Pengaruh faktor ekonomis terhadap pilihan profesi guru

81 dapat kuliah tanpa ada rasa penyesalan dandapat menyelesaikan studi tepat waktu dan memperoleh hasil yang sesuai dengan harapan.

2. Pengaruh faktor ekonomis terhadap pilihan profesi guru

Hasil pengujian hipotesis kedua yang menyatakan faktor ekonomis berpengaruh secara signifikan terhadap mahasiswa dalam memilih profesi sebagai guru menunjukkan bahwa pada taraf signifikansi 0,05 dan dk=9- 1=8, nilai χ 2 hitung 7,617 χ 2 tabel 15,5 berarti Ho diterima dan Ha diolak. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa tidak ada pengaruh antara faktor ekonomis terhadap mahasiswa dalam memilih profesi sebagai guru. Nilai koefisien kontigensi diketahui KKKK maks = 0,20 menunjukkan bahwa faktor individual mempengaruhi mahasiswa dalam memilih profesi sebagai guru sebesar 20. Hal ini menunjukkan bahwa derajat hubungan antara faktor ekonomis terhadap pilihan profesi guru adalah rendah. Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor ekonomis tidak berpengaruh pada mahasiswa dalam memilih profesi sebagai guru dengan masuk ke fakultas FKIP. Gaji guru dan kehidupan seorang guru yang selama ini dipandang kurang dalam masyarakat ternyata tidak menjadi alasan mengapa mahasiswa memilih fakultas FKIP yang mengarahkan menjadi seorang guru. Dapat dikatakan bahwa mahasiswa memilih profesi sebagai guru adalah benar-benar mahasiswa tersebut benar-benar ingin menjadi guru tanpa melihat bagaimana gaji seorang guru atau tingkat kesejahteraan kehidupan dari seorang guru selama ini. 82 Hal ini ditegaskan pula oleh Yoeliana Rini Kusuma Indrawati dalam skripsinya bahwa status sosial ekonomi keluarganya tidak mempengaruhi mereka dalam memandang profesi guru. Artinya mereka yang memiliki orang tua yang berstatus sosial tinggi, sedang, rendah, sama-sama memiliki sikap yang positif terhadap profesi guru. Hal ini paling tidak dapat digunakan sebagai acuan untuk melihat bahwa mahasiswa memilih profesi guru tidak dipengaruhi oleh keadaan ekonomi walaupun tidak ada salahnya hal-hal tersebut dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan karir. Karena saat ini pemerintah telah membelakukan sertifikasi bagi guru, artinya kehidupan guru akan lebih dijamin kesejahteraannya. Dapat dilihat walaupun pada kenyataannya gaji guru masih jauh dari harapan, namun animo mahasiswa untuk menjadi guru sangat besar. Hal ini terlihat dari masih banyaknya mahasiswa yang masuk ke FKIP. Namun mahasiswa kurang mengetahui atau tidak peduli dengan kehidupan nantinya jika menjadi seorang guru. Seharusnya mahasiswa melihat berbagai tunjangan yang akan diterima jika menjadi guru. Sehingga paling tidak nantinya pada waktu kuliah mahasiswa tersebut bisa semangat dalam perkuliahannya dan selesai tepat pada waktunya. Faktor ekonomis menjadi penentu seseorang terhadap pilihan profesi guru sebab saat ini pemerintah telah menetapkan tunjangan profesi bagi guru yang jumlahnya relatif besar, walaupun untuk menerima tunjangan 83 profesi tersebut harus menempuh dulu uji kompetensi. Guru yang berprestasi layak untuk menerima tunjangan tersebut. Tentunya hal ini dapat digunakan sebagai pertimbangan untuk kedepannya sebelum masuk ke FKIP.

3. Pengaruh faktor sosial terhadap pilihan profesi guru

Dokumen yang terkait

Faktor-faktor yang menjadi alasan mahasiswa-i memilih Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Sanata Dharma Studi Kasus pada Mahasiswa-i Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Sanata Dharma.

0 0 2

Faktor-faktor yang mempengaruhi minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) : studi kasus pada mahasiswa akuntansi yang sedang menempuh skripsi di Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

0 1 95

Faktor-faktor yang mempengaruhi minat mahasiswa untuk mengikuti pendidikan profesi akuntansi : studi kasus di Universitas Sanata Dharma.

0 0 155

Pengaruh motivasi dan prestasi belajar mahasiswa terhadap kemampuan praktik mengajar : studi kasus mahasiswa fakultas keguruan dan ilmu pendidikan Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

0 0 97

MANAJEMEN WAKTU MAHASISWA TERHADAP KURIK

0 1 17

Faktor-faktor penyebab lamanya penulisan skripsi oleh mahasiswa : studi kasus mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi dan Pendidikan Akuntasi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidkan Universitas Sanata Dharma - USD Repository

0 0 150

Faktor-faktor yang mempengaruhi pilihan profesi guru : studi kasus pada mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sanata Dharma Yogyakarta - USD Repository

0 1 153

Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi minat berwirausaha pada mahasiswa : studi kasus mahasiswa/i Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen Universitas Sanata Dharma - USD Repository

0 0 111

Faktor-faktor yang mempengaruhi minat mahasiswa untuk mengikuti pendidikan profesi akuntansi : studi kasus di Universitas Sanata Dharma - USD Repository

0 1 153

Faktor-faktor yang mempengaruhi minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) : studi kasus pada mahasiswa akuntansi yang sedang menempuh skripsi di Universitas Sanata Dharma Yogyakarta - USD Repository

0 0 93