Lembar Pengamatan Instrumen Penelitian

65 angket sama dengan kisi-kisi yang digunakan pada pengamatan keaktifan belajar siswa.

3. Catatan Lapangan

Catatan lapangan merupakan catatan yang dibuat oleh peneliti setelah proses pembelajaran berakhir. Catatan ini berisi tentang hal-hal yang ditemui di dalam kelas selama proses pembelajaran berlangsung.

F. Instrumen Penelitian

Instrumen adalah alat yang digunakan peneliti dalam mengumpulkan data sesuai dengan masalah yang ada. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa lembar pengamatan dan angket untuk alat pencari data keaktifan belajar siswa. Instrumen ini dikaji berdasarkan validitas isi bebentuk expert judgment yaitu uji instrument penelitian kepada ahli materi untuk memperoleh validitas isi materi. Pengajuan expert judgement ini dilakukan atas persetujuan pembimbing yaitu kepada Bapak Agung Hastomo, M. Pd.

1. Lembar Pengamatan

Lembar Pengamatan terdiri dari lembar pengamatan keaktifan siswa dan lembar pengamatan keterlaksanaan model Quantum Teaching. Lembar pengamatan keaktifan belajar siswa mencatat secara manual dengan poin-poin indikator tentang keaktifan siswa yang diharapkan muncul selama proses pembelajaran berlangsung menggunakan model Quantum Teaching. Sedangkan untuk lembar pengamatan keterlaksanaan model Quantum teaching yaitu berkaitan dengan keefektifan model. Data 66 ini juga yang nantinya akan menjadi poin penilaian dan patokan refleksi pada siklus I, siklus II dan siklus berikutnya. Lembar pengamatan keterlaksanaan model Quantum Teaching mengamati poin berkaitan dengan pelaksanaan model Quantum Teaching. Sehingga lembar pengamatan ini tidak di uji validitas kepada bapak Agung Hastomo melainkan kepada Bapak Mardjuki. Kisi-kisi dari pengamatan ini membahas tentang indikator dari model Quantum Teaching yaitu berkaitan dengan kerangka yang disebut TANDUR. Lembar pengamatan yang peneliti buat adalah dengan menggunakan skala Likert Wijaya Kusumah, 2012:80, artinya data pengamatan yang diperoleh, dibagi menjadi empat tingkatan, yaitu selalu, sering, jarang, tidak pernah. Setiap pernyataan positif diberi bobot 3, 2, 1 dan 0, sedangkan pernyataan negatif diberi bobot sebaliknya, yaitu 0, 1, 2 dan 3. a. Kisi-kisi lembar pengamatan keaktifan belajar siswa Tabel 2. Kisi-kisi Pedoman Pengamatan Keaktifan Belajar Siswa No. Indikator Banyaknya butir soal 1. Antusias siswa dalam mengikuti pempelajaran 5

2. Interaksi siswa dengan guru

4 3. Kerjasama kelompok 4

4. Keaktifan siswa dalam kelompok

4 5. Partisipasi siswa dalam menyimpulkan hasil pembahasan 4 b. Kisi-kisi lembar pengamatan keterlaksanaan model quantum teaching 67 Tabel 3. Kisi-kisi Pedoman Pengamatan Keterlaksanaan Model Quantum Teaching Variabel Penelitian Deskriptor Banyak butir Nomor butir Model Quantum Teaching Tumbuhkan Alami Namai Demonstrasikan Ulangi Rayakan 3 3 2 2 2 1 1,2,3 4,5,6 7,8 9,10 11,12 13

2. Angket