Baut dan Dongkrak Sekrup

Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan - Kemdikbud KEGIATAN PEMBELAJARAN 4: PESAWAT SEDERHANA KELOMPOK KOMPETENSI C 82

5. Puli Katrol

Puli adalah sebuah roda dengan lubang poros berada di tengah hingga dapat berputar dengan bebas. Pada sisi-sisi lingkaran puli biasanya terdapat lekukan untuk tempat tali. Pada prisipnya, puli bekerja sebagai pengungkit, tetapi efisiensinya rendah karena adanya gesekan antara poros dan lubang poros puli. Disamping itu gaya gesek akibat satuan massa puli. Namun demikian, dengan menggunakan puli, kita dapat megubah arah gaya. Demikian pula, untuk sistem dua atau lebih puli yang disusun sejajar atau seri dapat memberikan keuntungan mekanik yang cukup besar. Kegunaan puli cukup banyak, di antaranya untuk erekan, menggerakan tali, menggerakan batang, dan menggerakkan gigi. Gambar 4.11. Puli tunggal Dilihat dari sisi kerja pengungkit, nilai I.M.A puli adalah sama dengan 1. Untuk anggapan jika tidak ada gesekan atau diabaikan maka besarnya gaya tekanantarikan di kedua sisi tali sama besar, lihat gambar4.14. Untuk puli dengan beban berada pada poros as puli, gambar 4.15, keuntungan mekanik idealnya adalah   r R beba n a sa n l tempuh Ja ra k kua sa a sa n tempuh Ja ra k A M I   int int . . dimana R adalah jari-jari puli besar, r adalah jari-jari poros. KEGIATAN PEMBELAJARAN 4: PESAWAT SEDERHANA KELOMPOK KOMPETENSI C Guru Mata Pelajaran Fisika SMA 83 Gambar 4.12. Bagian dari katrol tunggal Untuk puli ganda dengan katrol seperti yang ditunjukkan Gambar 4.13 a dan b. Kuasa ditarik ke bawah dimana masing-masing gesekan berjumlah saling meniadakan sehingga IMA=AMA. Gambar 4.13. Puli ganda dengan jumlah katrol Dengan melihat beban tarikan ke atas atas beban, beban wmempunyai persamaan W=4T Dimana F=T, jadi W=-4F, dengan demikian Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan - Kemdikbud KEGIATAN PEMBELAJARAN 4: PESAWAT SEDERHANA KELOMPOK KOMPETENSI C 84 AMA=IMA=wF=4 Untuk gambar 31 b, W=5T dengan demikian AMA=IMA=wF=5 Kesimpulan: Untuk mencari IMA dapat ditentukan dari jumlah tali yaang menarik beban.

D. Aktivitas Pembelajaran

Aktivitas pembelajaran yang disarankan dalam mempelajari modul C adalah melalui diskusi kelompok dan praktikum. Anda dapat mempelajari kegiatan eksperimen dan non eksperimen yang dalam modul ini disajikan dalam bentuk lembar kegiatan. Untuk kegiatan eksperimen, Anda dapat mencobanya mulai dari mempersiapkan alat bahan, melakukan percobaan, dan membuat laporannya. Sebaiknya Anda mencatat hal-hal penting untuk keberhasilan percobaan, hal ini sangat berguna bagi Anda pada saat mengimplementasikannya di sekolah. Untuk lebih memperkuat pemahaman konsep, Anda juga bisa merancang eksperimen secara mandiri dan kreatif yang berkaitan dengan materi pesawat sederhana. Beberapa panduan diskusi kelompok dan praktikum, disajikan berikut ini. Lembar Kerja : LK.C4.01 Judul : Kajian Topik Pesawat Sederhana Tujuan : Melalui diskusi kelompok peserta diklat mampu mengidentifikasi konsep-konsep penting topik Pesawat Sederhana Langkah Kegiatan : 1. Pelajarilah topik Pesawat Sederhana dari bahan bacaan pada modul ini, dan bahan bacaan lainnya 2. Diskusikan secara kelompok untuk mengidentifikasi konsep-konsep penting yang ada pada topik Pesawat Sederhana 3. Buatlah rangkuman materi tersebut dalam bentuk peta pikiran mind map 4. Presentasikanlah hasil diskusi kelompok Anda 5. Perbaiki hasil kerja kelompok Anda jika ada masukan dari kelompok lain