Nama-Nama Malaikat dan Tugas-Tugasnya

Pendidikan Agama Islam SD Kelas IV 80 1 Jibril Menyampaikan wahyu kepada para Nabi dan Rasul Allah Swt. 2 Mikail Membagikan rezeki kepada seluruh makhluk Allah dan mengatur alam semesta atas perintah Allah Swt. 3 Israfil Meniup terompet sangkakala pada hari kiamat, tiupan pertama menandakan alam dunia hancur binasa termasuk seluruh makhluk. Adapun tiupan yang kedua menandakan dibangkitkannya kembali makhluk yang sudah mati untuk memasuki alam akhirat. 4 Izrail Mencabut nyawa segala makhluk atas izin Allah. 5 Munkar Menanyakan dan memeriksa amal perbuatan manusia di alam kubur. 6 Nakir Menanyakan dan memeriksa amal perbuatan manusia di alam kubur. 7 Raqib Mengawasi dan mencatat amal baik manusia selama hidup di dunia. 8 Atid Mengawasi dan mencatat amal buruk manusia selama hidupnya. 9 Malik Menjaga pintu neraka. Malaikat penjaga neraka ini bersifat kasar, bengis dan keras semata-mata hanya melakukan perintah Allah. Apabila melihat manusia yang membangkang terhadap perintah Allah, maka langsung dilemparkan ke dalam api neraka yang sedang menyala-nyala. 10 Ridwan Menjaga surga. Malaikat penjaga surga ini berwatak lembut dan ramah. Wajahnya selalu berseri-seri menyambut penghuni-penghuni surga yang penuh dengan kenikmatan. No Malaikat Tugas-tugas Malaikat orang-orang yang diberi kitab dan orang-orang mukmin itu tidak ragu-ragu, dan agar orang-orang yang di dalam hatinya ada penyakit dan orang-orang kafir berkata: “Apakah yang dikehendaki Allah dengan bilangan ini sebagai suatu perumpamaan?”Demikianlah Allah membiarkan sesat orang-orang yang Dia kehendaki dan memberi petunjuk kepada orang-orang yang dikehendaki. Dan tidak ada yang mengetahui bala tentara Tuhanmu kecuali Dia sendiri. Dan saqar itu tiada lain hanyalah peringatan bagi manusia. Q.S. Al-Muddassir 74 : 31. .. Pelajaran 7 Malaikat dan Tugasnya 81 Dalam Al-Qur’an maupun hadis tidak secara jelas menggambarkan wujud malaikat, namun hanya menerangkan tentang sifat-sifat malaikat, yang antara lain : 1. Malaikat selalu taat dan patuh kepada Allah, dan tidak pernah durhaka kepada-Nya. 2. Malaikat dapat berubah bentuk apa saja atas izin Allah, seperti seorang laki-laki atau hewan. 3. Malaikat senantiasa bertasbih mensucikan kepada Allah dan tidak pernah merasa lelah dan bosan. 4. Malaikat tidak memiliki sesuatu keinginan atau nafsu. 5. Malaikat tidak pernah sombong atau takabur dan selalu mengikuti perintah Allah. Atas dasar sifat-sifat malaikat di atas, maka salah satu cara untuk memahami dan mengimani adanya malaikat, kita harus memperhatikan firman Allah Swt. berikut ini. Wa lahu man fis-samawati wal-ardi, wa man ‘indahu la yastakbiruna ‘an ‘ibadatihi wa la yastahsiruna. .

D. Sifat-Sifat Malaikat

Malaikat hidup dialam gaib tidak terlihat sangat berbeda dengan alam nyata. Karena itu disebut gaib dan tidak terjangkau oleh panca indra manusia, maka sulitlah bagi manusia untuk memikirkan makhluk yang bernama malaikat, hanya Allah-lah yang mengetahuinya. Artinya : “Dan milik-Nya siapa yang di langit dan di bumi. Dia malaikat-malaikat yang di sisi- Nya, tidak mempunyai rasa angkuh untuk menyembah-Nya dan tidak pula merasa letih”. Q.S. Al-Anbiya’ 21 : 19 Pendidikan Agama Islam SD Kelas IV 82 Beriman kepada malaikat Allah Swt. memiliki dampak yang positif baik, yang dapat membantu kehidupan manusia di dunia. Adapun hikmah-hikmah yang dapat kita ambil adalah 1. dapat memperkokoh dan memperkuat keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah Swt. 2. dapat menambah ketaatan beribadah kepada Allah Swt. 3. dapat menjauhkan kita untuk melakukan larangan-larangan Allah Swt. 4. membimbing untuk berhati-hati dalam berbuat. 5. membimbing untuk menjadi manusia yang selalu bersyukur kepada Allah Swt. Perbuatan yang disukai para malaikat Allah, antara lain sebagai berikut. 1. Selalu melaksanakan salat lima waktu. 2. Selalu melaksanakan ibadah-ibadah yang sunah, seperti salat sunah, puasa sunah. 3. Selalu bersedekah kepada fakir miskin. 4. Tidak putus menjalin hubungan silaturrahim. 5. Al-Qur’an selalu dibaca dan diamalkan. 6. Berakhlak yang baik, sopan dan tidak berbuat yang tercela.

E. Hikmah Beriman kepada Malaikat

Tugas Siswa 2 1. Setelah kalian mengerjakan tugas di atas, cobalah pada tugas siswa kali ini kalian menjawab beberapa pertanyaan di bawah ini. a. Mengapa manusia tidak dapat melihat malaikat? b. Mengapa malaikat selalu taat dan patuh kepada Allah? Tugas Siswa 1 Allah Swt. menciptakan makhluk-makhluk-Nya dengan asal muasal yang berbeda. Coba kalian tuliskan perbedaan-perbedaannya No Manusia 1 2 3 4 5 Malaikat Jin