Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

2. Bagi guru Hasil Penelitian ini diharapkan mampu memberikan variasi model pengajaran yang dapat meningkatkan pembelajaran yang lebih menarik dan menjadikan suasana yang kondusif khususnya pelajaran PKn. 3. Bagi sekolah Laporan ini dapat menambah wawasan untuk para pendidik tentang model pembelajaran dan menambah referensi perpustakaan di sekolah. 4. Bagi siswa Penelitian ini mempunyai manfaat agar siswa dapat terlibat aktif dalam proses pembelajaran, meningkatkan siswa dalam berpikir kritis dan mengurangi kejenuhan dalam proses pembelajaran khususnya pelajaran PKn. 7

BAB II LANDASAN TEORI

Pada bab ini membahaskajian pustaka, hasil penelitian terdahulu, kerangka berpikir, dan hipotesis penelitian. 2.1 Kajian Pustaka 2.1.1 Kesadaran Kesadaran berasal dari kata sadar yang mendapat imbuhan ke – an yang berarti insyaf; yakin; merasa; tahu dan mengerti; 1. Keinsyafan; keadaan mengerti: ~ akan harga dirinya timbul karena ia diperlakukan secara tidak adil; 2. Hal yang dirasakan atau dialami oleh seseorang Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2008 :765. Given 2007:213 kesadaran berarti memahami beragam perasaan, pikiran, hasrat, tindakan, reaksi, dan secara sadar memanipulasi. Tanpa kesadaran, akan merespon dunia di dalam dan diluar eksistensi kita dengan refleks otomatis, hampir sama seperti perut kita ketika mencerna makanan tanpa arahan dari kita. Dengan kata lain, akan berlaku seperti ubur-ubur saat berenang tanpa berpikir di lautan kehidupan. Kesadaran memungkinkan memiliki niat untuk menyusun rencana dengan sengaja, mempertimbangkan sisi positif dan negatif suatu situasi sebelum mengambil tindakan untuk mencapai tujuan. Suhatman 2009:46 kesadaran merupakan suatu yang dimiliki oleh manusia dan tidak ada pada ciptaan yang lain. Kesadaran yang dimiliki oleh manusia merupakan bentuk unik dimana ia dapat menempatkan diri manusia sesuai dengan yang diyakininya. Kesadaran merupakan unsur dalam manusia dalam memahami realitas dan bagaimana cara bertindak atau menyikapi terhadap realitas. Kesadaran yang dimiliki manusia kesadaran dalam diri, akan diri sesama, masa silam, dan kemungkinan masa depannya. Suhatman 2009:67 kesadaran sangat diperlukan dalam pengembangan pribadi intektual siswa dalam kehidupan sekarang dan maupun kemudian hari. Kesadaran kritis dan berpikir kritis dapat dibangun melalui pendidikan di sekolah dan secara khusus melalui kegiatan belajar dan pembelajaran. Untuk menumbuhkan kesadaran kritis serta berpikir kritis siswa dengan menempatkan siswa sebagai subjek, maka hal-hal berikut perlu diperhatikan guru sebagai berikut : 1. Pembelajaran dikelas harus berubah dari berpusat kepada kepada guru menjadi berpusat kepada siswa. 2. Guru berperan sebagai fasilitator untuk melayani siswa dalam membelajarkan siswa dan membuat siswa mengalami serta menyukai belajar. Untuk itu guru senantiasa belajar terus menerus mengaktualisasi diri, memperluas dan memperdalam pengetahuan agar efektif dalam memfasilitasi siswa dalam belajar. 3. Mengajar dengan mengembangkan metode dialogis dalam diskusi, memberi kesempatan pada siswa, memberi kesempatan pada siswa untuk berpikir dan mengendapkan pengetahuannya, memberi kesempatan untuk bertanya, berdebat, bereksplorasi untuk menemukan suatu pemahaman yang baru. 4. Dalam membelajarkan siswa maka pembelajaran dibuat semenarik mungkin untuk memotivasi siswa sehingga senang belajar, dengan

Dokumen yang terkait

Analisis kesalahan penggunaan bahasa indonesia dalam soal UKK SD mata pelajaran bahasa indonesia tahun 2011/2012 Kabupaten Situbondo

6 212 210

Hubungan pemberian biasiswa terhadap peningkatan hasil belajar mata pelajaran biologi siswa kelas II SLTP Negeri se Kabupaten Bondowoso tahun ajaran 2000/2001

0 4 61

pengaruh model pembelajaran webbed terhadap keterampilan menulis karangan pada siswa kelas IV SDIT Al-Mubarak Jakarta pusat tahun ajaran 2014/2015

4 24 258

Pengaruh penggunaan media audio video terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS terpadu

0 10 161

Pengaruh model pembelajaran berbasis masalah terhadap kompetensi sains siswa pada materi laju reaksi

5 28 297

Meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPS kelas IVA SD Negeri 1 Metro Barat menggunakan media audio visual tahun pelajaran 2012/2013.

0 5 42

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 12

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 29

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

1 1 21

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 1 48