dengan metode TCL untuk kelas kontrol hasil belajar akhir kedua kelompok tersebut mengalami perbedaan. Perbedaan hasil belajar ditunjukkan oleh nilai rata-rata kelas eksperimen 88.472 sedangkan pada kelas kontrol 71.694. Perbedaan hasil belajar tersebut dilihat dari nilai rata-rata posttest yang menunjukkan hasil belajar kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol. Uji beda yang dilakukan untuk data pretest menggunakan independent sample T Test dengan signifikansi 0.502 0.05 menarik kesimpulan bahwa Efektifitas pembelajaran TIK dengan menggunakan metode SCL berbasis Geschool lebih rendah atau sama dengan menggunakan metode TCL dalam kondisi awal sebelum diberi perlakuan apapun. Kemudian untuk uji perbedaan data posttest menggunakan uji Mann-Whitney dengan signifikansi 0.000 0.05 menarik kesimpulan ada perbedaan antara hasil belajar kelas eksperimen yang menggunakan metode SCL berbasis Geschool dengan kelas kontrol yang menggunakan metode TCL. Dilihat dari hasil uji gain ternormalisasi, untuk kelas ekperimen diinterpretasikan ke dalam kategori tinggi dalam pemahaman atau penguasaan siswa setelah proses pembelajaran. Sebaliknya, untuk siswa kelas kontrol ada pada kategori sedang. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan pada setiap pertemuan, pada kelas eksperimen siswa dituntut untuk mengembangkan setiap ide dan pengetahuan secara mandiri dengan pengawasan guru secara tidak langsung. Pembelajaran pada kelas eksperimen selalu membuat siswa ingin belajar dan menambah kreatifitas dikarenakan sebelum membuat desain setiap kelompok selalu mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya sehingga mereka tahu apa yang akan dibuat oleh kelompok lain, situasi tersebut membuat siswa ingin membuat desain lebih bagus dari kelompok lainnya. Untuk meminimalisir masalah yang kerap ada pada diskusi yaitu tidak semua anggota kelompok bekerja, maka siswa diberikan tanggung jawab secara individu, hal tersebut membuat siswa ingin memberikan yang terbaik untuk kelompoknnya karena sudah diberi kepercayaan untuk membuat satu karya desain. Kemudian dengan adanya Geschool juga membantu mereka merekam apa yang diperoleh dari setiap pertemuan, sehingga siswa tidak dengan cepat melupakan hasil dari kegiatan belajar mengajar. Peningkatan hasil belajar siswa yang diraih oleh kelas eksperimen dikarenakan adanya suasana belajar di kelas yang lebih kondusif dibandingkan pada kelas kontrol, terutama pada hal distibusi materi pembelajaran yang tidak terpusat hanya pada guru. Siswa diberi kesempatan untuk mengembangkan setiap ide yang mereka punya. Pada pembelajaran dengan menggunakan SCL ini, guru lebih berperan sebagai pemberi penghargaan, teman belajar, tutor dan motivator. Siswa akan belajar membangun sendiri pengetahuannya dengan bantuan media Geschool. Dalam Geschool siswa dapat memanfaatkan fitur Gebook, Blog, dan Chat room, sehingga keaktifan siswa dalam membangun sendiri pengetahuannya dengan bantuan media Geschool diharapkan dapat membantu siswa untuk lebih lama mengingat dan memahami materi pelajaran serta dapat bekerja sama dengan rekan dalam kelompoknya. Pelaksanaan pembelajaran pada kelompok eksperimen pada awalnya mengalami sedikit hambatan. Pembelajaran bagi guru dan siswa memerlukan waktu untuk penyesuaian. Tetapi hambatan-hambatan yang terjadi perlahan dapat dikurangi karena partisipasi aktif siswa dalam pembelajaran. Aktifitas dalam kelompok dapat memberikan semangat, saling berbagi pengetahuan, membantu dalam memecahkan masalah dan dapat menciptakan lingkungan belajar yang membuat siswa lebih aktif sehingga pembelajaran menjadi lebih interaktif dan efektif. Dilihat dari uji statistik dan seluruh uraian di atas menunjukkan bahwa secara umum pembelajaran TIK dengan menggunakan metode pembelajaran SCL berbasis Geschool memberikan pengaruh yang berarti dan efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI di SMA Negeri 1 Depok Sleman Yogyakarta. 75

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan permasalahan, tujuan penelitian, hasil analisis dan pembahasan yang telah dipaparkan, maka dapat disimpulkan bahwa efektifitas penggunaan metode pembelajaran SCL berbasis Geschool lebih tinggi daripada dengan menggunakan metode TCL. Hal ini ditunjukkan oleh uji hipotesis posttest dan nilai gain ternormalisasi. Hasil uji hipotesis posttest dengan Mann-Whitney adalah 0.000 0.05, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima atau ada perbedaan hasil belajar antara kelas ekperimen dan kelas kontrol. Nilai gain ternormalisasi untuk kelas eksperimen juga diinterpretasikan kedalam katageori tinggi dan untuk kelas kontrol ada pada kategori sedang, yaitu nilai gain ternormalisasi kelas eksperimen g = 0.710 dan pada kelas kontrol g = 0.320. Situs jejaring sosial Geschool sangat membantu dalam proses kegiatan belajar mengajar siswa dengan memanfaatkan fitur Gebook, Blog, dan Chat room, bantuan media Geschool telah membantu siswa untuk lebih lama mengingat dan memahami materi pelajaran serta dapat bekerja sama dengan rekan dalam kelompoknya, membantu keaktifan siswa dan membangun sendiri pengetahuannya. Hal ini sejalan dengan dengan konsep pembelajaran SCL.

B. Saran

– saran Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, maka saran yang diberikan peneliti adalah:

Dokumen yang terkait

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN METODE ROLE PLAYING DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN AKTIVITAS SISWA PADA SISTEM PERNAPASAN MANUSIADI KELAS XI SMA NEGERI 10 MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2011/2012.

0 2 15

PENGGUNAAN MULTIMEDIA DALAM PEMBELAJARAN KONSEP ASAM BASA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI.

1 1 31

EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN GENERATIF UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR FISIKA SISWA SMA NEGERI 1 DEMAK.

0 0 1

PEMANFAATAN SITUS JEJARING SOSIAL FACEBOOK SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI (TIK) BAGI SISWA KELAS XI SMA N 1 DEPOK SLEMAN YOGYAKARTA.

1 2 170

STUDI KOMPARASI ANTARA PENGGUNAAN JEJARING SOSIAL FACEBOOK DAN MODUL SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN TIK KELAS XI SMA MUHAMMADIYAH 1 MUNTILAN.

0 6 206

PENGGUNAAN APLIKASI MULTIMEDIA PEMBELAJARAN TOPOLOGI JARINGAN KOMPUTER BERBASIS MACROMEDIA FLASH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN TIK SISWA KELAS XI SMA N 1 GODEAN.

1 10 205

EFEKTIVITAS E-LEARNING SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MATA PELAJARAN TIK KELAS XI DI SMA NEGERI 1 DEPOK.

0 0 111

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN IMPROVE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI (TIK)

1 1 5

PENGGUNAAN METODE INKUIRI DALAM PEMBELAJARAN IPA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SDN

0 0 6

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MELUKIS SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 TERAS TAHUN AJARAN 20172018

0 0 112